Indogamers.com-Kebangaan lokal alias local pride menjadi tema roster Team Liquid ID (TLID) untuk ajang MPL ID Season 15.
Menariknya, susunan roster ini tidak banyak berubah dengan roster yang mereka berangkatkan untuk ajang ESL Snapdragon Pro Series Challenge Season 6.
Hanya nama Kabuki saja yang hilang dari komposisi tim. Posisinya digantikan oleh Kyou, yang dipromosikan TLID dari MDL ID.
Baca Juga: Team Liquid ID Kenalkan Kyou sebagai Roster MPL ID Season 15, Promosi dari MDL ID
Nyaris tak ada perubahan berarti dari skuad yang menempati posisi 3 di ESL Snapdragon Pro Series Challenge Season 6, kekompakan dan chemistry yang terjalin tentu semakin mantap.
Kyou, yang dipromosikan untuk posisi Goldlaner sepertinya juga tak akan kesulitan beradaptasi karena sebelumnya sudah tampil apik di MLD ID. Selain itu, Kyou juga ternyata sempat tampil di ESL Snapdragon Pro Challenge Series Season 6.
Roster TLID
Berikut susunan resmi roster TLID untuk MPL ID Season 15:
1. Widy (Roamer)
2. Yehezkiel (Midlaner)
3. Kyou (Goldlaner)
4. Faviannn (Jungler)
5. Aeronnshikii (Goldlaner)
6. Aran (EXPlaner)
Sementara di posisi staf ditempati SaintDeLucaz sebagai Coach dan Facehugger sebagai Analyst. Dengan komposisi demikian, TLID tentu berharap mampu mempertahankan gelar MPL ID.
Baca Juga: Aktifkan Azan Otomatis di HP Android dan iPhone, Bikin Ibadahmu Jadi Tepat Waktu!
Sepanjang 2024 hingga 2025 awal, prestasi bagus dicatatkan TLID. Usai menjuarai MPL ID Season 14, Cavalries mampu menjadi runner-up M6. Terakhir, TLID menjadi juara ketiga Snapdragon Pro Series Season 6 APAC - Challenge Finals.***