Indogamers.com - Di era teknologi yang semakin canggih seperti saat ini, hampir semua orang membutuhkan perangkat teknologi untuk membantu aktivitas sehari-hari. Bahkan untuk kegiatan sekolah ataupun kuliah kini membutuhkan perangkat teknologi seperti laptop untuk membantu memudahkan dalam mencari sumber informasi yang lebih spesifik maupun hal lainnya.
Selain berguna untuk mencari sumber informasi, laptop juga banyak digunakan untuk hiburan, seperti bermain video game. Namun, laptop yang support untuk bermain video game ini harus laptop yang memiliki spesifikasi gahar. Laptop-laptop tersebut juga sering disebut sebagai laptop gaming.
Sayangnya, laptop yang memiliki spesifikasi paling cocok untuk gaming ini pasti dibanderol dengan harga yang tinggi. Bahkan, tak sedikit juga laptop gaming ini dijual dengan harga lebih dari Rp10 jutaan.
Meskipun demikian, ada juga beberapa laptop gaming yang dijual dengan harga Rp2 jutaan. Namun, laptop gaming Rp2 jutaan ini hanya mampu menjalankan beberapa game-game saja.
Sebab, laptop gaming Rp2 jutaan ini sudah pasti memiliki spek yang sangat minimum. Jadi, sangat mustahil jika laptop tersebut digunakan untuk bermain game berat sekelas DOTA 2, CSGO dan Fortnite.
Jika kamu membeli laptop dengan harga Rp2 Jutaan ini dan ingin bermain game, maka pastikan untuk menghindari game yang berat. Sebab, sudah pasti spesifikasi laptop Rp2 jutaan tersebut tidak akan memenuhi syarat minimum untuk menjalankan game tersebut.
Nah, bagi kamu yang tetap berminat untuk membeli laptop dengan harga Rp2 jutaan ini, kamu bisa membeli beberapa laptop yang direkomendasikan seperti berikut ini:
Nama Laptop | Harga |
---|---|
TOSHIBA Satellite U505-T6570 4GB | Rp2.100.000 |
Axioo Pico W217CU | Rp2.150.000 |
AXIOO MyBook | Rp2.400.000 |
HP 8440P | Rp2.449.000 |
Dell Latitude E5430 | Rp2.700.000 |
Untuk spesifikasi dari beberapa laptop gaming Rp2 jutaan di atas kamu bisa simak selengkapnya di bawah ini:
1. TOSHIBA Satellite U505-T6570 4GB
Toshiba Satellite U505-T6750 merupakan laptop terdahulu yang tidak bisa dipandang sebelah mata. Mesikpun harganya murah, namun ada spesifikasi menawan di dalamnya.
Laptop ini menggunakan RAM 4 GB dan Intel GMA 4500MHD pastinya sangat mendukung mobilitasmu sehari-hari.
Untuk spesifikasinya adalah sebagai berikut:
Prosesor: Intel Core 2 Duo
Speed: 2.13 Ghz
VGA: Intel HD Graphic 729 MB
HDD: 500GB
RAM: 4GB DDR2
Ukuran layar: 14" inch
OS: Windows 7
2. Axioo Pico W217CU
Axioo Pico W217CU juga menjadi laptop gaming Rp2 jutaan yang direkomendasikan. Untuk spesifikasi dari Axioo Pico W217CU ini bisa kamu lihat di bawah ini:
Prosesor: Intel N2600
Speed: 1.6 Ghz
VGA: Intel HD Graphic 729 MB
HDD: 320GB
RAM: 2GB DDR3
Ukuran layar: 10" inch
OS: Windows 7
3. AXIOO MyBook
Laptop gaming Rp2 jutaan yang direkomendasikan selanjutnya adalah Axioo Mybook yang memiliki spesifikasi sebagai berikut:
Prosesor: Intel N3350 dual core
Speed: 2.40 Ghz
VGA: Intel HD Graphic 729 MB
HDD: 120GB - 1TB
RAM: 4GB DDR3
Ukuran layar: 14" inch
OS: Windows 7
4. HP 8440P
HP 8440P juga menjadi salah satu laptop gaming Rp2 jutaan yang direkomendasikan. Laptop ini memiliki spesifikasi sebagai berikut:
Prosesor: Intel Core i7
Speed: 2.8 Ghz
VGA: NVS 3100M graphics (512MB)
SSD: 256GB
RAM: 4GB DDR3
Ukuran layar: 14" inch
OS: Windows 7
5. Dell Latitude E5430
Rekomendasi laptop gaming dengan harga Rp2 jutaan terakhir yang bisa kamu pilih adalah Dell Latitude E5430 dengan spesifikasi sebagai berikut:
Prosesor: Intel Core i5-33360M
Speed: 2 Ghz
VGA: NVS 3100M graphics (512MB)
HDD: 320GB
RAM: 4GB DDR3
Ukuran layar: 14" inch
OS: Windows 7
Perlu diingat, untuk harga yang tertulis pada laptop-laptop yang direkomendasikan di atas, merupakan harga yang didapat dari berbagai marketplace. Jadi ada besar kemungkian, jika harga tersebut bisa berubah sewaktu-waktu.***