Kapan Playoff MPL ID Season 15 Dilangsungkan? Simak Jadwal dan Format yang Diterapkan

RRQ Esports akankah terus moncer di babak playoff? (FOTO: Instagram/teamrrq)

Indogamers.com-MPL ID Season 15 sudah menyelesaikan babak regular season. Sebanyak 6 tim lolos playoff, 3 lainnya gagal. Lalu, kapan playoff MPL ID Season 15 akan dilangsungkan?

Untuk mengetahui jadwal playoff MPL ID Season 15, sebelumnya akan dijelaskan lebih dahulu tentang daftar klasemen akhir.

Baca Juga: Hasil Lengkap MPL ID Season 15 Week 9: Daftar Tim Lolos Playoff dan 3 Tim yang Gagal

Daftar klasemen akhir regular season

1. RRQ
2. Geek Fam
3. Onic
4. Bigetron
5. Alter Ego
6. Team Liquid ID
7. Evos
8. Dewa United Esports
9. NAVI

Dari daftar klasemen di atas, 6 tim teratas lolos ke playoff. Sedangkan tiga tim urutan 7-9 gagal lolos.

Fakta ini tentu sangat disayangkan, terutama bagi Evos, yang sudah berusaha maksimal di pekan kesembilan regular season dengan menyapu dua kemenangan.

Pekan kesembilan regular season juga menunjukkan bahwa RRQ, yang awalnya sangat digdaya ternyata sudah mulai kelihatan titik lemahnya. Kekalahan keempat di regular season dari TLID menjadi buktinya.

Baca Juga: RuteTransportasi Umum ke Jakarta International Velodrome untuk Nonton Playoff MPL ID Season 15

Jadwal playoff

Keenam tim yang lolos dari regular season akan bermain di babak playoff mulai 11 Juni-15 Juni 2025.

Match pertama round 1 akan dilangsungkan pada Rabu, 11 Juni 2025 mulai pukul 13.00 wib. Match kedua round 1 dilangsungkan pukul 18.15 wib.

Format playoff

  • Playoff: 11 Juni-15 Juni 2025

  • Menerapkan sistem eliminasi hibrid

  • Unggulan 3-6 bertarung do Round 1 (single eliminasi)

  • Unggulan 1-2 mendapatkan bye dan akan mulai di Round 2 (double eliminasi)

  • Seluruh match (kecuali Lower Bracket Final & Grand Final) memakai Bo5

  • Lower Bracket Final & Grand Final Bo7

  • 2 Tim terbaik lolos ke MSC 2025

So, siapa tim jagoanmu?***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI