logo

Trailer GTA 6 Terpaksa Rilis Lebih Awal Gara-gara Bocor di Internet

Molsky
Selasa 05 Desember 2023, 16:11 WIB
Trailer GTA 6. (Sumber: Radio Pauta)

Trailer GTA 6. (Sumber: Radio Pauta)

Indogamers.com - Sebagai game yang kehadirannya sangat dinantikan penggemar, Grand Theft Auto VI (GTA 6) akhirnya mulai membagikan berbagai kepastian. Salah satunya adalah jawaban atas pertanyaan GTA 6 kapan dirilis?

Berdasarkan trailer yang telah tersebar di media sosial, game tersebut dipastikan akan hadir menyapa penggemar pada tahun 2025.

Itu artinya, ada sekitar satu tahun lagi bagi penggemar untuk melatih kesabaran hingga game waralaba legendaris ini tiba. So, simak terus artikel ini ya!

Baca Juga: 29 Tahun Sony PlayStation: "Dua Dekade Lebih Petualangan Gaming"

Rilis lebih awal

Trailer GTA 6. (Sumber: VGC)

Sebagaimana diketahui, trailer GTA 6 hadir sehari lebih awal dari jadwal yang seharusnya setelah bocor secara online. Trailer tersebut tersebar pada hari Senin dan akun Twitter yang pertama kali membagikannya langsung diblokir.

Melansir Games Radar pada Selasa, 5 Desember 2023, hal itu memaksa Rockstar untuk segera mempublikasikan trailer lengkapnya di saluran YouTube resminya.

Dalam trailer tersebut, terkonfirmasi bahwa GTA 6 akan dirilis sekitar tahun 2025, dan sekarang kita tahu judul resminya adalah Grand Theft Auto VI.

Baca Juga: Spesifikasi dan Harga Meizu 21 yang Dipersenjatai Snapdragon 8 Gen 3 dan Kamera 200MP

Tonjolkan maps Pantai Vice City

Trailer GTA 6. (Sumber: VGC)

Trailer yang sangat dinantikan menunjukkan bahwa Rockstar membawa pemain kembali ke jalanan yang ramai dan garis pantai Vice City yang disinari matahari. Maps tersebut mengingatkan penggemar terhadap latar entri seri tahun 2002 yang terinspirasi dari Miami.

Selain itu, trailer juga memperkenalkan pemain pada protagonis wanita pertama dalam serial ini, yang berbagi hubungan tipe Bonnie-and-Clyde dengan rekan prianya yang belum disebutkan namanya.

Mereka tampak menjelajahi kota dengan speedboat, sepeda motor, dan mobil sport melakukan segala macam kejahatan bersama.

Baca Juga: Pengertian CPU, Komponen, Fungsi, dan Cara Kerjanya yang Harus Kamu Tahu

Lebih jauh, trailer menampilkan berbagai lingkungan yang berbeda mulai dari pantai yang ramai di Vice City, lahan basah di sekitarnya, jalan raya, klub malam, tempat nongkrong di atap, kolam yang dipenuhi buaya, dan tentu saja, penjara.

Jadi dengan hadirnya tahun rilis Grand Theft Auto VI (GTA 6), bersiaplah untuk petualangan yang jauh lebih seru!***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Gadget

Xiaomi Diam-diam Simpan Kamera Keren dari Sony untuk Xiaomi 14 Ultra

Selasa 05 Desember 2023, 15:41 WIB
undefined
Console

5 Fakta Unik di Balik Trailer GTA 6 yang Harus Kamu Tahu

Selasa 05 Desember 2023, 16:04 WIB
undefined
Gadget

Mengulik Performa Prosesor Kirin 9000s HUAWEI MatePad Pro 11 2024, Jangan Kaget Ya?

Selasa 05 Desember 2023, 15:48 WIB
undefined
News Update
Mobile05 Juli 2024, 03:38 WIB

Daftar Skin Nana di Mobile Legends, Bikin Lawan Jadi Jengkel

Nana merupakan salah satu hero mage support terkenal menyebalkan di Mobile Legends, serta memiliki beberapa skin yang dapat digunakan.
Nana Mobile Legends (FOTO: Repro/Moonton)
E-Sport05 Juli 2024, 03:12 WIB

5 Pasangan Hero Mobile Legends yang Menjalin Asmara

Tak hanya sebagai permainan, tetapi ada kisah cinta di balik para hero Mobile Legends yang dikemas dengan cerita yang menarik.
Miya Mobile Legends (FOTO: Repro/Moonton)
Mobile05 Juli 2024, 01:37 WIB

Rekomendasi 5 Game Mirip Minecraft, Bisa untuk iPhone dan Android!

Game Minecraft menjadi salah satu jenis permainan sandbox legendaris dan bisa dibilang sebagai pelopornya. Game ini dapat membangun kreativitas pada setiap pemain.
Portal Nether. (Sumber: Minecraft)
E-Sport05 Juli 2024, 01:11 WIB

5 Coach Mobile Legends yang Pamit Usai Gelaran MPL ID S13

Usai pertandingan MPL Indonesia Season 13, banyak para coach yang pamit mengundurkan diri dari timnya, seperti RRQ Hoshi, Bigetron Alpha, dan Rebellion Esports.
Coach Vren (FOTO: YouTube/Team RRQ)
Mobile04 Juli 2024, 23:36 WIB

20 Game untuk Pengguna iPhone, Dijamin Bikin Ketagihan!

Meskipun iOS jarang dipakai untuk mengunduh game di dalamnya dengan alasan takut membuatnya menjadi berat, tetapi banyak jenis game ringan bisa untuk dimainkan.
iPhone (FOTO: AirDroid)
E-Sport04 Juli 2024, 23:10 WIB

Coach Razeboy Resmi Pisah dengan BTR Alpha, Selanjutnya Berlabuh Kemana?

Kabar mengejutkan kembali hadir dengan pisahnya Coach Razeboy dari Bigetron Alpha dan tidak memberikan komentar akan berlabuh ke mana kedepannya.
Coach Razeboy Bigetron Alpha (FOTO: Labviral.com/Ica Juniyanti)
E-Sport04 Juli 2024, 21:35 WIB

Profil Roster Fnatic ONIC, Perwakilan Tim MLBB Indonesia di MSC 2024

Fnatic ONIC menjadi salah satu perwakilan yang bertanding di Mid Season Cup (MSC) 2024 Riyadh, Arab Saudi dan tidak adanya perubahan roster.
Fnatic Onic (FOTO: MPL Indonesia)
Guides04 Juli 2024, 21:09 WIB

Stardew Valley: Cara Mudah Dapat Item Secara Halal

Cara mudah dapatkan item dan uang secara halal di Stardew Valley.
Bus di Stardew Valley (FOTO: GameRant.com)
Guides04 Juli 2024, 20:25 WIB

Cara Membuat Map di Minecraft dengan Mudah

Berikut panduan langkah demi langkah cara membuat map atau peta di game Minecraft dengan mudah.
Peta di Minecraft. (Sumber: Bussines Insider)
Guides04 Juli 2024, 19:34 WIB

Cara Main dan Instal Stardew Valley, Game PC Ringan Tema Berkebun

Cara instal game Stardew Valley, permainan dengan tema berkebun. Game PC yang sangat ringan!
Stardew Valley (FOTO: Stardew Valley)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.