Waduh! Penggemar Setia PlayStation Ngambek Usai Ghost of Tsushima Meluncur ke PC

Ghost of Tsushima. (Sumber: PlayStation)

Indogamers.com - Belakangan ini beberapa game eksklusif PlayStation seperti Ghost of Tsushima menyeberang ke platform PC melalui Steam. Meski sebagian besar gamers menyambutnya dengan baik, tetapi fans garis keras PS malah kesal dengan keputusan Sony.

Sebab, mereka beralasan bahwa sisi eksklusifitas dari game tersebut luntur sehingga bisa dimainkan oleh siapa saja.

Game populer dari Sucker Punch Productions tersebut sebelumnya telah sukses di PlayStation berkat genre aksi petualangan samurai yang sangat menghibur.

Baca Juga: 8 Jenis Crowd Control di Mobile Legends Beserta Efeknya untuk Hero Lawan

Tetapi seperti disadur dari Level Up pada Minggu, 10 Maret 2024, beberapa gamer mengaku dikhianati bahkan menilai keputusan studio seakan menghancurkan hidup mereka.

Lebih dari itu, beberapa fans di antaranya mendesak agar game ini tidak mendukung port untuk Steam dan Epic Games Store, karena dengan cara ini mereka akan mengirim pesan ke PlayStation.

Para penggemar garis keras menilai, PS5 akan tetap menjadi platform terbaik untuk menikmati game tersebut.

Baca Juga: 5 Kelebihan Ulefone Armor 23 Ultra yang Cocok Dukung Kebutuhan Outdoor Ekstrem

“Sony mempermainkan kami para penggemar sejati, yang membeli game tersebut pada tahun 2020. Itu adalah pengkhianatan, kami merasa ditusuk dari belakang. Jangan dukung ini, jangan beli, biarkan mereka rugi dan menyesali keputusan itu. PlayStation 5 akan selalu menjadi platform definitif untuk memainkan Ghost of Tsushima," kata seorang penggemar dikutip dari Level Up.

Bagi banyak orang, strategi Sony dianggap telah menjadi bagian dari penghinaan terhadap semua investasi di konsol PlayStation.

"Kamu menghancurkan hidupku, sebagai seorang gamer PlayStation, kamu dan pengemis portmu telah membunuh PlayStation. Apakah kalian bahagia? Kamu membunuh jutaan pemain yang berinvestasi di konsol game terbaik agar hanya kamu yang pergi dan membunuhnya dengan portmu yang memohon . Kapan penindasan terhadap gamer PlayStation ini akan berakhir?" kata orang lain.

Baca Juga: 6 Tips Meningkatkan Performa Kamera HP Android, Mudah Banget Menerapkannya

Nantinya, game ini akan dijual melalui platform Steam dengan harga $59,99 atau sekitar Rp900an ribu.

Dalam pengumuman kabar baik ini, Sony merilis trailer yang luar biasa, di mana Ghost of Tsushima akan diluncurkan pada 16 Mei 2024 di PC melalui Steam.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI