Dikalahkan ONIC PH, RRQ Hoshi: Belum Rezekinya Juara Snapdragon Pro Series Mobile Masters MLBB 2025

RRQ Hoshi merasa belum rezekinya. (FOTO: Instagram/teamrrq)

Indogamers.com-RRQ Hoshi harus mengakui kehebatan Onic PH pada laga grand final Snapdragon Pro Series (SPS) Mobile Masters Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) 2025.

Meski tampil di depan publik sendiri yang memadati Tennis Indoor Senayan Jakarta, RRQ menyerah 1-4 pada laga dengan format Bo7 tersebut, Minggu (13/4/2025).

Gagal menjdi juara di ajang dengan prizepool mencapai USD 200.000 atau sekitar Rp3,3 miliar lebih ini, RRQ mencoba bersikap bijak dengan menyebut belum rezeki.

"Begitu dekat namun nyatanya jauh, RRQ Hoshi belum rejekinya menjuarai ESL SPS MLBB Mobile Masters," demikian pernyataan mereka di Instagram resminya.

Baca Juga: ONIC PH Juara Snapdragon Pro Series Mobile Masters 2025

"Namun terima kasih untuk perjuangan RRQ Hoshi, support para sponsor dan Kingdom. Sampai bertemu lagi di kesempatan lainnya ya semua," sebutnya.

Bagi RRQ, ini adalah kekalahan keduanya dari tim Filipina pada 2025 ini setelah pada Snapdragon Pro Series Season 6 APAC-Challenge Final, mereka juga kalah 1-2 pada Upper Bracket Quarterfinal.

Meski demikian, RRQ tetap patut bersyukur karena mendapatkan hadiah uang senilai USD 40.000 atau senilai Rp670 juta lebih. Hadiah ini separuhnya dari yang didapatkan Onic PH (USD 80.000).

Baca Juga: Rekomendasi HP Memori 256 GB Termurah di Tahun 2025

Kini, RRQ akan kembali fokus di ajang MPL ID Season 15, yang mana mereka sementara menjadi pemuncak grup klasemen regular season dan belum mengalami kekalahan satu pun.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI