Indogamers.com - MSC x EWC 2025 (Mobile Legends: Bang Bang Southeast Asia Cup x Esports World Cup) resmi digelar sebagai salah satu turnamen Mobile Legends paling bergengsi tahun ini.
Babak Grup Stage menjadi momen pembuka yang penuh kejutan dan pertandingan seru, mempertemukan tim-tim papan atas dari berbagai negara. Hari pertama Grup Stage pada 23 Juli 2025 menghadirkan laga-laga sengit yang jadi panggung pembuktian kemampuan para peserta dalam memperebutkan tiket ke babak Knockout.
Pada hari pertama Grup Stage MSC x EWC 2025, sejumlah pertandingan Best of 3 (Bo3) berlangsung dengan hasil sebagai berikut:
Baca Juga: Babak Wildcard MSC x EWC 2025 Usai! Berikut Daftar Tim yang Melaju ke Babak Group Stage
Team Liquid PH (Filipina) menunjukkan performa superior dengan mengalahkan Ultra Legends (Mesir) dengan skor 2-0. Team Liquid kembali menegaskan statusnya sebagai salah satu tim MLBB terkuat dari kawasan Filipina.
ONIC Esports (Indonesia) berhasil melakukan comeback dramatis melawan CFU Gaming (Kamboja). Meski sempat kalah di game pertama, ONIC tampil tangguh dan menutup laga dengan kemenangan 2-1. Kemenangan ini meningkatkan peluang ONIC melaju ke babak selanjutnya sebagai wakil kuat Indonesia.
Baca Juga: Babak Wildcard MSC x EWC 2025 Usai! Berikut Daftar Tim yang Melaju ke Babak Group Stage
SRG.OG (Malaysia) bertanding sengit melawan Virtus.pro (EECA) dan keluar sebagai pemenang dengan skor 2-1. Pertandingan ini menampilkan strategi menarik dari kedua tim, namun SRG.OG berhasil memaksimalkan setiap peluang agar menang.
Mythic Seal (Myanmar) memastikan kemenangan atas SCCP (Brasil) dengan skor tipis 2-1. Keberhasilan tim ini membuktikan kualitas dan semangat bertanding tinggi dalam turnamen internasional terbesar Mobile Legends.
Setiap pertandingan hari pertama menunjukkan kompetisi ketat dan kesiapan tinggi dari masing-masing tim, dimana hanya tim-tim terbaik yang bisa lolos ke babak berikutnya.
Hari pertama Grup Stage MSC x EWC 2025 memperlihatkan dominasi tim-tim kuat serta kejutan yang menghidupkan semangat kompetisi. Hasil-hasil ini menjadi awal perjalanan panjang menuju gelar juara dunia Mobile Legends.**