INDOGAMERS.COM - Biasanya di penghujung tahun seperti ini, banyak brand smartphone akan menawarkan beberapa varian produknya menjadi lebih murah dari harga normalnya. Itu termasuk dari brand Oppo.
Kali ini, Oppo A77s dijual lebih murah. Berapa harga terbaru Oppo A77s?
Smartphone Oppo A77s adalah ponsel yang berada di kelas midrange yang menawarkan desain menarik dan ruang penyimpanan raksasa. Perlu dicatat bahwa penurunan harga pada Desember ini bukalnlah kali pertama. Oppo A77s debut di Indonesia pada Oktober 2022, yang kala itu dibanderol dengan harga Rp3,5 juta. Kini, harga Oppo A77s semakin murah.
Baca Juga: 10 HP Android Kelas Menengah Paling Kencang, Oppo Reno9 Pro 5G di Posisi Buncit
Update Harga Oppo A77s terbaru Desember 2023
Oppo Official Store di Shopee menaruh harga harga Oppo A77s dibanderol hanya Rp2.789.000 saja. Itu artinya terdapat penurunan Rp710 ribu dibanding harga normalnya Rp3.499.000. Dari Tokopedia dan Lazada juga membanderol Oppo A77s pada harga Rp2,6 juta dan hingga Rp2,7 jutaan saja.
Turunnya harga Oppo A77s menambah ramai persaingan di kelas entry-level yang sebenarnya HP ini semula berada di kelas midrange dengan harga “rata kiri”.
Kini, Oppo A77s meramaikan pasar HP kelas harga Rp2,5 juta hingga Rp 3,5 jutaan yang pemainnya sangat banyak menghuni level harga ini. Di sana ada Tecno, Xiaomi, Infinix dan iQOO yang menjadi penantang seriusnya.
Baca Juga: Bocoran Spesifikasi dan Harga OPPO Pad Air 2, Banyak Banget Kelebihannya
Meski datang sebagai pendatang baru yang turun kelas harga, Oppo A77s sangat pede bakal laris manis karena mengusung spesifikasi kelas menengah. Ini yang menjadi senjata terkuatnya mengalahkan para pesaing yang memang aslinya adalah pemain entry level.
Lalu apa saja spesifikasi Oppo A77s ini? Mari kita lihat:
Spesifikasi Oppo A77s
OS: Android 12, ColorOS 12.1
Chipset: Qualcomm SM6225 Snapdragon 680 4G (6 nm)
CPU: Octa-core (4x2.4 GHz Kryo 265 Gold & 4x1.9 GHz Kryo 265 Silver)
GPU: Adreno 610
RAM: 8 GB
Internal Memori: 128 GB
Layar: IPS LCD 6.56 inci, HD Plus (720 x 1612 piksel), 90 Hz
Kamera utama: 50 MP, f/1.8 + 2 MP, f/2.4
Kamera depan: 8 MP, f/2.0
Baterai: 5.000 mAh (fast charging 33 W)
Konektivitas: USB Type-C 2.0, Wi-Fi 802.11, Bluetooth 5.0
Jaringan: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Dimensi: 163.8 x 75 x 8 mm
Berat: 187 gram
Warna: Sunset Orange, Starry Black
Itulah update harga Oppo A77s terbaru untuk Desember 2023. Mending beli sekarang deh bro!