5 Fakta Menarik Asian Esports Games 2024: Timnas MLBB Putri Indonesia Juara

Asian Esports Games 2024. (Sumber: AESF)

Indogamers.com – Tim nasional Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) putri Indonesia mencatat sejarah dengan meraih medali emas di Asian Esports Games 2024.

Dalam laga final yang berlangsung di Hua Mak Indoor Stadium, Bangkok, Thailand, Rabu (27/11/2024), Indonesia berhasil mengalahkan Filipina dengan skor 4-2 dalam format best of seven.

Berikut lima fakta menarik dari kemenangan tersebut.

Baca Juga: Timnas MLBB Putri Indonesia Juara Asian Esports Games 2024

Timnas MLBB Putri Indonesia Juara Asian Esports Games 2024, Rabu (27/11/2024). (Sumber: MPL ID)

1. Perjalanan di Final Asian Esports Games 2024 MLBB

Tim Indonesia yang diperkuat Venny "Fumi" Lim, Cindy "Cinny" Laurent Siswanto, Viorelle "Vival" Valencia Chen, Michelle "Chell" Denise Siswanto, dan Vivi "Vivian" Indrawaty tampil konsisten sepanjang turnamen.

Meski kalah di game pertama, Indonesia bangkit dengan menyamakan kedudukan pada game kedua.

Filipina sempat unggul lagi di game ketiga, tapi strategi disiplin dan permainan apik membawa Indonesia memenangkan game keempat.

Pada game kelima, Indonesia memimpin 3-2, membuka peluang besar untuk meraih gelar.

Kemenangan pun dipastikan pada game keenam dengan permainan dominan yang hanya memakan waktu 13 menit.

2. Rekor Baru Timnas MLBB Putri

Prestasi ini menjadikan Indonesia sebagai negara pertama yang meraih emas di nomor MLBB putri Asian Esports Games.

Pencapaian ini juga melengkapi rekor kemenangan tim MLBB putri Indonesia di IESF World Esports Championship 2024 yang berlangsung di Riyadh, Arab Saudi, pekan lalu.

Baca Juga: Jadwal M6 MLBB 2024: Kapan Team Liquid ID dan RRQ Hoshi Tanding? Cek Di Sini

Timnas MLBB Putri Indonesia Juara Asian Esports Games 2024, Rabu (27/11/2024). (Sumber: MPL ID)

3. Hadiah Total Asian Esports Games 2024 MLBB

Turnamen ini menyediakan total hadiah sebesar 5.800 dolar AS (Rp89 juta).

Pembagiannya sebagai berikut:

  • Juara 1
    Indonesia: 3.000 dolar AS (Rp46 juta)

  • Juara 2
    Filipina: 2.000 dolar AS (Rp30 juta)

  • Juara 3
    China: 800 dolar AS (Rp12 juta)

4. Hasil dan Statistik Asian Esports Games 2024 MLBB

Turnamen dimulai dari fase grup pada 25 November 2024, di mana Indonesia menjadi pemuncak Grup D dengan rekor sempurna (4-0), diikuti Filipina (3-1).

Format double elimination diterapkan di babak Playoffs, lalu pertandingan Grand Final menggunakan format best of seven (Bo7), sementara laga lain memakai format best of three (Bo3).

5. Hero Terpopuler Asian Esports Games 2024 MLBB

Sepanjang turnamen, beberapa hero menjadi pilihan utama, di antaranya:

  • Hylos:
    Dipakai 33 kali dengan win rate 51,52 persen.

  • Gatotkaca:
    Hero lokal ini digunakan 31 kali mencatatkan win rate 61,29 persen.

  • Khaleed:
    Tampil dalam 24 pertandingan dengan win rate 50 persen.

  • Vexana:
    Dipilih 22 kali, mencatatkan win rate 59,09 persen.

Kemenangan ini mengukuhkan Indonesia sebagai salah satu kekuatan dominan di kancah esports Asia.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI