Format Kompetisi, Jadwal, Prizepool, dan Lokasi MSC 2024, Mampukah Fnatic Onic Mempertahankan Prestasi?

MSC 2024 siap digelar dan memanjakan para penggemar MLBB. (FOTO: Dok.MSC 2024)

Indogamers.com-Format kompetisi, prizepool, dan lokasi MSC 2024. Mampukah Fnatic Onic mempertahankan prestasi?

MLBB Mid Season Cup, kemudian dikenal MSC, brand baru MLBB International Championsip, menggantikan MLBB Southeast Asia Cup, siap digelar pada bulan depan untuk menentukan juara baru kompetisi terakbar Mobile Legends: Bang Bang.

Kompetisi ini dinyatakan menjadi bagian dari line-up Esports World Cup pada 23 Januari 2024 dan sekaligus menandai penyelenggaraan resmi pertamanya di luar Asia Tenggara.

Baca Juga: Capcom Umumkan Resident Evil 7 biohazard Bisa Dimainkan di Platform Apple

saudigazette.com.sa

Lokasi MSC 2024

MSC 2024 akan digelar Boulevard Riyadh City, Square 2, Riyadh, Arab Saudi, pada 28 Juni 2024 hingga 14 Juli 2024.

Format dan Jadwal MSC 2024

Untuk mengetahui seperti apa turnamen ini berjalan, berikut adalah format kompetisi yang perlu kamu tahu:

Wildcard: 18 Juni-30 Juni 2024

Babak grup

  • Delapan tim akan dibagi ke dua grup secara acak

  • Single Round Robin, seluruh laga memainkan Bo1

  • Juara dari tiap grup lolos ke Decider Stage

Decider Stage

  • Pertandingan akan diadakan dalam sistem Bo5

  • Pemenangnya lolos ke babak grup

Group Stage: 3 Juli-7 Juli 2024

  • 16 tim dibagi dalam 4 grup

  • Single Round Robin, dengan sistem Bo2

  • Dua tim teratas masing-masing grup lolos ke Knockout Stage

  • Dua tim terbawah masing-masing grup tereliminasi

Playoffs: 10 Juli-14 Juli 2024

  • Delapan tim akan bermain dalam single elimination bracket

  • Seluruh laga menerapkan sistem Bo5 sampai grand final

  • Grand final menerapkan Bo7

Prize pool

  • Juara 1: USD 1.000.000

  • Juara 3: USD 500.000

  • Juara 3-4: USD 200.000

  • Juara 5-8: USD 100.000

Total hadiah USD 3 juta disiapkan untuk kejuaraan ini, dan menjadi nilai terbesar dalam sejarah kompetisi MLBB.

Instagram/mlbbesports_official

Pada 2023, Fnatic Onic sukses menjadi juara kompetisi ini saat masih bernama MLBB Southeast Asia Cup. Di final mereka mengalahkan tim Filipina, Blacklist International dengan skor 4-2.

Baca Juga: Trilogi GTA Sukses Raih 30 Juta Unduhan di Netflix

Mampukah Fnatic Onic mempertahakan gelar dalam format berbeda?***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI