Indogamers.com-Keseluruhan 16 match week 3 MPL ID Season 13 selesai dilangsungkan sepanjang Jumat (22/3/2024)-Minggu (24/3/2024) kemarin.
Sejumlah kejutan terjadi pada week 3. Salah satunya adalah kekalahan Onic secara beruntun. Hasil tersebut cukup sulit diterima akal sehat jika melihat performa Onic dalam 2 week sebelumnya.
Di week 1 dan 2 penampilan Raja Langit begitu dominan dengan merengkuh tiga kemenangan beruntun. Hasil tersebut mengantarkannya menjadi pemuncak klasemen sementara sampai week 2.
Baca Juga: God of War Ragnarok Dirumorkan akan Rilis di PC tahun 2025
Menilik keperkasaan Onic di 2 week sebelumnya, publik menjadi cukup yakin kalau mereka akan semakin merajalela. Ternyata, hasilnya di luar dugaan. Justru mereka tumbang di dua match-nya. Masing-masing dari Aura 1-2 dan Rebellion 1-2.
Tumbang dari Rebellion juga menjadi kejutan. Karena performa Rebellion sebelumnya sebenarnya kurang menjanjikan. Dan bahkan mereka masih ada di zona di luar play-off dalam daftar klasemen.
Baca Juga: Konami Umumkan eFootball akan Kolaborasi dengan Anime Blue Lock
Evos pecah telur
Kejutan lain di week 3 MPL ID Season 13 adalah pecah telurnya Evos. Ya, setelah babak belur dalam week 1 dan week 2, Evos akhirnya meraih kemenangan perdana setelah menumbangkan Dewa United 2-1.
Sayang, tren positif Evos tak bisa dilanjutkan pada hari kedua match. Menghadapi RRQ di hari Sabtu, Evos kembali menuai kekalahan 1-2.
Akibat kekalahan ini, Evos dengan rekor menang-kalah (1-5) masih menghuni dasar klasemen. Match rate mereka pun cuma 17 persen. Paling rendah dari 9 tim lainnya.
Daftar klasemen sementara
Dan, berikut daftar klasemen sementara sampai week 3:
Para MPL mania, gimana komentarmu?