Mengenal Lebih Jauh Kamera Periskop Smartphone dan Cara Kerjanya

Cara kerja kamera periskop pada smartphone.

Indogamers.com - Kamera periskop adalah salah satu teknologi kamera smartphone dengan kemampuan zoom optik hingga puluhan kali lipat.

Dengan teknologi ini, kamu bisa memotret objek dari jarak jauh tanpa mengorbankan kualitas gambar.

Bagaimana cara kerja kamera periskop di smartphone? Simak penjelasannya berikut.

Prinsip Kamera Periskop

Kamera periskop pada HP mengacu pada unit kamera yang memposisikan sensor gambar dan susunan lensa ke arah samping.

Hal ini dilakukan pakai sistem cermin prisma buat membelokkan cahaya dari objek ke sensor.

Dengan demikian, fokus kamera bisa diperpanjang tanpa harus menambah ketebalan smartphone.

Kelebihan Kamera Periskop

Kamera periskop memiliki beberapa kelebihan dibandingkamera telefoto biasa, salah satunya zoom optik lebih tinggi.

Zoom optik adalah perbesaran gambar dengan cara mengubah jarak antara lensa dengan sensor.

Zoom optik tidak mengurangi resolusi gambar, sehingga hasilnya lebih tajam dan detail.

Beberapa HP dengan kamera periskop mampu melakukan zoom optik hingga 10 kali, bahkan lebih.

Baca Juga: Bocoran Spesifikasi Samsung S24 Ultra yang Bikin Kagum, Nggak Sabar Menggenggamnya Nih!

Baca Juga: Bocoran Spesifikasi Oppo Reno 11 Series, Kualitas Kameranya Mumpuni?

Samsung S23 Ultra, salah satu smartphone dengan fitur kamera periskop. (Sumber: Tech Guide)

Kekurangan Kamera Periskop

Kendati memiliki kelebihan, kamera periskop juga tak luput dari kekurangan.

Salah satunya yakni biaya produksi lebih mahal, karena jenis kamera ini butuh komponen kompleks dan presisi, seperti cermin prisma, lensa, dan sensor.

Oleh karena itu, kamera periskop biasanya hanya tersedia pada smartphone flagship berharga mahal.

Selain itu, sudut pandang kamera periskop juga terbatas karena memiliki fokus panjang, Singkat kata, kamera periskop tidak cocok untuk memotret objek luas atau dekat.

Buat memenuhi kebutuhan tersebut, kamu masih perlu kamera utama atau kamera ultra-wide.

Contoh HP dengan Kamera Periskop

Berikut beberapa merek dan model HP dengan fitur kamera periskop:

  • Samsung Galaxy S23 Ultra: Kamera periskop 10 MP, zoom optik 10x dan zoom digital 100x.

  • Xiaomi 12S Ultra: Kamera periskop 48 MP, zoom optik 5x dan zoom digital 120x.

  • OPPO Reno 10X Zoom: Kamera periskop 13 MP, zoom optik 6x, hybrid zoom 10x, dan zoom digital 60x.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI