5 Rekomendasi Game dengan Mekanisme Revolusioner

Game God of War (FOTO: PlayStation)

Indogamers.com - Saat ini para developer saling berlomba untuk mengembangkan game yang dapat memberikan pengalaman bermain sekaligus kesan memukau bagi para gamers.

Game-game saat ini memiliki mekanisme yang revolusioner dengan menghadirkan permainan yang menggabungkan unsur gameplay, visual, audio, plot cerita, dan item yang menarik.

Nah, berikut ini adalah 5 judul game yang memiliki mekanisme paling revolusioner:

Baca Juga: Ini Penyebab Rilis Game Cities Skylines II untuk Console Ditunda, Banyak Pemain Kecewa

1. Middle Earth: Shadow of Mordor

Game Garapan Warner Bros ini merupakan hasil kolaborasi dengan Monolith.

Game ini menghadirkan pengalaman dunia Middle Earth yang imersif dengan mekanisme yang populer seperti sistem Tower.

Game ini juga memiliki sistem Nemesis System yang memungkinkan pemain berhadapan dengan musuh yang sama dengan ingatan pada pertarungan sebelumnya.

Baca Juga: 5 Console Game yang Bisa Dimainkan di PC

2. Game-game Ubisoft

Perusahaan ini sudah tidak asing dengan keluaran game yang unik. Ubisoft adalah yang pertama mengenalkan sistem Tower pada dunia gaming. Sistem ini memunkinkan kamu untuk membuka setiap landmark di map tanpa harus mendatanginya satu per satu.

3. Ghost of Tsushima

Game open world ini memperkenalkan mekanisme yang tidak biasa, di mana pemain harus bergerak ke tempat tujuan tanpa menggunakan map.

Developer hanya memberikan petunjuk menggunakan arah angin yang bisa kamu ikuti.

4. Death Stranding

Dalam game ini diperkenalkan sistem Social Stranding System yang membuat pemain harus bekerjasama, namun tidak secara langsung. Sistem ini akan membuat sebuah tindakan yang dilakukan gamer akan mempengaruhi permainan gamer lainnya.

Baca Juga: 6 Console Game Terbaik 2024, Intip Masing-masing Keunggulannya!

5. God of War

Mekanisme dari game ini mengubah senjata ikonik Kratos yaitu Blade of Chaos menjadi Leviathan Axe.

Leviathan Axe memungkinkan untuk memukul lawan plus bisa dilempar serta dipanggil untuk kembali pada Kratos. Senjata ini bisa menjadi pendekatan yang simple, namun revolusioner.

Nah itu dia 5 game yang memiliki mekanisme paling revolusioner.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI