logo

Geek Fam Sukses Pulangkan RRQ Hoshi di Hari Pertama Playoff MPL ID Season 13

sentarozi
Rabu 05 Juni 2024, 17:20 WIB
Geek Fam Sukses Pulangkan RRQ Hoshi di Hari Pertama Playoff MPL ID Season 13 (FOTO: MPL ID)

Geek Fam Sukses Pulangkan RRQ Hoshi di Hari Pertama Playoff MPL ID Season 13 (FOTO: MPL ID)

Indogamers.com - Pertandingan pertama sekaligus pembuka playoff MPL ID Season 13, Geek Fam sukses mengatasi perlawanan RRQ Hoshi dengan skor akhir 3 - 2

Pertandingan yang digelar di Jakarta International Velodrome, Rabu 5 Juni 2024, berlangsung cukup keras dan sengit, meski pada awalnya terlihat akan menjadi game yang mudah dimenangkan oleh Geek Fam.

Geek Fam yang dipimpin oleh Baloyskie, berhasil membuat RRQ Hoshi berada di ujung tanduk dengan skor 2-0. Dengan menggunakan skema BO 5, Geek Fam hanya butuh 1 kemenangan lagi.

Baca Juga: Sejarah Baru, Geek Fam Jr Juara MDL Indonesia Season 9

Namun, RRQ Hoshi menunjukkan kelasnya sebagai tim top esports yang tidak bisa dipandang sebelah mata. Skylarr dan kawan-kawan berhasil lolos dari tepi jurang dan memaksa Geek Fam untuk memainkan game kelimanya.

Di game kelima, meski sempat kewalahan dengan pergerakan dari RRQ Hoshi, Baloyskie dan kawan - kawan tetap tidak kehilangan fokus dan perlahan namun pasti bisa mengatasi perlawanan RRQ Hoshi dan memulangkan mereka di hari pertama Playoff MPL ID Season 13.

Berikut sejumlah highlight dari pertandingan Geek Fam vs RRQ Hoshi

Game 1

Di game pertama, tim RRQ Hoshi menunjukkan dominasinya dengan memberikan tekanan kepada anggota Geek Fam dan Irrad sukses mendapatkan first blood di menit pertama.

Berhasil mendapatkan first blood membuat RRQ Hoshi semakin menambah tekanannya, namun Geek Fam mampu untuk bertahan dan tetap sukses dengan objectifnya.

Baca Juga: Hasil MPL ID Season 13 Week 8, Jumat 10 Mei 2024, Geek Fam Bangkit, Bigetron Tak Terbendung

Setelah berhasil mengamankan turtle pertamanya, Geek Fam pun melakukan serangan baliknya. Di menit keenam, Geek Fam mulai menekan balik anak-anak RRQ Hoshi.

Sejumlah tim fight sukses dimenangkan anak-anak Geek Fam begitu juga objektif turtle yang selalu diamankan oleh jungler mereka, Reyy yang bermain bagus.

Tidak ada perubahan berarti dari menit-menit berikutnya, dimana RRQ Hoshi tidak mampu lepas dari tekanan yang diberikan oleh Geek Fam. Sehingga pada game ini, Geek Fam sukses mengamankan kemenangannya.

Game 2

Di game kedua, kendali permainan dari awal dipegang oleh Geek Fam ditandai dengan Baloyskie yang sukses mendapatkan first blood.

Baloyskie memang mampu menampilkan permainan terbaiknya pada game kedua. Masih menggunakan Helcurt untuk posisi roamer, pergerakan Baloyskie sukses menebar ancaman bagi anak-anak RRQ Hoshi.

Baca Juga: Profil Cadera Gold Laner GEEK FAM asal Madura, Mantan Pemain AOV

Sejumlah pick off yang dilakukan Baloyskie, sukses dieksekusi dengan baik, ditambah dengan dukungan dari rekan-rekannya.

Di pihak RRQ Hoshi, Skylarr dan kawan-kawan juga melakukan sejumlah upaya untuk bisa memberikan perlawanan. Pada sebuah kesempatan, RRQ Hoshi sukses membalikkan keadaan dengan memenangkan sejumlah team fight.

Namun, Geek Fam tidak kehilangan konsentrasi dan kembali fokus untuk recovery dari sejumlah kesalahan dan kembali sukses mengamankan game keduanya. Skor 2-0.

Game 3

Pada game penentuan ini buat RRQ Hoshi, respect ban pun dilakukan dengan melakukan ban hero Helcurt yang di dua game sebelumnya dilepas ke Geek Fam.

Meski ini merupakan game yang menentukan untuk kedua tim terutama RRQ Hoshi, pertandingan ternyata berjalan dengan saling tekan antar kedua tim dan dalam tempo yang cepat.

Baca Juga: Build Floryn ala Baloyskie yang Sukses Bawa Kemenangan GEEK Fam

Pada pertandingan ketiga ini, pergerakan RRQ Hoshi mampu berjalan dengan baik dan memberikan dampak yang cukup signifikan.

Tentu saja, keputusan ban Helcurt terbukti punya pengaruh cukup penting dalam membuat skema permainan RRQ Hoshi jadi jauh lebih berkembang.

Mampu menguasai lane, membuat RRQ Hoshi tidak membuang kesempatan ini sehingga berhasil melakukan push dan menghancurkan base Geek Fam. Skor 2 - 1.

Game 4

Di game keempat berlangsung cukup sengit. Kedua tim tampak saling serang dan memberikan permainan yang sangat menarik.

Baik RRQ Hoshi maupun Geek Fam, secara bergantian memberikan tekanan kepada lawan dan sejumlah team fight juga berhasil dengan hasil yang positif.

Namun, dewi kemenangan nampaknya lebih berpihak kepada RRQ Hoshi yang berhasil memberikan damage yang signifikan kepada Geek Fam.

Baca Juga: Kenapa Hero Natan OP Banget? Geek Fam Cadera Ungkap Alasannya

RRQ Irrad juga tampil dengan baik ditambah dengan pergerakan yang gesit dari seorang Skylarr yang mampu menjaga posisinya dengan baik.

Vyn yang bertindak sebagai roamer juga memberikan dukungan yang tidak bisa dipandang remeh.

Namun bintang sebenarnya adalah RRQ Donn yang mampu merusak skema tim yang dijalankan oleh Geek Fam.

Baca Juga: X Borg Evos Fluffy Menyusahkan, Baloyskie Geek Fam Sempat Kesulitan Melawannya

Pada game ini, meski berlangsung seru dan sengit, RRQ Hoshi mampu memaksa Geek Fam untuk memainkan game ke 5. Skor 2 - 2

Game 5

Di game kelima, RRQ Hoshi tidak mau kehilangan momentum baik yang sudah mereka dapatkan.

Mereka menekan lebih awal Geek Fam, meski beberapa kali mampu dibalas balik oleh Baloyskie dan kawan - kawan.

Baca Juga: Bigetron Alpha dan Geek Fam Masih Imbang

Sejumlah push yang dilakukan oleh RRQ Hoshi mampu berbuah manis dengan hancurnya turet luar dari markas Geek Fam.

Namun meski begitu, kali ini Geek Fam tidak kehilangan fokus dan mampu mengamankan game ini dan sukses memulangkan RRQ Hoshi.**

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
E-Sport

Profil Cadera Gold Laner GEEK FAM asal Madura, Mantan Pemain AOV

Kamis 02 Mei 2024, 22:00 WIB
undefined
Infografis

Build Floryn ala Baloyskie yang Sukses Bawa Kemenangan GEEK Fam

Sabtu 27 April 2024, 23:24 WIB
undefined
E-Sport

Pantas Saja 3 Hero Ini Jadi Favorit Geek Aboy, Kelebihannya Bukan Kaleng-kaleng

Rabu 15 Mei 2024, 12:17 WIB
undefined
Infografis

Bigetron Alpha dan Geek Fam Masih Imbang

Kamis 25 April 2024, 19:50 WIB
undefined
E-Sport

Head to Head Geek Fam vs EVOS Glory, Tanding Hari Ini Sabtu, 27 April 2024

Sabtu 27 April 2024, 08:59 WIB
undefined
E-Sport

Rahasia BTR Gagalkan Asa Geek Fam Lolos Playoff MPL Indonesia Season 13

Sabtu 27 April 2024, 09:42 WIB
undefined
E-Sport

X Borg Evos Fluffy Menyusahkan, Baloyskie Geek Fam Sempat Kesulitan Melawannya

Minggu 28 April 2024, 18:07 WIB
undefined
E-Sport

Kenapa Hero Natan OP Banget? Geek Fam Cadera Ungkap Alasannya

Selasa 30 April 2024, 10:54 WIB
undefined
E-Sport

Hasil MPL ID Season 13 Week 8, Jumat 10 Mei 2024, Geek Fam Bangkit, Bigetron Tak Terbendung

Sabtu 11 Mei 2024, 05:51 WIB
undefined
E-Sport

Sejarah Baru, Geek Fam Jr Juara MDL Indonesia Season 9

Senin 03 Juni 2024, 15:47 WIB
undefined
News Update
Community15 Januari 2026, 17:20 WIB

Siap-Siap Headbang! J-Rocks Bakal Guncang Panggung Grand Final PBNC XVI di Mal Taman Anggrek

PBNC XVI makin pecah! Legenda rock Indonesia, J-Rocks, dipastikan tampil memeriahkan Grand Final di Mal Taman Anggrek pada 18 Januari 2026. Cek jadwal lengkapnya di sini.
Siap-Siap Headbang! J-Rocks Bakal Guncang Panggung Grand Final PBNC XVI di Mal Taman Anggrek(FOTO: Zepetto)
News15 Januari 2026, 16:03 WIB

EA SPORTS FC Mobile Tour ke 5 Kota di Pulau Jawa, Intip Jadwal dan Ragam Keseruannya

EA SPORTS FC™ Mobile mendarat di Pulau Jawa dengan raga keseruan untuk menyapa komunitas pecinta game sepak bola.
EA SPORTS FC™ Mobile hadir di pulau jawa menyapa komunitas para pecinta game sepak bola dengan ragam keseruan (FOTO: Dok.fc mobile)
News15 Januari 2026, 15:48 WIB

Crystal of Atlan Sandstorm Journey: Update Level 70 dengan Misi Seru & Hadiah Epik

Sandstorm Journey, pembaruan terbesar level 70 di game MMORPG Crystal of Atlan, hadir denan peta terbaru Atlan, seperti Pemukiman Terapung dan Markas Ironhooks, menawarkan pengalaman bermain lebih menarik.
Crystal of Atlan Sandstorm Journey level 70 resmi hadir ikuti keseruan dan dapatkan hadiah epiknya (FOTO: Dok.Sandstorm Journey)
PC15 Januari 2026, 15:23 WIB

Mengenal Acer Aspire 14 AI dan 16 AI: Laptop Canggih yang Multi Tasking

ACER kenalkan laptop unggulan dari seri Aspire yang merupakan Acer Aspire 14 AI (A14-I71M/T) dan Acer Aspire 16 AI (A16-I71M/T)
Acer Aspire 14 AI (A14-I71M/T) dan Acer Aspire 16 AI (A16-I71M/T) (FOTO: Dok.Acer)
Guides15 Januari 2026, 11:06 WIB

Ubah Foto Pernikahan Menjadi Video Animasi dengan AI Ubah Foto Menjadi Video

Kamu dapat mengubah foto-foto pernikahan kamu menjadi pengalaman seperti film dengan bantuan teknologi AI seperti Pippit.
Pippit AI
E-Sport13 Januari 2026, 17:10 WIB

Tips Pro Granger Ala Gold Laner SRG Innocent, Auto Menang Ranked MLBB!

Gold Laner SRG Innocent yang tengah bermain di Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) World Championship M7 berbagi tips menang bermain hero Granger.
Gold Laner SRG Innocent di Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) World Championship M7 (FOTO: Dok.Moonton)
Gadget13 Januari 2026, 15:43 WIB

Fans HP Mungil Gigit Jari! Ini 3 Alasan Kenapa OnePlus Gak Bakal Rilis HP Compact dalam Waktu Dekat

Suka HP yang nyaman digenggam satu tangan? Sayangnya, OnePlus baru saja memberikan kabar pahit. Simak alasan kenapa mereka ogah bikin HP compact lagi di sini!
Fans HP Mungil Gigit Jari! Ini 3 Alasan Kenapa OnePlus Gak Bakal Rilis HP Compact dalam Waktu Dekat (FOTO: digitaltrends)
Gadget13 Januari 2026, 15:43 WIB

Bye-bye Tukang Intip! Samsung Bakal Pasang Layar Anti-Kepo di Semua Lini Galaxy S26

Lagi asyik mabar atau buka chat rahasia di tempat umum tapi takut diintip? Samsung Galaxy S26 punya solusinya lewat teknologi "Privacy Display" yang canggih abis!
Bye-bye Tukang Intip! Samsung Bakal Pasang Layar Anti-Kepo di Semua Lini Galaxy S26 (FOTO: digitaltrends)
News13 Januari 2026, 12:24 WIB

Event Free Fire Jujutsu Kaisen: Cursed Energy, Sekolah Jujutsu Bermuda Sampai Dengan Bundle Yuji Gratis!

Free Fire x Jujutsu Kaisen event seru yang akan hadir melalui event global Kebangkitan Jujutsu dan banyak hadiah juga keseruan lainnya.
Kolaborasi seru Free Fire x Jujutsu Kaisen segera hadir melalui event global jebangkitan jujutsu (FOTO: Dok.Garena)
E-Sport13 Januari 2026, 10:14 WIB

Alter Ego Jadi Tim Pertama Lolos Menuju Knockout M7, Nino dan Arfy Ungkap Kunci Kemenangan Mereka

Alter Ego (AE) resmi amankan tiket Knockout M7 dengan rekor sempurna! Simak alasan emosional di balik kemenangan atas Yangon Galacticos, mulai dari dendam scrim hingga misi balaskan kekalahan ONIC.
Alter Ego Jadi Tim Pertama Lolos Menuju Knockout M7, Nino dan Arfy Ungkap Kunci Kemenangan Mereka(FOTO: MPL ID)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2026 IndoGamers. All rights reserved.