Indogamers.com - Pencarian di internet seputar Samsung Galaxy S24 Series kian meningkat.
Sebagai calon flagship terbaru dari Samsung, Galaxy S24 Series menawarkan spesifikasi tinggi.
Namun, berapa harga yang bakal dipatok, dan apakah benar-benar worth it?
Harga Samsung Galaxy S24 Series
Bocoran dari beberapa sumber mengindikasikan kisaran harga Samsung Galaxy S24 Series di pasar Asia Tenggara antara Rp13 juta hingga Rp26 juta.
Harga tersebut tak jauh dari flagship Samsung yang diluncurkan awal tahun lalu, Samsung S23 Series.
Kendati tergolong sebagai investasi signifikan, harga ponsel tersebut masih terbilang kompetitif dibanding dengan HP flagship lainnya.
Baca Juga: Ini Harga Xiaomi 14 Ultra, Cek Spesifikasinya Sepadan Nggak?
Keunggulan Samsung Galaxy S24 Series
1. Layar Dynamic AMOLED 2x LTPO Inovatif
Galaxy S24 Series menghadirkan layar Dynamic AMOLED 2x LTPO dengan refresh rate hingga 120Hz.
Keunggulan layar ini bukan hanya memberi tampilan visual cerah dan responsif, tetapi juga mengoptimalkan konsumsi daya baterai.
2. Prosesor Terkencang di Kelasnya
Ditenagai dapur pacu Snapdragon 8 Gen 3 atau Exynos 2400, Galaxy S24 Series menawarkan performa luar biasa dengan teknologi 4nm.
Snapdragon 8 Gen 3 diklaim memberi peningkatan kinerja 30%, sementara Exynos 2400 memperkenalkan GPU AMD RDNA 2 untuk pengalaman bermain game yang lebih baik.
3. Sistem Kamera Super Canggih
Galaxy S24 Ultra juga unggul di sektor kamera dengan konfigurasi empat kamera belakang.
Masing-masing yakni kamera utama 108 MP, kamera telefoto 10 MP (zoom optik 10x), kamera telefoto 12 MP (zoom optik 3x), dan kamera ultra-wide 12 MP.
Fitur-fitur seperti aperture variabel, kemampuan low-light, dan support video 8K menjadikan kamera ini sebagai yang terdepan.
4. Baterai Awet dengan Fast Charging
Baterai besar hingga 5000 mAh, dukungan pengisian cepat 45W, pengisian nirkabel 15W, dan pengisian balik nirkabel 4,5W, memastikan daya tahan sepanjang hari untuk pengguna aktif.
Secara keseluruhan, bermodal kombinasi spesifikasi mengesankan dan perkiraan harga terjangkau, Galaxy S24 Series bisa dianggap sebagai pilihan yang worth it.
Rumor Perilisan
Terdapat rumor di mana Galaxy S24 Series bakal dirilis resmi pada 30 Januari 2024, dengan acara Galaxy Unpacked pada 17 Januari 2024 di San Jose, AS.
Pastikan tetap memantau sumber resmi buat mendapat konfirmasi terkini seputar perilisan.