RRQ Sena Juara MDL Indonesia Season 10, Chenn Ungkap Faktor Utamanya

RRQ Sena Champion MDL Seaoson 10 (FOTO: Indogamers.com/Ica Juniyanti)

Indogamers.com - MDL Indonesia, atau Mobile Legends Development League, merupakan liga profesional tingkat kedua untuk permainan Mobile Legends: Bang Bang di Indonesia. 

Di Season 10 kali ini RRQ Sena berhasil meraih gelar juara dengan mengalahkan total 15 tim yang turut bertanding pada laga tersebut.

RRQ Sena Champion MDL Seaoson 10

Ditemui di lokasi MDL Indonesia usai merayakan kemenangan dari RRQ Sena Chenn sang Roamer dari RRQ Sena mengatakan faktor kemenangan dari RRQ Sena tidak lain karena “Kunci kemenangan RRQ Sena di Season 10 ini kaya nya karena kita disiplin ya,” kata Chenn kepada Indogamers.com.

Baca Juga: Mirip Prabowo yang Kalah Pilpres 3 Kali, RRQ Sena Juara MDL ID Season 10 setelah 3 Kali Runner-up

Lebih lanjut Chen juga menjelaskan, selain itu peran penting kapten Donn juga menjadi kunci kemenangan RRQ Sena kali ini. “Kebantu banget juga sama kapten kita kapten Donn, kebantu banget sama dia, dia juga bilang percaya ke dia dan dia akan pasang badan untuk kita semua jadi kita semua bisa lebih percaya diri karena kan emang ilmu dan pengalam dia udah banyak dia juga udah main di MPL kan,” Sambung Chenn Roamer RRQ Sena.

Donn sendiri merupakan kapten tim RRQ Sena, berperan sebagai kapten Donn menunjukkan kepemimpinan yang luar biasa seperti pengakuan Chenn di atas.

Meski sempat terjebak dalam keadaan imbang 2-2, ia berhasil memotivasi rekan-rekannya untuk bangkit dan menampilkan performa terbaik mereka. 

Baca Juga: RRQ Kembali Rekrutmen Terbuka Divisi Honor of Kings (HoK), Syarat Minimal Poin Peak Rank S6 di Atas 2000

Permainan ciamik dari Donn dan koordinasi yang solid dengan anggota tim lainnya memungkinkan RRQ Sena mengamankan match point, sebelum akhirnya meraih gelar juara dengan skor akhir 4-2. 

Keberhasilan ini tidak hanya membuktikan kemampuan individu Donn, tetapi juga menegaskan sebagai pilar utama dalam kesuksesan tim RRQ Sena di gelaran bergengsi ini.**

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI