Indogamers.com - USB Hub merupakan alat yang cukup penting bagi para pengguna laptop dan PC saat mereka memiliki keterbatasan jumlah port.
USB Hub ini menjadi solusi untuk mengatasi keterbatasan tersebut dengan menambah sejumlah port USB.
Dengan USB Hub ini para pengguna bisa menghubungkan berbagai perangkat seperti keyboard, mouse, printer, flash drive, dan lainnya ke PC dan laptop.
Saat ini, USB Hub yang tersebar di pasaran telah hadir dengan berbagai merk dan kualitas. Hal ini terkadang membuat sejumlah pengguna laptop dan PC merasa bingung untuk memilih USB Hub mana yang memiliki kualitas terbaik.
Baca Juga: Rekomendasi 3 Docking Station Terbaik 2025, Dijamin Miliki Port yang Lengkap
Karena itu, pada artikel kali ini Indogamers.com akan memberikan rekomendasi untuk USB Hub terbaik yang bisa kamu gunakan di laptop maupun PC.
1. Baseus Lite Series 4-Port USB-A HUB Adapter

Rekomendasi pertama untuk USB Hub terbaik yang cepat untuk transfer data adalah Baseus Lite Series 4-Port USB-A HUB Adapter.
Dilengkapi dengan empat port USB 3.0 untuk menghubungkan keyboard, mouse, printer, dan harddisk eksternal secara bersamaan.
Kecepatan transfer data tinggi melalui USB 3.0, mencapai 5Gbps yang memastikan produktivitas tetap optimal, memiliki indikator lampu yang menyala saat perangkat digunakan dan mendukung ekspansi untuk 4 perangkat seperti flash disk, hardisk, mouse, keyboard, printer dll.
Bagi kamu yang berminat dengan USB Hub terbaik, yang satu ini, kamu bisa mendapatkannya dengan harga Rp130 ribuan.
2. Rexus USB Hub 3.1 4-Port

Rekomendasi selanjutnya untuk USB Hub terbaik yang cepat untuk transfer data adalah Rexus USB Hub 3.1 4-Port.
USB Hub ini memiliki kecepatan transfer data mencapai 5Gbps yang membuat pengguna bisa transfer data dimanapun dan kapanpun hanya dengan satu langkah mudah.
Rexus USB Hub 3.1 4-Port memiliki casing transparan yang dilengkapi dengan fitur fast signal transfer untuk jaminan penghantaran data super cepat.
Dengan power maksimal hingga 20W membuatnya bisa dikoneksikan dengan PC, laptop, ponsel pintar, kamera digital, dan berbagai perangkat lain. USB HUB mendukung konektor USB Type A, USB Type C, dan USB X4.
Untuk harganya, kamu bisa mendapatkan Rexus USB Hub 3.1 4-Port dengan banderol harga sekitar Rp135 ribuan.
3. JETE USB Hub X1 6 in 1

JETE USB Hub X1 rekomendasi terakhir untuk USB Hub terbaik yang bisa kamu pilih. Model 6-port dari JETE X1 menawarkan keseimbangan yang baik antara performa tinggi dan harga yang terjangkau.
Dengan kecepatan transfer data cepat, yaitu hingga 5Gbps dan desain compact, USB Hub ini memudahkan penggunanya dalam berbagai kebutuhan. JETE X1 mudah digunakan untuk berbagai macam kebutuhan.
JETE USB Hub X1 ini bisa kamu dapatkan dengan harga Rp299 ribuan.***