Indogamers.com - Baseus yang merupakan salah satu merk ternama untuk aksesori gadget dan perangkat elektronik, kembali hadirkan perangkat elektronik terbarunya.
Perangkat elektronik terbaru yang Baseus rilis adalah EnerFill FS41 yang merupakan sebuah charger nirkabel 3 in 1.
Perangkat ini didesain sebagai stand atau penyangga ponsel, yang juga bisa dijadikan sebagai charger, bukan hanya satu, melainkan tiga gadget sekaligus, meliputi ponsel, smartwatch, dan earphone TWS nirkabel.
Seperti dikutip dari Gizmochina, Baseus EnerFill FS41 ini dirancang secara khusus untuk pengguna Apple, sehingga perangkat ini memiliki dudukan yang mendukung untuk pengisian daya iPhone, Apple Watch, dan AirPods secara bersamaan, serta dilengkapi sistem pendingin canggih untuk manajemen panas yang efisien.
Baca Juga: 3 Rekomendasi Power Bank MagSafe Terbaik untuk iPhone di 2024
Spesifikasi Baseus EnerFill FS41
Baseus EnerFill FS41 dilengkapi dengan teknologi pengatur suhu yang disebut CryoCore. Teknologi ini akan secara otomatis menyesuaikan tingkat pendinginan, berdasarkan fluktuasi panas real-time.
Dudukannya juga mengintegrasikan kipas senyap berkecepatan tinggi dan permukaan pembuangan panas seluas 16.863,4 mm², yang memastikan pengisian daya yang cepat dan aman tanpa panas berlebih.
Pengisi daya ini dibekali dengan fitur pengisian daya cepat nirkabel 15W untuk iPhone yang kompatibel dengan MagSafe, beserta output 5W untuk Apple Watch dan 2,5W untuk AirPods.
Pengisi daya ini kompatibel dengan seri iPhone 12 hingga iPhone seri terbaru saat ini, yaitu iPhone 16, Apple Watch Seri 1 hingga 10 (termasuk model Ultra), dan AirPods dengan casing yang kompatibel dengan MagSafe.
Untuk memastikan kinerja yang optimal, Baseus merekomendasikan penggunaan adaptor daya USB-C 45W.
Baseus EnerFill FS41 dilengkapi dengan total 16 magnet yang memastikan setiap perangkat menempel dengan kuat dan stabil. Belasan magnet itu juga memungkinkan iPhone dicas secara vertikal maupun horizontal.
Dengan demikian, para pengguna bisa melakukan pengecasan sambil menonton video, melakukan video call atau sekadar browsing ringan di internet.
Selain itu, terdapat juga bantalan logam untuk mengecas Apple Watch yang dibuat fleksibel, bisa diatur berdiri maupun datar/flat. Dalam kondisi flat, Apple Watch bisa ditaruh ke bantalan, dan antar strap arloji dilepas.
Sementara dalam kondisi berdiri, Apple Watch bisa dipasang menyamping, dimana antar strap dihubungkan dan melingkari bantalan charger.
EnerFill FS41 beroperasi dengan tingkat kebisingan sekitar 35 dB, sehingga terbilang cukup senyap bila ditempatkan di samping tempat tidur. Baseus EnerFill FS41 hadir dengan dimensi 159,58 mm × 156 mm × 113,7 mm dan bobot 386 gram.
Harga Baseus EnerFill FS41
Perangkat elektronik terbaru dari Basesus ini kini sudah tersedia di Tiongkok dan bisa dibeli secara online maupun offline.
Baseus EnerFill FS41 dibanderol dengan harga awal sekitar 341,1 yuan (46 dolar AS), atau setara dengan Rp700 ribuan.***