Kalahkan Kings, Evos Holy Unggul di Puncak Klasemen Liga 1 Esports Nasional 2024

Tim Evos Holy di Liga 1 Esports Nasional 2024 (FOTO: Indogamers.com/Ica Juniyanti)

Indogamers.com - Evos Holy belum terkalahkan, kali ini ia kembali unggul usai mengalahkan Kings dengan skor sempurna yaitu 2-0.

Diketahui, sampai saat ini Evos Holy masih belum bisa ditaklukan tim dari Jakarta Selatan itu bermain dengan strategi yang matang juga kekompakan yang luar biasa membuatnya sulit ditaklukan tim lawan.

Adapun kemenangan kali juga  memperkuat posisi Evos Holy di klasemen, menempatkan mereka di puncak dengan total 9 poin dari tiga pertandingan. 

Baca Juga: Liga Esports Nasional 2024 Siap Dimulai, Berikut 14 Tim Siap Memperebutkan Gelar Juara

Pada babak pertama pertandingan antara Evos Holy dan Kings dimana Evos Holy menunjukkan dominasi yang kuat. Mereka berhasil mengontrol permainan dengan strategi yang matang, menciptakan beberapa peluang emas dan memanfaatkan kesalahan dari Kings.

Evos Holy berhasil mencetak dua poin yang membuat mereka unggul sebelum babak pertama berakhir. Meskipun demikian perjuangan pertahanan yang dilakukan Kings juga cukup kuat meskipun pada akhirnya harus menerima kekalahan sempurna.

pertandingan Liga 1 Esports Nasional masih terus berlangsung hingga tanggal 27 Oktober 2024 di Mall Taman Anggrek Jakarta.

Baca Juga: Dewa United Hades Waspadai Evos Holy di Liga 1 Esports Nasional 2024, Terutama Sang Roamer

Kamu bisa menyaksikan dan mendukung secara langsung tim jagoan kamu di lokasi gratis. di lokasi kamu juga dapat menikmati berbagai aktivitas menarik. 

Mulai dari exhibition games yang menampilkan beberapa game populer seperti Mobile Legends, E-Football, Tekken 8, dan Free Fire, hingga arcade games yang disediakan oleh Cow Play Cow Mo.

Selain diselenggarakan secara offline kamu juga bisa menonton Liga 1 Esports Nasional secara Online di YouTube Garudaku ESI dan PB ESI.
**

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI