Profil Coach Khezcute yang Gagal Bawa Bigetron Alpha Juara MPL ID S13 hingga Dipecat

Khezcute dilepas Bigetron Alpha sebagai head coach. (FOTO: Instagram/alfinelphyana)

Indogamers.com - Bigetron Alpha baru saja memecat coach terbaik mereka, yaitu Khezcute. Kabar ini diumumkan melalui akun Instagram resmi milik Bigetron Alpha.

Kabar Khezcute dilepas Bigetron Alpha cukup menggemparkan. Mengingat, pencapaian Khezcute bersama Bigetron Alpa tidak begitu buruk di musim ini.

Berikut ini profil coach Khezcute yang sebelumnya dikenal sebagai pro player Dota 2 dari tim BOOM Esports.

Baca Juga: Profil dan Biodata Alyssa Ananta, BA Evos Berhijab Berzodiak Capricorn

Profil Khezcute

Khezcute memiliki nama lengkap Alfi Syahrin Nelphyana. Dia memulai karirnya sebagai pemain Dota 2 dan pindah haluan sebagai coach tim esports Mobile Legends. Dia pernah membawa Padjajaran Esports menjadi juara Liga Nasional 2023.

Prestasi bersama Padjajaran Esports membuat Khezcute naik level hingga direkrut Bigetron Alpha pada awal 2024. Dia langsung ditunjuk sebagai head coach untuk berlaga di MPL ID Season 13.

Selama gelaran MPL ID Season 13, Khezcute dibantu Razeboy sebagai Assistant Coach, dan Falah sebagai Analyst.

Baca Juga: Say Goodbye Selfie, WhatsApp Tengah Kembangkan Foto Profil AI

Khezcute pun membawa Bigetron Alpha ke posisi puncak regular season MPL ID Season 13.

Namun, saat Playoff performa Bigetron Alpha melempem. Bigetron ditumbangkan Evos Glory pada babak upper bracket dengan skor telak 3-1.

Kemudian, Bigetron Alpha ditekuk Geek Fam ID dengan skor 3-0 pada babak lower bracket.

Baca Juga: Profil dan Biodata Laura 'Lora' Ziphora, Lulusan Kampus China Kuasai Banyak Bahasa Asing

Biodata Khezcute

  • Nama: Alfi Syahrin Nelphyana

  • Nickname: Khezcute

  • Tanggal lahir: 6 Maret 1993

  • Asal: Indonesia

  • Umur: 31Tahun (2024)

  • Instagram(IG): alfinelphyana

Baca Juga: Profil Leon Scott Kennedy, Salah Satu Karakter Ikonik Resident Evil

Prestasi Khezcute

  • Juara Indonesia Pride Gaming League (2017)

  • Runner up Asia Pacific Predator League (2018)

  • Runner up Asia Pacific Predator League (2019)

  • Runner up ESL Clash of Nations Bangkok (2019)

  • Juara ESL SEA Championship (2020)

  • Runner up ESL One Birmingham 2020 – Online: Southeast Asia (2020)

  • Runner up BTS Pro Series Season 2: Southeast Asia (2020)

  • Runner up ESL One Thailand 2020: Asia (2020)

  • Runner up BTS Pro Series Season 6: Southeast Asia (2021)

Nah, itulah profil dan pretasi dari Khezcute yang diawali sebagai player Dota 2 dan resmi berpisah sebagai head coach di Bigetron Alpha.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI