logo

Ternyata Guys! Ide Besar GTA Online Lahir Sebelum Masanya

Molsky
Jumat 27 Desember 2024, 09:58 WIB
GTA Online. (Sumber: Rockstar)

GTA Online. (Sumber: Rockstar)

Indogamers.com - Sebelum GTA Online resmi diluncurkan pada 2013, konsep permainan ini sebenarnya sudah dirancang jauh lebih awal, bahkan sejak masa pengembangan Grand Theft Auto III.

Dalam dokumen desain setebal hampir 60 halaman yang dilihat oleh Rockstar Intel, terlihat visi awal Rockstar yang sangat ambisius untuk menciptakan dunia daring di mana setiap keputusan pemain memiliki konsekuensi besar.

Bayangkan sebuah dunia di mana kamu membangun karakter dengan faksi pilihan, meningkatkan keterampilan seperti karisma untuk memengaruhi NPC, atau kecerdasan untuk mengalahkan musuh.

Baca Juga: Game RPG Pencarian Harta Karun Torerowa Adakan Open Beta Test Ketiga

Rockstar ingin setiap pilihan membawa dampak nyata. Jika kamu kehilangan mobil sport saat menjalankan misi di wilayah musuh, mobil itu tidak akan kembali, semua keputusan menjadi taruhan yang penuh risiko.

Disadur dari Rockstar Intel pada Jumat, 27 Desember 2024, tidak seperti sistem leveling tradisional di banyak game, Rockstar awalnya merancang GTA Online agar fokus pada pengalaman kehidupan nyata.

Pemain tidak hanya naik level, tetapi mendapatkan keuntungan dunia nyata dalam permainan, seperti keterampilan unik untuk membuka kendaraan lapis baja atau menjadi ahli dalam profesi tertentu.

Baca Juga: Lego Mario Kart dan Animal Crossing: Koleksi Baru yang Hadir Tahun Depan

Sayangnya, visi ini tidak sepenuhnya terealisasi. GTA Online saat ini lebih berfokus pada transaksi mikro dan sistem leveling untuk mengakses item tertentu, berlawanan dengan filosofi awal Rockstar yang ingin memberi pemain kebebasan penuh tanpa batasan.

Konsep awal ini juga ingin membedakan dirinya dari MMORPG seperti RuneScape atau Dark Age of Camelot. Rockstar membayangkan permainan di mana pemain mengalami naik turun nasib, dengan setiap hari menjadi perjuangan untuk bertahan dan berkembang.

Meskipun beberapa elemen ini masih terlihat dalam GTA Online modern, gagasan awal Rockstar menunjukkan apa yang bisa menjadi pengalaman yang sangat berbeda.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Console

Berbagai Penerbit Game Berusaha Antisipasi Perilisan GTA 6, Mengapa?

Kamis 12 Desember 2024, 13:34 WIB
undefined
News

Garena Rilis Game Baru Free City Mirip GTA 5, Begini Penampakannya

Senin 23 Desember 2024, 16:10 WIB
undefined
Console

Teori Fans Makin Gila Jelang Perilisan GTA 6 yang Sudah Ditunggu-tunggu

Selasa 24 Desember 2024, 15:09 WIB
undefined
News Update
News02 April 2025, 20:01 WIB

5 Game Open World dengan Opening Paling Memikat

Beberapa bikin merinding karena suasananya epik, ada juga yang langsung ngegas dengan aksi spektakuler.
Game Red Dead Redemption 2. (Sumber: Shack)
News02 April 2025, 18:02 WIB

7 Game Action-Adventure Horror Terbaik, Berpetualang di Dunia Menyeramkan

Beberapa game mampu menggabungkan elemen action-adventure dan horor dengan sangat baik, memberi pengalaman tak terlupakan.
Dying Light 2 Stay Human. (Sumber: Steam)
Gadget02 April 2025, 16:01 WIB

Daftar 5 HP Harga Rp2 Jutaan Terbaik, Performa Gacor Gak Nguras Dompet

HP Rp2 jutaan dengan performa gacor, tentu saja menjadi pilihan yang paling cocok bagi kamu yang menginginkan HP baru di Lebaran 2025.
Motorola Moto G45 5G, salah satu HP Rp2 jutaan tebaik, cocok untuk lebaran 2025. (FOTO: shopee.co.id/Motorola Indonesia)
News02 April 2025, 14:03 WIB

Rekomendasi 7 Game Horror Open World Terbaik, Seremnya Kelewatan

Beberapa game horor justru menghadirkan elemen yang membuat pemain merasa waspada setiap saat.
Sons of the Forest. (Sumber: Sons of the Forest)
PC02 April 2025, 13:01 WIB

Rekomendasi 7 Game PC Terbaik yang Ajak Kamu Berpetualang Jadi Kurir

Dari menyusuri jalanan cyberpunk penuh neon, menjelajahi luar angkasa, sampai berlari melintasi gurun pasca-apokaliptik, profesi kurir dalam game bisa berubah jadi petualangan seru.
Game Elite Dangerous. (Sumber: Steam)
Gadget02 April 2025, 11:02 WIB

Rekomendasi 3 HP dengan Kamera Terbaik Harga Rp15 Jutaan, Abadikan Momen Penting Selama Lebaran

HP dengan kamera terbaik menjadi perangkat yang cocok untuk menemanimu mengabadikan momen Lebaran.
iQOO 13 5G (FOTO: iQOO)
Accessories02 April 2025, 09:03 WIB

Rekomendasi 3 Smartwatch di Bawah Rp1 Jutaan yang Bikin Penampilanmu Makin Kece

Smartwatch ini tetap memiliki fungsi seperti smartwatch mahal.
JETE AM 2 Series, salah satu smartwatch dengan harga dibawah Rp1 jutaan. (FOTO: JETE)
News02 April 2025, 08:03 WIB

Rekomendasi 7 Game Survival Terbaik, Kamu Harus Mulai dari Nol Tanpa Bekal

Beberapa game survival memberi starter pack di awal game, tapi ada juga yang benar-benar memulai dari nol tanpa bekal.
Game Rust. (Sumber: Steam)
PC01 April 2025, 20:01 WIB

5 Game PC Terbaik yang Diadaptasi dari Film

Selain menghubungkan cerita di film, ada juga game-game adaptasi yang mengajak kamu merasakan dunia baru dari flim inspirasinya.
Alien: Isolation. (Sumber: Epic Games)
Accessories01 April 2025, 20:01 WIB

Rekomendasi 3 Power Bank Murah untuk Arus Balik Lebaran 2025, Nggak Sampai Rp300 Ribuan

Powerbank menjadi perangkat yang sangat penting dimiliki untuk menemani perjalana arus balik Lebaran 2025.
Robot Powerbank 20.000mAh RT23 (FOTO: shopee)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.