Siap-Siap Headbang! J-Rocks Bakal Guncang Panggung Grand Final PBNC XVI di Mal Taman Anggrek

Siap-Siap Headbang! J-Rocks Bakal Guncang Panggung Grand Final PBNC XVI di Mal Taman Anggrek(FOTO: Zepetto)

Indogamers.com - Jakarta – Turnamen esports legendaris pembuka tahun, Point Blank National Championship (PBNC) XVI, tidak hanya menjanjikan pertempuran sengit antar tim FPS terbaik di Indonesia. Zepetto Indonesia juga menyiapkan kejutan spesial untuk menghibur para Troopers dan pengunjung yang hadir.

Rangkaian acara yang berlangsung mulai 14 hingga 18 Januari 2026 di Mal Taman Anggrek, Jakarta Barat ini akan ditutup dengan penampilan spektakuler dari band rock ikonik Tanah Air, J-Rocks.

Padukan Tensi Kompetisi dan Hentakan Musik Rock

Kehadiran J-Rocks dijadwalkan pada hari terakhir turnamen, yakni Minggu, 18 Januari 2026. Penampilan Iman dan kawan-kawan disiapkan sebagai pemuncak hiburan (closing act) menjelang pertandingan Grand Final yang mendebarkan.

Langkah ini dirancang untuk memberikan pengalaman yang seimbang bagi para pengunjung. Setelah memacu adrenalin menyaksikan strategi dan aksi tembak-menembak para pro player, penonton akan diajak bernyanyi bersama dan melepas penat lewat lagu-lagu hits J-Rocks yang kental dengan nuansa Japanese Rock.

Sebagai band yang aktif sejak awal tahun 2000-an, J-Rocks memiliki basis penggemar yang luas dan relevan dengan komunitas gamers. Lagu-lagu mereka yang energik seperti "Ceria", "Lepaskan Dirimu", atau "Jatuh Hati" dipastikan bakal memanaskan atmosfer Mal Taman Anggrek.

Pesta Komunitas Point Blank

Selain panggung hiburan, PBNC XVI selama lima hari penuh juga menghadirkan berbagai aktivitas seru di venue. Troopers bisa mengikuti berbagai mini-games, kegiatan komunitas, hingga berburu merchandise eksklusif.

Bagi kamu yang berada di Jakarta dan sekitarnya, ajang ini terbuka untuk umum. Jadi, ajak teman mabar dan pasukan clan kamu untuk menjadi saksi sejarah juara baru PBNC sekaligus seru-seruan bareng J-Rocks di akhir pekan ini!

Untuk informasi lebih lanjut mengenai jadwal pertandingan dan rundown acara, pantau terus situs resmi pointblank.id serta media sosial resmi Point Blank Zepetto Indonesia.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI