logo

Trailer Kedua GTA 6 Kemungkinan Bakal Segera Datang

Molsky
Senin 29 April 2024, 10:46 WIB
GTA 6. (Sumber: Rockstar Games)

GTA 6. (Sumber: Rockstar Games)

Indogamers.com - Penantian penggemar dengan hadirnya GTA 6 masih terus berkembang hingga hari ini. Sejak trailer perdana rilis akhir tahun 2023, spekulasi tentang Grand Theft Auto VI terus bermunculan dan kian tak terbendung.

Hanya saja yang saat ini bisa dipastikan kebenarannya adalah terkait tanggal rilis GTA VI yang bakal hadir pada tahun 2025 mendatang.

Walaupun sudah dikatakan tahun depan, namun rumor panas tetap saja muncul di mana sejumlah leaker yakin kalau game akan mundur hingga tahun 2026.

Baca Juga: Ketahui Lebih Detail USB OTG di Smartphone, dari Fungsi hingga Cara Menggunakannya

Sejauh ini, Rockstar Games yang sedang mengembangkannya juga menghadapi banyak tantangan mulai dari peretasan hingga tuntutan hukum. Salah satunya adalah saat Florida Joker menuntut ganti rugi meski pada akhirnya gagal melawan kekuatan Rockstar Games.

Terbaru, dikutip dari Gameranx pada Senin, 29 April 2024, seorang penggemar sempat mengunjungi halaman YouTube Rockstar dan menemukan sesuatu yang menarik.

Trailer pertama GTA 6 yang memecahkan rekor di YouTube kini telah ditambahkan ke bagian playlist dengan judul “video dari GTA 6.” Hal ini mengisyaratkan bahwa akan ada lebih banyak trailer yang muncul sebelum peluncuran game tersebut pada tahun 2025.

Baca Juga: Spesifikasi Mewah Realme Narzo 70 5G, Harganya Cuma Rp3 Jutaan

Dari sanalah, banyak penggemar yang memprediksi bahwa trailer berikutnya akan hadir pada bulan Mei 2024. Prediksi ini mengacu pada langkah bersejarah Take-Two Interactive yang kabarnya akan menerima panggilan investor baru yang mungkin merupakan hal yang baik untuk diperhatikan.

Mengenai apa isi trailer GTA 6 yang akan datang, para penggemar berharap lebih bahwa video selanjutnya akan menghadirkan gameplay yang sebenarnya. Akan tetapi, sampai saat ini penggemar disarankan untuk lebih banyak menunggu pengumuman resmi dari Rockstar Games.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Console

Konten di GTA 3 Dirumorkan Bakal Jadi Referensi GTA 6

Senin 29 April 2024, 09:18 WIB
undefined
Console

Logo Ulang Tahun ke-25 Rockstar Games Diduga Beri Bocoran tentang GTA 6

Senin 29 April 2024, 09:52 WIB
undefined
Console

Plus-Minus Banshee di Grand Theft Auto, Mobil yang Kabarnya akan Hadir ke GTA 6

Senin 29 April 2024, 10:17 WIB
undefined
News Update
Gadget15 Mei 2024, 22:05 WIB

Kinerja Dapur Pacu, Kualitas Kamera, dan Daya Tahan Baterai Ulefone Armor 26 Ultra Walkie-Talkie 5G

Smartphone terbaru ini mengandalkan prosesor MediaTek Dimensity 8020.
Ulefone Armor 26 Ultra Walkie-Talkie 5G yang hadir dengan baterai 15600 mAh (FOTO: Ulefone)
Gadget15 Mei 2024, 21:34 WIB

Spesifikasi Lengkap Ulefone Armor 26 Ultra Walkie-Talkie 5G, Tengok Harganya Wow Banget

Ulefone Armor 26 Ultra Walkie-Talkie 5G hadir sebagai smartphone yang bisa kamu gunakan sebagai walkie-talkie.
Ulefone Armor 26 Ultra Walkie-Talkie 5G (FOTO: Ulefone)
Guides15 Mei 2024, 20:00 WIB

Daftar Hero Andalan Gugun di Panggung MPL ID Season 13, Simak Kelebihannya

Dilansir dari data statistik MPL Indonesia pada 12 Mei 2024, terdapat tiga hero yang paling sering diandalkan Gugun di panggung MPL ID Season 13.
Gugun, Jungler andalan baru Aura Fire. (FOTO: Instagram/aura.gugunnn)
Guides15 Mei 2024, 19:39 WIB

Cara Memenangkan Lebih Banyak Pertandingan sebagai Roamer di Mobile Legends, Cocok Buat Kamu yang Solo Rank!

Beberapa tips ata cara untuk meningkatkan peluang kamu untuk menang saat bermain sebagai roamer dalam solo rank di Mobile Legends.
Cara Memenangkan Lebih Banyak Pertandingan sebagai Roamer di Mobile Legends, Cocok Buat Kamu yang Solo Rank!(Sumber: Moonton)
News15 Mei 2024, 19:35 WIB

Momen Unik Final VCT Pacific 2024 Diwarnai Technical Pause Akibat Pelatih Valorant Pukul Meja Terlalu Keras

Pelatih kepala tim Valorant Paper Rex, Alecks, viral usai membanting meja di ajang final Pacific Stage 1 pada 13 Mei 2024.
Alecks, pelatih tim Valorant Paper Rex. (Sumber: Daily Valorant)
News15 Mei 2024, 19:25 WIB

Pengguna Pertama Starlink di Indonesia Ungkap Kecepatan Internet, Bikin Kaget

Berikut cerita dari para pengguna layanan internet Starlink di Indonesia.
Hardware Starlink. (Sumber: X/@drayanaindra)
News15 Mei 2024, 19:22 WIB

Film Supergirl yang diperankan Milly Alcock Mendapatkan Tanggal Rilis Resmi

DC Studios telah mengumumkan bahwa "Supergirl: Woman of Tomorrow" akan tayang perdana di bioskop pada tanggal 26 Juni 2026.
Film Supergirl yang diperankan Milly Alcock Mendapatkan Tanggal Rilis Resmi (FOTO: Heroic Hollywood)
Guides15 Mei 2024, 19:11 WIB

10 Tips Naik Rank dengan Mudah di Mobile Legends, Biar Cepat Keluar dari Tier Badak!

Dengan beberapa strategi yang tepat, kamu bisa meningkatkan peluang untuk naik rank dengan lebih mudah di Mobile Legends
10 Tips Naik Rank dengan Mudah di Mobile Legends, Biar Cepat Keluar dari Tier Badak!(FOTO: Mobile Legends Fandom)
Guides15 Mei 2024, 18:00 WIB

5 Fakta Hero Barats yang Wajib Diketahui Jungler, Roamer dan Exp Laner

Barats merupakan salah satu hero Mobile Legends populer di MPL ID Season 13, ia menduduki urutan ke 2 dari 5 hero yang paling banyak digunakan di panggung MPL ID Season 13.
Hero Barats dan Detona (FOTO: Tangkap Layar: Mobile Legends)
Mobile15 Mei 2024, 17:18 WIB

3 Hero Tank Jungler Paling Sering Dipakai di MPL Indonesia Season 13, Pilihan Favorit Pro Player!

Di antara beragam hero yang tersedia, tank jungler telah menjadi pilihan utama bagi tim-tim untuk membangun strategi yang kuat. Terutama di MPL Indonesia Season 13
3 Hero Tank Jungler Paling Sering Dipakai di MPL Indonesia Season 13, Pilihan Favorit Pro Player!(Sumber: Moonton)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.