Siapa Istri Pemilik Onic Esports Saat Ini? Ini Jawabannya

Onic Esports atau Fnatic Onic divisi HoK. (FOTO: Instagram/onic.esports)

Indogamers.com-Pertanyaan siapa istri pemilik Onic Esports saat ini membuat penasaran pencinta gamers.

Pasalnya, para pencinta gamers, khususnya, Sonic Republic, sebutan fans Onic, seperti ingin mengenal lebih jauh sosok istri pemilik Onic.

Tapi, sebelumnya, mari membahas sejarah singkat Onic Esports sejak awal berdirinya.

Onic Esports didirikan dan dimiliki oleh Rob Clinton Kardinal pada tahun 2018. Rob Clinton merupakan seorang pebisnis dan juga sekaligus merupakan politikus muda Partai Golkar.

Baca Juga: 3 Game Strategi Android Terbaik yang Seru dan Paling Menantang!

Keterlibatann Rob Clinto ke panggung politik tak lepas dari nama besar sang ayah, Robert Joppy Kardinal. Robert Kardinal merupakan anggota DPR RI dari dapil Papua Barat.

Sejak berdirinya, Onic Esports dikelola oleh Justin Widjaja sebagai salah satu tim manajemen. Justin yang merekrut tim dari berbagai daerah di Indonesia. Justin juga berperan dalam mencari sponsor-sponsor.

Rob Clinton menikah dengan artis Chelsea Islan pada 2022. Banyak yang menyangka kalau Chelsea Islan-lah istri pemilik Onic Esports, dirunut dari awal pendirian.

Rob Clinton melepas kepemilikan

Tapi pada 2019, Rob Clinton kabarnya sudah melepas kepemilikan atas Onic Esports. Dan saat ini, kepemilikan Onic ada di bawah PT. Daidan Aditama Yaksa, yang bergerak di pertambangan.

Pada Mei 2024, Fnatic, salah satu tim esports besar dunia, melakukan aktivitas merger dengan Onic seiring masuknya mereka ke Mobile Legends: Bang Bang.

Baca Juga: Profil Rob Clinton Kardinal: Pendiri ONIC Esports yang Membawa Indonesia ke Panggung Dunia

Fnatic masuk ke MLBB melalui Onic Filipina dan Onic Esports. Jadilah nama Onic sekarang menjadi Fnatic Onic ID dan Fnatic Onic PH.

Sejak berubah nama dan mundurnya Rob dari tim ini, maka tim ini pun secara manajemen diambil alih oleh Fnatic. Dengan demikian, pertanyaan siapa istri pendiri Onic terjawab dari penjelasan ini.

Semoga bermanfaat.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI