IDGS - Ajang PUBG Mobile Pro League merupakan turnamen nasional yang pertama kali menggunakan format kompetisi liga antar tim-tim PUBG Mobile terhebat di Indonesia. Turnamen ini diselenggarakan sejak 6 Maret hingga 29 Maret 2020.
Turnamen ini menyajikan sesuatu yang berbeda, salah satu YouTuber terkenal Indonesia, Atta Halilintar akan hadir dan memeriahkan turnamen terbesar PUBG Mobile.
Atta akan mengiringi keseruan pertempuran PMPL 2020 sebagai Shoutcaster. Dirinya akan mengomentari jalannya pertandingan antar 24 tim Esports PUBG Mobile.
Atta Halilintar mengatakan :
"Gua senang bisa jadi bagian dari komunitas PUBG Mobile, Gua pelajarin tim-tim ini dan semoga nanti pas nge-caster pertandingan gak salah kasih komentar."
PMPL 2020 menggunakan sistem grup yang berjumlah 3 grup, yang tersedia dengan berisikan 8 tim setiap grupnya.
Pertandingan dalam sehari diadakan sebanyak 6 game menggunakan map berbeda ; Erangel, Sanhok, Miramar dan Vikendi.
16 tim penghuni posisi tertinggi pada regular season PMPL 2020 berhak melaju ke babak grand final PMPL 2020 Indonesia pada April mendatang dengan memperebutkan total hadiah lebih dari USD 1 Juta.
(OAA/IDGS)