Indogamers.com - Siapa yang tidak kenal sosok Grant Duane Pillas atau yang lebih akrab disapa Kelra.
Ia adalah pro player Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) asal Filipina yang memiliki julukan Gold Laner terbaik di dunia.
Kelra sendiri saat ini merupakan gold laner dari tim Fnatic ONIC PH yang memiliki segudang prestasi dan yang terbaru yaitu menjadi MVP di kejuaraan dunia M6 World Championship.
Kelra memulai karirnya di dunia esports melalui tim Omega Esports sebelum bergabung dengan Fnatic ONIC PH.
Sejak awal ia menunjukkan bakat luar biasa sebagai gold laner, memberikan kontribusi signifikan terhadap kesuksesan tim di berbagai turnamen. Ia dikenal karena kemampuan bermainnya yang konsisten dan strategis, serta kemampuan dalam menggunakan berbagai hero dengan baik.
Baca Juga: Juara M6 MLBB 2024. Segini Hadiah Uang yang Didapat Fnatic Onic PH, Berapa yang Didapat TLID?
Terlebih pada ajang M6 hero Bruno dan Ganger Kelra membuat banyak orang terkesan karena sangat menakutkan bagi tim lawan.
Namun perlu sobat gamers tau, meskipun pada M6 penampilan Kelra menggunakan Bruno sangat mencuri perhatian ternyata hero tersebut bukan salah satu hero Favorit Kelra lho!
Kepada Indogamers.com Kelra memberitahu bahwa ia memiliki 5 hero Favorit saat ini diantaranya
“Lima hero Favorit saat ini, yaitu hero Beatrix, Harith, Wanwan, Iritel dan Moscov,” kata Kelra.
Baca Juga: Lolos Menuju M 6, AeronnShiki Sudah Janjian Dengan Kelra Gold Laner Fnatic ONIC PH
Kelra telah membuktikan kemampuannya dengan menggunakan hero-hero ini secara efektif dalam berbagai turnamen.
Dari kelima hero favorit kelra tentu saja hero tersebut bisa menjadi inspirasi untuk kamu dalam memilih hero saat bermain Mobile Legends Bang Bang terutama untuk kamu yang bermain dengan role gold laner.
Semoga Bermanfaat.**