Remake Silent Hill 2 Memenangkan Hati Penggemar Jelang Rilisnya

Remake Silent Hill 2 Memenangkan Hati Penggemar Jelang Rilisnya (FOTO: Konami)

Indogamers.com - Remake Silent Hill 2 tampaknya berhasil memenangkan hati para penggemar yang sebelumnya meragukan kualitasnya.

Menjelang perilisan pada 8 Oktober mendatang, game ini mulai mendapatkan momentum positif, setelah sempat membagi pendapat di kalangan komunitas gamer.

Disadur dari laman VGC, menurut analisa terhadap jumlah like dan dislike pada trailer di YouTube menunjukkan peningkatan respons positif terhadap game ini.

Baca Juga: Indiana Jones and the Great Circle Dikabarkan Akan Rilis di PS5 pada Tahun 2025

SILENT HILL 2

Saat remake yang dikerjakan oleh Bloober Team pertama kali diumumkan, teaser trailer pertamanya diterima dengan sangat baik oleh para penonton di YouTube, dengan meraih 314.000 like dan hanya 8.200 dislike (sekitar 97% respons positif).

Namun, suasana berubah drastis ketika trailer “combat reveal” yang dirilis pada Januari lalu memicu reaksi negatif dari para penggemar.

Trailer tersebut hanya mendapatkan 59% like, memperlihatkan bahwa sebagian besar penonton tidak puas dengan apa yang mereka lihat.

Baca Juga: 10 Karakter Terfavorit dari Suikoden II yang Paling Membekas di Hati Para Gamer

SILENT HILL 2

Respon yang terbelah ini bahkan membuat Presiden Bloober Team, Piotr Babieno, menyatakan bahwa trailer tersebut tidak “mencerminkan semangat dari game” dan menegaskan bahwa Konami bertanggung jawab atas pemasaran.

Babieno berjanji bahwa ketika pemain melihat gameplay yang sebenarnya, mereka akan menilainya dengan cara yang berbeda.

Sayangnya, janji tersebut tidak banyak membantu mengubah momentum negatif yang sudah terbentuk. Ketika trailer gameplay sepanjang 13 menit dirilis pada bulan Mei, responsnya bahkan lebih buruk, dengan hanya 53% like dari total penonton.

Baca Juga: 10 Game RPG PS1 yang Jadi Legenda di Masanya dan Tak Tergantikan Hingga Kini

SILENT HILL 2

Namun, situasi ini tampaknya mulai berubah. Trailer cerita terbaru yang diposting hari ini mendapat respons positif yang jauh lebih baik, dengan 17.932 like dan hanya 668 dislike, menghasilkan rasio positif sebesar 96%.

Meski ada yang berpendapat bahwa trailer cerita memang cenderung mendapatkan respons lebih baik dibandingkan trailer gameplay, rekaman gameplay 27 menit yang dirilis oleh VGC sendiri saat ini mendapatkan rating positif sebesar 97%.

Remake Silent Hill 2 akan dirilis pada 8 Oktober untuk PS5 dan PC. Dalam preview hands-on terbaru dari VGC, game ini disebut memiliki kesan yang mirip dengan remake terbaru dari game Resident Evil yang dibuat oleh Capcom.

Baca Juga: 8 Game Strategi PS1 yang Jadi Legenda di Masanya, Tawarkan Pengalaman Bermain yang Seru!

SILENT HILL 2

“Yang paling penting, demi kesehatan seri ini, Silent Hill 2 terasa seperti suntikan yang akan membawa seri ini kembali populer,” tulis VGC. “Perbandingan dengan remake Resident Evil mungkin tak terhindarkan, tetapi apakah itu hal buruk ketika upaya terbaru Capcom juga menjadi penentu genre survival horror modern, seperti halnya Resident Evil dan Silent Hill di masa awal genre ini?”

Dengan momentum positif yang terus berkembang, banyak penggemar berharap bahwa remake Silent Hill 2 ini akan menjadi kebangkitan yang dinantikan oleh para penggemar seri ini.**

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI