Kabar Terbaru Sebut Resident Evil 9 Kemungkinan Rilis Januari 2025! Seperti ini Detailnya

Kabar Terbaru Sebut Resident Evil 9 Kemungkinan Rilis Januari 2025! Seperti ini Detailnya(FOTO: Tangkap Layar Youtube Podcast Now)

Indogamers.com - Kabar terbaru dari dunia game menyebutkan bahwa Resident Evil 9 mungkin akan segera hadir, bahkan lebih cepat dari yang kita duga.

Bocoran ini mengatakan game tersebut kemungkinan besar akan dirilis pada bulan Januari 2025. Gosip ini muncul setelah seorang insider game terkenal, Dusk Gollum, membatalkan dugaannya sebelumnya tentang penundaan dalam pengembangan game ini.

Dilansir dari akun Youtube Podcast Now, menurut informasi terbaru dari Dusk Gollum di Twitter, Resident Evil 9 seharusnya akan segera diumumkan kepada publik dan diperkirakan akan dirilis pada bulan Januari 2025. Jika kabar ini benar, ini artinya game tersebut telah dalam tahap pengembangan selama tujuh tahun!

Unsur survival maupun aksi horor jadi ciri khas Resident Evil (FOTO: Gamerant.com)

Baca Juga: Apakah Perlu Resident Evil 9 Menganut Konsep Open World? Seperti ini Pro Kontra di Penggemar Resident Evil

"Kami juga mendapat sedikit informasi tentang proses pembuatan Resident Evil 9. Game ini mulai dikembangkan sejak tahun 2018 dan memiliki anggaran pengembangan serta waktu pengerjaan terpanjang dibandingkan dengan game-game Resident Evil sebelumnya," ujar akun Podcast Now, 4 Mei 2024.

Kabarnya, game ini juga akan menghadirkan fitur-fitur baru, seperti dunia semi-terbuka yang mungkin terinspirasi dari game-game populer seperti Monster Hunter dan Dragon's Dogma.

Diketahui pula bahwa awalnya, Resident Evil 9 direncanakan sebagai bagian dari Resident Evil 8, namun kemudian menjadi proyek terpisah.

Resident Evil

Baca Juga: Gara-gara Hal ini, Resident Evil 9 Open World Dinilai Jadi Suatu Keniscayaan

Ini adalah hal yang umum terjadi dalam industri game, di mana beberapa proyek seringkali dikerjakan secara bersamaan oleh studio game.

Jika mengacu pada pola rilis sebelumnya, Capcom biasanya mengumumkan game baru mereka sekitar bulan Juni, memberikan jeda waktu sekitar 7-8 bulan sebelum game tersebut benar-benar dirilis.

Jika ini menjadi kenyataan, kita bisa saja mendapatkan pengumuman resmi tentang Resident Evil 9 pada pertengahan tahun ini.

Resident Evil

Baca Juga: 5 Pemikiran dan Kekhawatiran Penggemar Terhadap Proyek Resident Evil 9

Dengan begitu banyak penggemar yang tak sabar menanti, Resident Evil 9 diyakini akan menjadi salah satu sorotan dalam dunia game pada tahun 2025.

Kita tunggu saja informasi lebih lanjut dari Capcom, sembari kita berharap agar tanggal rilis yang dijanjikan benar-benar terwujud pada bulan Januari 2025.

Pastikan untuk tetap mengupdate informasi terkini dan terbaru mengenai Resident Evil 9 di Indogamers.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI