Gara-gara Hal ini, Resident Evil 9 Open World Dinilai Jadi Suatu Keniscayaan

Resident Evil 9 (Sumber: Gamerant)

Indogamers.com - Beberapa waktu terakhir ini, kita telah dibikin heboh dengan kabar yang menyebut kalau Resident Evil 9 akan menjadi game open world alias dunia terbuka.

Dengan segala pro dan kontra yang mengiringi, hal ini membuktikan kalau Capcom merupakan studio yang tidak mau berhenti dalam melakukan sebuah terobosan.

Capcom juga dianggap ingin membawa judul franchise ini maju ke wilayah yang belum dipetakan sehingga akan penuh dengan kejutan yang disiapkan. Menurut banyak pengamat, konsep dunia terbuka dalam Resident Evil 9 merupakan keniscayaan yang pasti akan terjadi.

Baca Juga: Fallout, Gundam, dan The Crow Dirumorkan akan Hadir di Game Call of Duty

Seperti dikutip dari Gamerant pada Jumat, 3 Mei 2024, tidak sedikit fans yang ingin melihat Resident Evil 9 memberikan perubahan yang radikal.

Alasan mengapa Resident Evil 9 ini akan menjadi game open world adalah karena setiap judul dari Capcom selalu dirancang dengan menambahkan sesuatu yang baru, bukan sekadar kembali ke formula yang sudah teruji dan benar.

Walaupun begitu, sebagaimana telah disinggung di atas bahwa rumor ini mempunyai pro dan kontra. Sebagian penggemar menilai Resident Evil 9 open world berisiko kehilangan identitasnya dan hanya menjadi penembak zombie dunia terbuka.

Baca Juga: 3 Laptop Gaming ASUS Termurah Lengkap dengan Spesifikasi dan Harganya

Di sisi lain, banyak pula yang tetap optimis Resident Evil 9 akan berjalan sukses karena terdapat perkembangan alami dari Resident Evil 7 dan penekanan baru Resident Evil Village.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI