Riot Games Resmi Hapus Wilayah APAC dari Scene Esports Wild Rift League

APAC di Wild Rift. (Sumber: Riot Games)

Indogamers.com - Kabar mengejutkan datang dari Riot Games yang resmi menghapus wilayah Asia-Pasifik (APAC) dari daftar anggota turnamen esports Wild Rift League (WRL).

“Selama setahun terakhir, kami fokus pada esports Wild Rift di APAC dan Tiongkok melalui WRL, sementara wilayah lain fokus pada kompetisi pihak ketiga,” kata Riot melalui laman resminya dikutip Indogamers.com pada Jumat, 19 April 2024.

Riot menyebut, kompetisi WRL sejatinya cukup luar biasa tetapi saat ini mereka akan lebih berfokus pada akar rumput dan komunitas di sejumlah wilayah.

Baca Juga: Benarkah Game Spider-Man the Great Web Dibatalkan?

Riot menjelaskan bahwa keputusan tersebut merupakan langkah paling berkelanjutan di kawasan APAC.

“Tujuan kami adalah memastikan para pemain Wild Rift dapat berpartisipasi dalam kompetisi dan menumbuhkan rasa kebersamaan dan rasa memiliki yang kuat," tambahnya.

Riot berharap perkembangan esports di wilayah APAC bisa semakin maju karena saat ini bisa memberikan para pemain waktu dan ruang untuk berkembang dan menentukan peran apa yang akan dimainkan.

Baca Juga: 5 HP Gaming Samsung Harga 1 Jutaan Ini Dipilih Duduki Posisi Teratas Pasukan Samsung di 2024

Dengan adanya keputusan tersebut, maka itu artinya Tiongkok akan menjadi satu-satunya wilayah di WRL sementara APAC akan mengikuti pendekatan “akar rumput” dari Barat.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI