Indogamers.com - Headset menjadi salah satu aksesoris penting yang biasanya dimiliki oleh para pengguna smartphone. Apalagi bagi para pengguna yang hobi mendengarkan musik.
Headset ini hadir dengan dua model di pasaran, yaitu headset dengan kabel (wired) dan headset tanpa kabel (wireless).
Karena headset ini memiliki ukuran yang kecil maka headset juga memiliki risiko kerusakan yang cukup tinggi. Contohnya, headset hanya bisa menyala sebelah.
Headset yang menyala sebelah saja saat digunakan untuk mendengarkan musik tentu saja akan sangat mengganggu pengalaman pengguna.
Baca Juga: 5 Tips Sebelum Membeli Headset Gaming yang Cocok untuk Kamu!
Nah, kebanyakan para pengguna headset yang mengalami masalah dimana headset mereka hanya nyala sebelah memutuskan untuk membeli headset yang baru.
Padahal, headset yang nyala sebelah ini sebenarnya masih bisa diperbaiki agar bisa menyala keduanya. Karena tidak semua headset yang nyala sebelah ini akan berlangsung selamanya, sebab bisa saja headset tersebut hanya menyala sebelah untuk sementara saja.
Lalu apa yang menyebabkan headset menyala sebelah, dan bagaimana cara mengatasinya? Langsung saja simak selengkapnya di bawah ini:
Penyebab headset hanya menyala sebelah
1. Kabel tertekuk
Salah satu penyebab headset nyala sebelah adalah kebiasaan buruk pengguna yang sering kali menekuk kabel.
Headset ini memiliki kabel kecil dan rapuh sehingga membutuhkan perawatan ekstra saat menanganinya.
Kabel tersebut harus ditekuk dengan lembut saat pengguna ingin menyimpannya ke dalam kantong saat tidak digunakan.
2. Kabel terpotong atau putus
Kabel headset yang terpotong secara otomatis akan menyebabkan terputusnya transmisi suara dari speaker ke jack headset.
Hal ini dapat terjadi akibat terlalu meregangkan headset saat digunakan dan menjadi penyebab headset hanya menyala sebelah.
3. Kabel yang terkelupas
Pasti kalian para pengguna headset sering kali melihat pelindung kabel headset yang terkelupas sehingga terlihat susunan kabel di dalamnya.
Jika kabel dibiarkan terkelupas secara terus-menerus, headset akan berhenti bekerja secara tiba-tiba. Hal ini juga menjadi penyebab suara pada salah satu headset atau bahkan keduanya putus.
4. Modul speaker headset rusak
Modul speaker headset yang rusak juga menjadi salah satu penyebab di mana headset hanya menyala sebelah saja. Modul speaker yang rusak tidak akan bisa menghasilkan suara yang ditransmisikan.
Cara mengatasi headset menyala sebelah
Nah, itulah tadi beberapa penyebab yang sering kali terjadi dan menyebabkan headset yang digunakan hanya menyala sebelah.
Setelah mengetahui penyebabnya, pengguna bisa langsung mengatasi headset yang nyala sebelah dengan beberapa cara berikut ini.
1. Meluruskan kabel headset
Langkah pertama yang harus dilakukan saat headset nyala sebelah adalah memeriksa bagian kabel untuk mencari tahu bagian mana yang diperkirakan rusak.
Cara pertama yang umum untuk mengatasi headset nyala sebelah adalah dengan menekuk, memutar, meluruskan, hingga menyesuaikan posisi kabel agar audio mampu terhubung kembali melalui kabel headset.
2. Memperbaiki bagian speaker headset
Headset yang nyala sebelah juga tidak selalu terjadi karena kebal yang bermasalah. Bisa saja kerusakan ini berasal dari speaker sehingga hanya satu speaker yang dapat berfungsi.
Cara untuk memperbaiki headset nyala sebelah adalah dengan memeriksa kondisi speaker pada bagian dalamnya.
Jika terdapat kabel putus pada chip, pengguna perlu menyambungkannya dengan timah dan solder. Hal tersebut harus dilakukan dengan sangat hati-hati.
Sebab, saat proses penyambungan sudah selesai, pengguna harus menutup kembali speaker dengan perlahan agar tidak patah.
3. Hubungkan pada perangkat komputer
Cara memperbaiki headset nyala sebelah selanjutnya bisa dilakukan saat terhubung pada perangkat komputer. Karena, kerusakan pada headset bisa diakibatkan oleh pengaturan audio yang salah.
Bagi para pengguna Windows, pengguna bisa segera menuju pengaturan audio dan mengubah output audio dari stereo menjadi mono.
Untuk melakukannya, pengguna hanya perlu men-klik Setting pada menu Start, pilih Ease of Access dan pilih audio hingga muncul laman pengaturan audio.
Langkah selanjutnya, silahkan geser toggle ke kanan untuk mengubah stereo ke mono lalu cek kembali headset dengan memutar musik di komputer.
4. Periksa sambungan konektor
Konektor pada headset merupakan bagian vital. Sehingga saat konektor terputus, maka headset nyala sebelah karena tidak bisa menghasilkan suara.
Membeli konektor jack yang baru berukuran 3.5 mm bisa menjadi solusi efektif untuk mengatasi masalah ini. Setelah itu, sambung konektor dan kabel menggunakan selotip dengan hati-hati. Pastikan tidak ada bagian yang terkelupas agar terhindar dari tegangan listrik saat menggunakannya.
Itulah beberapa cara mudah untuk memperbaiki headset yang mati sebelah. Cara tersebut bisa dilakukan sendiri di rumah tanpa harus membeli perangkat headset baru agar lebih hemat.
Jika pengguna sudah melakukan semua cara di atas, tapi tidak menghasilkan apapun, segera bawa ke tempat service atau dapatkan headset terbaru.***