logo

Miliki Segera! Ini 5 Keunggulan HP Gaming Itel P55 5G yang Harganya Cuma Rp 1 Jutaan

Nardi98
Minggu 24 Desember 2023, 10:51 WIB
MediaTek Dimensity 6080, chipset HP Itel P55 5G. (Sumber: Itel)

MediaTek Dimensity 6080, chipset HP Itel P55 5G. (Sumber: Itel)

Indogamers.com - Itel P55 5G hadir dengan ragam keunggulan mulai dari aspek teknis hingga harga.

Apakah kamu penasaran dengan kelebihan HP ini?

Berikut fitur-fitur kunci yang bikin Itel P55 5G unggul di pasaran.

1. Chipset Tangguh Dimensity 6080

Untuk memastikan performa tinggi, Itel P55 5G dibekali chipset Mediatek Dimensity 6080.

Dapur pacu tersebut memiliki octa-core dengan dua inti Cortex-A76 berkecepatan 2,4 GHz dan enam inti Cortex-A55 berkecepatan 2,0 GHz.

Keberadaan GPU Mali-G57 MC2 hadir sebagai upgrade kualitas grafis untuk pengalaman gaming dan multimedia.

Tak lupa, MediaTek Dimensity 6080 turut mendukung koneksi internet 5G yang cepat dan stabil.

Dengan begitu, kamu bisa main game online tanpa lag serta melakukan streaming video kualitas tinggi.

Itel P55 5G. (Sumber: Itel)

2. Layar Luas 6,6 inci & Refresh Rate 90Hz

Itel P55 5G menggunakan layar IPS LCD sebesar 6,6 inci. Resolusinya HD+ dengan refresh rate 90Hz.

Kombinasi tersebut memberi pengalaman visual mulus, bermanfaat untuk main game tanpa takut gambar patah-patah.

3. Dual Clear Camera 50 MP

Itel P55 5G juga unggul di sektor fotografi karena punya konfigurasi dual-camera, termasuk kamera utama 50 MP.

Aperture besar f/1,6 meningkatkan pengambilan gambar dalam kondisi minim cahaya, sementara autofocus memastikan kecepatan dan keakuratan fokus.

Selain itu, terdapat lensa tambahan untuk efek bokeh, serta LED flash yang menambah fleksibilitas dalam pengambilan gambar.

HP ini juga bisa merekam video pakai resolusi hingga 1080p.

Baca Juga: Mengulik Performa Dapur Pacu, Storage dan RAM HP Gaming Itel P55 5G yang Mumpuni

Kamera Itel P55 5G. (Sumber: Itel)

4. Memori Internal Luas 128GB

Salah satu keunggulan Itel P55 5G terletak pada kapasitas penyimpanan internal 128 GB.

Ruang penyimpanan substansial ini mampu menampung berbagai file, aplikasi, game, foto, serta video, tanpa bikin kamu khawatir kehabisan ruang.

Fitur perluas memori internal hingga 1 TB pakai kartu microSD memberi opsi penyimpanan tambahan.

5. Baterai Tahan Lama 5000mAh

Itel P55 5G menggunakan baterai kapasitas 5000mAh, menjamin keawetan tanpa perlu terlalu sering nge-charge.

Baterai tersebut didampingi charger dengan fitur pengisian cepat 18W melalui port USB Type-C.

Berkat fitur ini, proses isi daya menjadi lebih cepat dan efisien.

Baca Juga: Tips Membeli HP Gaming Murah, Biar Untung Bukan Buntung

Demikian daftar kelebihan Itel P55 5G, dari performa tangguh, layar impresif, sistem kamera canggih, penyimpanan luas, hingga baterai tahan lama.

Kombinasi fitur-fitur tadi menjadikan Itel P55 5G sebagai pilihan menggoda, sebab harganya relatif terjangkau, cuma Rp1.799.000.

INDOGAMERS MOBILE LEGENDS CHAMPIONSHIP x VAPORLAX
Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Gadget

Gaharnya Jeroan Monster HP Gaming Vivo iQoo 12! Tapi Harganya…

Rabu 06 Desember 2023, 20:02 WIB
undefined
Gadget

Spesifikasi dan Harga Asus ROG Phone 6 MLBB Edition, HP Gaming Khusus Turnamen M5 World Championship 2023 di Filipina

Kamis 07 Desember 2023, 10:11 WIB
undefined
Guides

Penting! Perhatikan Hal Hal Berikut Ketika Ingin Membeli HP Gaming, Biar Tidak Salah Beli Terus Berujung Penyesalan!

