logo

47 Ronin - Kisah Nyata Samurai Terbuang

tono
Sabtu 12 Januari 2013, 07:00 WIB
47 Ronin - Kisah Nyata Samurai Terbuang

47 Ronin - Kisah Nyata Samurai Terbuang


Keanu Reeves kembali ke layar lebar dalam sebuah film Action-Adventure yang berjudul 47 Ronin. Film ini berkisah tentang 47 samurai tak bertuan yang disebut dengan Ronin. Tuan mereka dibunuh dalam sebuah pengkhianatan. Para ronin ini diusir dari tanah mereka dan kehidupan samurai yang mereka miliki. 47 orang samurai tak bertuan ini bersumpah untuk menuntut balas atas kematian tuan mereka dan mengembalikan kehormatannya. Diusir dari rumah mereka dan bertebaran di seluruh negeri, kelompok Ronin ini harus mencari bantuan Kai (Reeves) - blasteran setengah Jepang - yang dulu tidak pernah mereka terima keberadaannya. Kai membantu mereka mulai dari memasuki dunia mistis dan sihir sampai menyerang benteng musuh untuk mecapai tujuan mereka.

Kai (Reaves) dan Oishi (Hiroyuki Sanada)

Film ini diambil dari sebuah kisah nyata menarik yang sudah menjadi salah satu legenda abadi di Jepang. Kisah tentang keberanian luar biasa ini berasal dari sekitar awal abad ke-18. Kisah tersebut menceritakan tentang 47 orang samurai terhormat yang mengembalikan kehormatan tuan mereka dengan cara membalaskan dendamnya. Film ini dibuat untuk mengenalkan kembali salah satu legenda nasional Jepang dimana kisah yang menceritakan dan membawa pesan moral tentang loyalitas, kesetiaan dan keberanian ini sangat menarik untuk diteruskan dan diceritakan kembali dari masa ke masa. Hingga saat ini masih banyak masyarakat di Jepang sana yang masih memberikan penghormatan di makam 47 Ronin ini untuk menghormati mereka.

Oishi (Hiroyuki Sanada) sebagai pemimpin dari 47 Ronin

Film ini akan hadir di Indonesia sebentar lagi, paling lama pada hari Natal sudah launching di beberapa bioskop ternama di Indonesia. Dari hasil pantauan langsung tentang film ini, segi sound dan audio cukup bagus dan sama sekali tidak menimbulkan efek buruk. Untuk visualnya menampilkan warna-warna yang mewakili kehidupan samurai pada saat itu. Walau tidak terlalu banyak memakai efek-efek tertentu, namun pada moment-moment tertentu gambar dari film ini akan terlihat sangat bagus. Apalagi kalau kalian menikmatinya dengan didukung oleh teknologi 3D.

Rinko Kikuchi yang memerankan penyihir sebagai toloh antagonis

Sedangkan dari ceritanya sendiri, karena diambil dari sebuah legenda kisah nyata, ceritanya sendiri mengalir lurus tanpa flashback. Yang pasti, kami yang sudah menontonnya, tidak memalingkan konsentrasi sedikitpun dalam menonton film ini. Sangat enak untuk dinikmati. Overall, film ini sangat layak ditonton baik sendiri, berpasangan ataupun bersama keluarga dipenghujung tahun 2013.

Detail dan orang-orang yang berada dibalik layar film ini.

  • Genre: Epic 3D action-adventure
  • Cast: Keanu Reeves, Hiroyuki Sanada, Tadanobu Asano, Rinko Kikuchi, Ko Shibasaki
  • Directed by: Carl Rinsch
  • Screenplay by: Chris Morgan and Hossein Amini
  • Screen Story by: Chris Morgan & Walter Hamada
  • Produced by: Pamela Abdy, Eric McLeod
  • Executive Producers: Scott Stuber, Chris Fenton, Walter Hamada

 Berikut kami lampirkan trailer dari film 47 Ronin.

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Tags :
News Update
Gadget23 November 2024, 22:01 WIB

Windows 365 Link: Spesifikasi, Harga dan Kelebihan PC Mini Berbasis Cloud Terbaru dari Microsoft

Microsoft menghadirkan perangkat terbarunya, PC mini berbasis cloud yang bernama Windows 365 Link.
Windows 365 Link (FOTO: microsoft)
Gadget23 November 2024, 21:04 WIB

Rekomendasi 5 VGA Card Termurah dan Berkualitas, Cocok untuk Bermain Game

Penggunaan VGA Card pada laptop dan PC membuat gambar yang dihasilkan akan jauh jadi lebih jernih dan jelas.
VVGA termurah berkualitas, Asrock Radeon RX 6600 Challenger (Sumber: asrock.com) (FOTO: asrock.com)
E-Sport23 November 2024, 20:02 WIB

Realme dan Dominator Esports Buka Peluang Talenta Berbakat Berguru ke China

Kolaborasi Realme dan Dominator Esports hadirkan program menarik untuk para talenta esports indonesia.
Kolaborasi Realme dengan Dominator Esports (FOTO: Indogamers.com/Ica Juniyanti)
Accessories23 November 2024, 18:46 WIB

Rekomendasi 4 Casing PC Gaming Terbaik 2024

Casing PC menjadi salah satu komponen yang sangat dibutuhkan saat kamu membangun sebuah PC gaming.
Casing PC terbaik 2024, NZXT H7 Flow (FOTO: blibli.com)
PC23 November 2024, 18:03 WIB

5 Fakta Menarik Strinova, Game Shooter Anime Unik yang Resmi Rilis Global

Konflik utama dalam game ini berpusat pada perebutan Energy Crystals, sumber daya penting di dunia Strinova.
Game Strinova. (Sumber: Steam)
News23 November 2024, 17:02 WIB

Steam Bikin Aturan Baru Season Pass, Ampuh Basmi Janji Kosong Penundaan Rilis Game?

Valve menegaskan, penjadwalan ulang rilis hanya diperbolehkan satu kali dan tidak boleh melebihi tiga bulan dari jadwal awal.
Logo Steam (FOTO: Steam)
Mobile23 November 2024, 16:08 WIB

Resmi Diluncurkan! Berikut Keunggulan dan Fitur Kedai Top Up, Tempat Top Up Para Gamers

Diluncurkan secara resmi hari ini, KedaiTopup.id menawarkan pengalaman top-up menarik sebagai platform yang user-friendly.
Top Up game untuk sobat gamers (FOTO: Dok. Kedaitooup)
Accessories23 November 2024, 16:01 WIB

10 Fitur yang Wajib Ada di Mouse Gaming dan Manfaat Pentingnya

Bukan cuma soal desain keren, mouse gaming biasanya juga dibekali fitur khusus untuk naikin performa main game.
Mouse gaming (FOTO: freepik.com)
Gadget23 November 2024, 15:16 WIB

5 HP Gaming Terbaik di Harga Rp5 Jutaan. Performa Gahar, Ramah di Kantong

Berikut adalah 5 rekomendasi HP gaming terbaik di harga 5 jutaan dengan performa gahar tanpa menguras kantong
Vivo V30 menjadi salah satu HP gaming yang direkomendasikan (Foto: Vivo.com)
E-Sport23 November 2024, 15:01 WIB

Hazle jadi Cadangan, Ini Daftar Roster RRQ Hoshi di M6 MLBB 2024

Roster RRQ Hoshi juga diisi full lokal.
RRQ Hoshi. (FOTO: Instagram/mpl.id.official)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.