logo

Terbuka untuk Semua Kalangan, Ini Jadwal Kompetisi Balap Virtual Honda Gran Turismo 7

Maverikf14
Sabtu 03 Agustus 2024, 11:36 WIB
Para peserta akan berkompetisi menggunakan mobil balap F1 legendaris Honda yaitu Honda RA272 (FOTO: Dok. Honda Motor)

Para peserta akan berkompetisi menggunakan mobil balap F1 legendaris Honda yaitu Honda RA272 (FOTO: Dok. Honda Motor)

Indogamers.com-Honda Motor Co.,Ltd mengadakan kompetisi balap virtual menggunakan Gran Turismo 7 sebagai bagian peringatan 60 tahun partisipasi di Formula 1 (F1)

Kompetisi balap virtual bertajuk Honda Racing eMSGT Fastest Attack 2024, yang mana babak grand final akan berlangsung di Jepang.

Kompetisi ini merupakan rangkaian acara yang dirancang untuk merayakan prestasi Honda di Formula 1.

Honda Racing eMS ini akan menjadi platform bagi para penggemar balap untuk merasakan sensasi balap Formula 1 serta memberikan pengalaman balap yang sesungguhnya dan mendekatkan para penggemar dengan dunia balap yang digemari dalam format virtual.

Baca Juga: Peringati 60 Tahun Partisipasi di Formula 1, Honda Gelar Kompetisi Gran Turismo 7

Jadwal kompetisi

Rangkaian kompetisi balap virtual ini akan dimulai dengan babak kualifikasi secara online mulai dari tanggal 2 Agustus hingga 1 September 2024.

Para peserta dapat memilih dua kelas, U17 Class untuk usia 17 tahun ke bawah dan Challenge Class untuk usia 18 tahun ke atas.

Sepuluh peserta peringkat teratas di setiap kelasnya akan maju ke GT Grand Final 2024 yang akan diadakan pada 1 Desember 2024 di Honda Welcome Plaza Aoyama, Tokyo, Jepang.

Kompetisi ini terbuka untuk semua kalangan, mulai dari pembalap profesional hingga amatir yang ingin merasakan adrenalin balap.

Kompetisi balap virtual ini akan menggunakan permainan yang telah sangat dikenal dikalangan gamer, yaitu Gran Turismo 7, yang dapat dimainkan melalui perangkat permainan Playstation 4 dan 5.

Para peserta akan berkompetisi menggunakan mobil balap F1 legendaris Honda yaitu Honda RA272, mobil balap pertama yang dikembangkan oleh Honda serta berhasil menorehkan kemenangan balap Formula 1 di Grand Prix Meksiko tahun 1965.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
News

Film Gran Turismo Akhirnya Dapat Tanggal Rilisnya!

Rabu 15 Juni 2022, 09:22 WIB
undefined
News

Kegusaran Para Pemilik PlayStation Untuk Gran Turismo 6

Selasa 08 Januari 2013, 00:00 WIB
undefined
News

Untuk Kali Pertama, Track Terseram di Australia Masuk ke Gran Turismo

Sabtu 10 Agustus 2013, 00:00 WIB
undefined
News

Rahasia Dapatkan Uang Tak Terbatas Pada Gran Turismo 6

Sabtu 12 Januari 2013, 00:00 WIB
undefined
Console

Gran Turismo 7, Game Balap dengan Keunggulan Menakjubkan di PlayStation 5

Rabu 17 Juli 2024, 10:55 WIB
undefined
News Update
PC22 November 2024, 21:05 WIB

Spesifikasi & Cara Download Game PC Strinova yang Baru Saja Rilis, Ternyata Gratis!

Jangan lupa siapkan spesifikasi PC sesuai persyaratan sistem dari pengembang.
Game Strinova. (Sumber: Gematsu)
News22 November 2024, 20:03 WIB

Bandai Namco Online Resmi Bubar, Ini 5 Fakta Mengejutkan di Baliknya

Bandai Namco Online didirikan pada 2012 sebagai divisi yang fokus pada game online
Bandai Namco Online. (Sumber: Bandai Namco)
Accessories22 November 2024, 19:08 WIB

Rekomendasi 4 Fan Cooler Smartphone Terbaik, Bikin Ngegame Berjam-jam Nggak Takut Overheat

Agar smartphone tidak overheat meskipun digunakan untuk bermain game selama berjam-jam, kamu bisa memanfaatkan fan cooler terbaik.
Black Shark Funcooler 2 Pro (FOTO: shopee) (FOTO: Black Shark Funcooler 2 Pro)
News22 November 2024, 18:10 WIB

Jangan Ragu Buat Main, Ini 5 Rekomendasi Game Bandai Namco Online Terpopuler

Game terbaik dan terpopuler dari Bandai Namco dalam daftar ini mengacu pada skor Metacritic.
Game terbitan Bandai Namco. (Sumber: 2Game)
News22 November 2024, 17:01 WIB

Daftar Lengkap Pemenang Golden Joystick Awards 2024, Final Fantasy 7: Rebirth & Helldivers 2 Panen Gelar

Final Fantasy 7: Rebirth dan Helldivers 2 masing-masing membawa pulang empat gelar.
Golden Joystick Awards 2024. (Sumber: Wccf Tech)
News22 November 2024, 16:14 WIB

Kabar Gembira, Kolaborasi PUBG MOBILE dan McLaren Sudah Dimulai, Intip Fitur Menariknya!

PUBG MOBILE, salah satu game mobile terpopuler di dunia, memperluas kolaborasinya dengan McLaren Automotive dan McLaren Racing.
Kolaborasi PUBG dengan McLaren Automotive dan McLaren Racing. (FOTO: PUBG)
Console22 November 2024, 16:00 WIB

Helldivers II Capai 15 Juta Pemain, Sabet Penghargaan Game Multiplayer Terbaik

Helldivers II, game aksi kooperatif besutan Arrowhead Game Studios, terus mencatat pencapaian luar biasa.
Helldivers 2 (FOTO: Arrowhead Game Studios) (FOTO: Arrowhead Game Studios)
News22 November 2024, 15:43 WIB

Deretan Game Marvel yang Dihapus dari Steam Kembali Di-Update, Ada Apa Ini?

Microsoft maupun Marvel belum memberi pernyataan resmi.
Game Marvel di Steam. (Sumber: Hazzardor Gaming)
PC22 November 2024, 15:02 WIB

Begini 3 Poin Penting Kebijakan Baru Steam, dari Pembatalan DLC sampai Refund

Steam berharap, kebijakan baru ini bisa menguntungkan gamer maupun pengembang.
Logo Steam (FOTO: Steam)
Console22 November 2024, 14:14 WIB

Konami Bikin Reuni untuk Messi, Suarez dan Neymar untuk Promo Terbaru eFootball

Konami menghadirkan momen nostalgia bagi penggemar sepak bola
eFootball 2024 Konami. (Sumber: Konami)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.