Sabtu 09 Desember 2023, 16:43 WIB
undefined
Gadget

Mengulik Dapur Pacu Realme GT5 Pro, Cocok untuk HP Gaming?

Rabu 06 Desember 2023, 17:29 WIB
undefined
Guides

Tips Membeli HP Gaming Murah, Biar Untung Bukan Buntung

Rabu 13 Desember 2023, 18:27 WIB
undefined
News Update
Gadget09 Mei 2024, 16:05 WIB

Bongkar Lebih Dalam Kinerja Dapur Pacu, Kualitas Kamera dan Daya Tahan Baterai Google Pixel 8a

Google Pixel 8A hadir dengan prosesor terbaru Google.
Google Pixel 8A, HP murah terbaru dari Google (FOTO: Gsmarena)
Gadget09 Mei 2024, 15:09 WIB

Deretan Kelebihan Google Pixel 8a yang Memiliki Dapur Pacu Lebih Bertenaga

HP baru dari Google ini akan dibanderol dengan harga 499 dollar AS atau setara dengan Rp8 jutaan untuk varian 128GB dan 559 dollar AS atau setara dengan Rp9 jutaan dan kelebihannya bisa kamu simak selengkapnya di bawah ini.
Google Pixel 8A, HP murah terbaru dari Google dengan dapur pacu yang lebih bertenaga (FOTO: Gsmarena)
Gadget09 Mei 2024, 14:48 WIB

5 Laptop Gaming Rp3 Jutaan Beserta Spesifikasinya

Bagi kamu yang mencari laptop gaming murah.
Laptop gaming murah, Asus VivoBook Max X441NA (FOTO: istyle.id/)
News09 Mei 2024, 14:08 WIB

Kisah Studio Paladin, 20 Tahun Beroperasi Akhirnya Tutup

Paladin Studios sebagai studio game indie berbasis di Belanda.
Kantor Paldin Studio. (Sumber: Linkedin Paldin Studio)
News09 Mei 2024, 13:33 WIB

Studio Paladin Berhenti Beroperasi, Ini Alasannya

Banyak yang bertanya-tanya, apa penyebab utama di balik keputusan Paladin Studio menyetop operasionalnya?
Paladin Studio. (Sumber: Games Industry)
News09 Mei 2024, 10:40 WIB

10 Trik Mudah Atasi Lag Ketika Main Minecraft di HP, Jarang pada Tahu

Bagi pengguna HP non-flagship, kendala berupa lag bisa terjadi saat kamu sedang main game Minecraft.
Ilustrasi lag di Minecraft. (Sumber: Minecraft Forum)
Gadget09 Mei 2024, 09:48 WIB

Spesifikasi Lengkap Google Pixel 8a, Harganya Tergolong Murah Lho

Google secara resmi merilis kembali suksesor dari Google Pixel 7A di pasar global.
Google Pixel 8A (FOTO: Gsmarena)
Gadget09 Mei 2024, 06:05 WIB

Mengulik Spesifikasi dan Harga iPad Air 2024, Apa Saja Peningkatannya?

iPad Air 2024 hadir dengan desain portabel.
iPad Air 2024 (FOTO: apple.com)
Gadget09 Mei 2024, 05:32 WIB

4 HP Samsung Murah Terbaik untuk Main Mobile Legends, Ada yang 1 jutaan

Samsung tak hanya jual HP mahal.
Ilustrasi Samsung Galaxy A15 untuk bermain Mobile Legends (FOTO: youtube.com/Ictfix.net)
News08 Mei 2024, 22:20 WIB

Mengungkap Alasan Pudge Bisa Jadi Karakter Paling Populer di DOTA 2

Pudge termasuk salah satu karakter DOTA 2 yang tak pernah lepas dari sorotan pemain. Kenapa sosok berjuluk Si Butcher ini begitu populer? Simak ulasan selengkapnya.
Pudge di game Dota 2. (Sumber: ESTNN)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.