logo

MSC 2024: Bak Timnas Italia di Euro 2024, Fnatic Onic Gagal Mempertahankan Status Juara Bertahan

Maverikf14
Minggu 07 Juli 2024, 07:58 WIB
Timnas Italia dan Fnatic Onic mengalami nasib sama sebagai juara bertahan.

Timnas Italia dan Fnatic Onic mengalami nasib sama sebagai juara bertahan.

Indogamers.com-Bak timnas Italia di Euro 2024, Fnatic Onic gagal mempertahankan status juara bertahan di MLBB Mid Season Cup 2024.

Ungkapan lama cukup pas melambangkan kegagalan Fnatic Onic di MSC 2024. Bahwasanya mempertahankan lebih susah daripada merebut.

Datang ke Riyadh, Arab Saudi, sebagai juara MSC 2023 alias juara bertahan, Fnatic Onic malah tersingkir dini di fase Group Stage.

Menempati Grup B bersama Selangor Red Giants, See You Soon, dan Team Falcons, Kairi dkk gagal menuju Knock-out Stage gara-gara mengalami hasil buruk pada pertandingan Sabtu (6/7/2024).

Baca Juga: 5 Cara Ampuh dan Cepat Mengatasi WiFi Tidak Ada Koneksi

Pada pertandingan Sabtu kemarin, Fnatic Onic kalah 0-2 dari tim Kamboja, See You Soon, dan hanya bermain imbang 1-1 atas tim Malaysia, Selangor Red Giants.

Akibatnya, Fnatic Onic hanya mampu menempati posisi 3 klasemen akhir Group Stage. Dalam aturan, hanya ada 2 tim teratas yang melangkah ke Knock-out Stage atau play-off.

Sang juara bertahan pun gagal mempertahankan prestasi. Sekaligus membuat Indonesia kehilangan seluruh wakilnya di MSC 2024. Sebelumnya, Evos Glory sudah pulang lebih pagi, juga karena hanya mampu menempati peringkat 3 klasemen Group Stage.

Mirip timnas Italia di Euro 2024

Instagram/azzurri

Nasib Fnatic Onic mirip timnas Italia di Euro 2024. Sebagai juara bertahan karena berstatus juara Euro 2000, Italia juga gagal mempertahankan prestasi.

Bedanya Italia tersingkir di fase knock-out 16 besar setelah kalah 0-2 dari Swiss.

Dikutip dari Detik.com, kegagalan Italia menjadi tren buruk juara bertahan Euro dalam tiga edisi terakhir, yang selalu tersingkir di babak 16 Besar. Pada edisi 2021, Portugal selesai di babak yang sama usai dikalahkan 0-1 Belgia.

Spanyol mengawali tren ini setelah disingkirkan Italia di 2016 usai kalah 0-2. Spanyol adalah tim terakhir yang mampu mempertahankan gelar juara Piala Eropa pada 2008 dan 2012.

Baca Juga: Cara Bikin WhatsApp Centang 1 tanpa Matikan Data meski Sudah Dibaca

Hasil ini juga menyudahi catatan tak terkalahkan Italia di enam pertandingan babak gugur, setelah terakhir takluk 0-4 dari Spanyol di final 2012.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
E-Sport

Terungkap, Cita-cita Onic Peyi Kalau Tidak Menjadi Brand Ambassador ONIC Esports

Sabtu 06 Juli 2024, 06:02 WIB
undefined
E-Sport

Bukan Selebgram atau Tiktokers, Ini Impian Kayes Jika Tak Lagi Menjadi Brand Ambassador ONIC Esports

Sabtu 06 Juli 2024, 16:38 WIB
undefined
E-Sport

Diam-diam Onic Melati Ternyata Pengusaha Kuliner, Lho....

Sabtu 06 Juli 2024, 07:53 WIB
undefined
E-Sport

Hasil MSC 2024: Sang Juara Bertahan Fnatic Onic Tersingkir

Minggu 07 Juli 2024, 07:06 WIB
undefined
E-Sport

5 Fakta Menarik Tersingkirnya Fnatic Onic di MSC 2024, Ngeremehin Lawan?

Minggu 07 Juli 2024, 07:33 WIB
undefined
News Update
Console25 Desember 2024, 15:00 WIB

4 Fakta Menarik Tentang Marvel Rivals yang Wajib Kamu Ketahui

Marvel Rivals, game yang sedang naik daun, berhasil menarik perhatian jutaan pemain di seluruh dunia
Game Marvel Rivals
Guides25 Desember 2024, 13:22 WIB

Cara Hemat Baterai Headset VR, Biar Bisa Main Game Virtual Reality Lebih Lama

Berikut beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk menghemat baterai headset VR biar kamu bisa main game Virtual Reality lebih lama
Ilustrasi Headset Virtual Reality atau VR (Foto: Pixabay/TheDigita;Artist)
Console25 Desember 2024, 13:00 WIB

Bocoran Marvel Rivals Ungkap Detail Sistem Loot Box yang Dibatalkan

Detail menarik tentang sistem loot box dalam Marvel Rivals yang tampaknya telah dibatalkan.
Marvel Rivals (FOTO: NetEase Games)
Console25 Desember 2024, 11:00 WIB

Kabar Gembira! Nintendo Diprediksi Segera Umumkan Switch 2 Usai Desain Bocor

Setelah bocoran desain Switch 2 yang semakin meluas, Nintendo disebut-sebut tengah mempersiapkan pengumuman resmi
Nintendo Switch 2 (Sumber: Gamer Gen)
Mobile25 Desember 2024, 10:21 WIB

Kode Redeem FC Mobile Terbaru Spesial Natal 25 Desember 2024, Buruan Klaim Guys!

Buat kamu penggemar game sepak bola EA Sports FC Mobile, artikel ini wajib banget kamu baca sampai tuntas.
Coda FC Mobile. (Sumber: Coda Shop)
Console25 Desember 2024, 09:41 WIB

Nintendo Switch 2 Diklaim akan Perbaiki Kelemahan Utama Versi Awal, Apa Itu?

Kemungkinan akan dinamai Nintendo Switch 2, akan membawa sejumlah pembaruan signifikan
Nintendo Switch 2. (Sumber: Laptop Mag)
Guides25 Desember 2024, 09:35 WIB

Panduan Pilih Game VR yang Cocok Buat Kamu Mainkan

Panduan memilih game VR buat kamu yang masih bingung cocok main game yang mana.
Ilustrasi pengguna VR. (Sumber: BBC)
Console25 Desember 2024, 09:26 WIB

Call of Duty: World at War dan Singularity Dirumorkan Hadir di Game Pass Tahun Depan

Kabar gembira buat kamu yang berlangganan Game Pass! Call of Duty: World at War dan Singularity
Call of Duty: World at War. (Sumber: Activision)
Guides25 Desember 2024, 05:21 WIB

Cara Setting Headset VR Biar Main Game Virtual Reality Jadi Lancar Jaya

Setting headset VR sebenarnya gampang asal kamu tahu caranya.
Ilustrasi Headset Virtual Reality atau VR (Foto: Pixabay/TheDigita;Artist)
Guides24 Desember 2024, 23:33 WIB

Panduan Hemat dan Cara Menikmati Game VR Tanpa Bikin Kantong Bolong

Main game VR memang seru banget, tapi buat yang dompetnya nggak terlalu tebal, terkadang harganya bikin mikir dua kali.
Game Balap VR (Foto: Pexels/Tima Miroshnichenko)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.