logo

Jadi Daya Tawar, Kenali 11 Fitur Terbaik iOS yang Belum Ada di Android

Nardi98
Jumat 26 Januari 2024, 13:04 WIB
Ilustrasi fitur iOS di iPhone. (Sumber: Internet Providers)

Ilustrasi fitur iOS di iPhone. (Sumber: Internet Providers)

Indogamers.com - Sistem operasi (OS) iOS dan Android hadir dengan fitur khas masing-masing.

Namun, di atas kertas, iOS biasanya lebih diunggulkan karena punya fitur-fitur eksklusif. Apa saja?

Menukil penjelasan Make Us Of, berikut fitur-fitur iOS yang tidak ada di Android.

1. AirPlay

Pengguna iOS bisa menikmati kemudahan streaming audio dan video dengan AirPlay. Kendati ada aplikasi pihak ketiga di Google Play Store untuk Android, belum ada yang menyamai keunggulan solusi bawaan iOS tersebut.

2. FaceTime

FaceTime, layanan video call bawaan OS iOS, dikenal karena kemudahannya. Walau user Android bisa bergabung melalui FaceTime web, pengalamannya tetap tak sebanding.

3. iMessage

iMessage, layanan pesan dari Apple, jadi alasan kuat mengapa user iPhone enggan beralih ke Android.

OS Android memang punya Google Duo, tapi iMessage tak sejajar.

4. Live Text in Videos

Saat Apple menghadirkan Live Text pada iOS 15, pengguna Android bilang, "Google Lens sudah ada lebih dulu!"

Hanya saja, Apple tak sampai di situ, mereka membawa Live Text sampai ke video.

Fitur ini bisa diakses oleh iPhone XS atau yang lebih baru.

5. Visual Lookup

Visual Lookup mirip Google Lens, tapi pakai sentuhan khas Apple.

Dalam pembaruan iOS 16, Apple nambahin fitur machine learning ke Visual Lookup.

Alhasil, kamu bisa mengangkat objek dari latar belakang, di mana Google Lens tak menyediakan fitur serupa.

Baca Juga: Apa Itu Stolen Device Protection Fitur Baru iOS 17.3 yang Bikin Pencuri Kejang-kejang? Ketahui Cara Kerja, Mengaktifkan dan Kelebihannya

Baca Juga: Fakta-fakta Mengerikan Triangulation, Spyware Perangkat iOS Paling Canggih yang Menyerang Tanpa Tanda-tanda

Iustrasi fitur pelacakan di iOS. (Sumber: Cult of Mac)

6. Check In

Check In, fitur tersembunyi di Messages iOS 17, bisa dipakai buat berbagi lokasi dengan kontak iMessage . Fitur ini bikin kamu tetap aman saat bepergian. Android, sepertinya ketinggalan soal ini.

7. NameDrop

NameDrop, ekstensi dari AirDrop di iOS 17, memudahkan berbagi informasi kontak antar pengguna iPhone.

Android dulu punya Android Beam, tapi kini fitur tersebut tampaknya sudah punah.

8. Hide My Email dengan iCloud+

iCloud+ dibekali fitur Hide My Email.

Meski Google sudah punya VPN dengan Google One, tapi Android belum punya fitur semacam ini untuk melindungi emailmu.

9. Shared With You di Messages

Apple punya cara pintar buat mengorganisir pesan di Messages dengan Shared with You.

Sayangnya, Google belum menemukan cara serupa untuk mengintegrasikan konten ke aplikasi pesan bawaan.

10. Focus Filters

Focus mode hadir di Android dan iOS, tapi Apple turut menyajikan Focus filters.

Mode ini bekerja di aplikasi Apple seperti Safari, Messages, Mail, dan Kalender, guna menyaring konten spam.

Android, kapan nyusul?

11. Battery Health Check

Apple punya cara bawaan untuk memeriksa kesehatan baterai.

Jika baterai iPhone turun di bawah 80%, iOS memberi warning untuk segera servis atau ganti baterai.

OS Android tampaknya butuh fitur serupa.

INDOGAMERS MOBILE LEGENDS CHAMPIONSHIP x VAPORLAX
Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Mobile

Wuthering Waves Dikabarkan Siap Hadir di Android, iOS hingga PlayStation

Kamis 18 Januari 2024, 20:18 WIB
undefined
Mobile

HunterxHunter, Action RPG dari serial anime populer kini tersedia untuk Android dan iOS di Tiongkok

Senin 15 Januari 2024, 22:54 WIB
undefined
Guides

Link Download dan Spesifikasi Minimum PC, Android dan iOS untuk Main eFootball 2024

Rabu 17 Januari 2024, 16:07 WIB
undefined
News

Yeay! Plants VS Zombies 3 Rilis di Android dan iOS

Minggu 21 Januari 2024, 16:31 WIB
undefined
Guides

Terbukti Andal, Ketahui Cara Melacak iPhone yang Hilang Lewat Find My di iOS 17

Sabtu 06 Januari 2024, 16:35 WIB
undefined
News Update
Mobile01 April 2025, 18:01 WIB

10 Game Strategi Mobile Offline Terbaik

Dari perang luar angkasa sampai taktik menaklukkan kerajaan, semuanya bisa kamu mainkan kapan saja tanpa koneksi internet.
Ilustrasi main game mobile. (Sumber: Cozzy Alpaca)
PC01 April 2025, 16:01 WIB

5 Game PC Open-World yang Wajib Dimainkan karena Ceritanya Bagus Banget!

Beberapa game PC open world punya cerita begitu kuat hingga jadi alasan utama untuk memainkannya.
The Vanishing of Ethan Carter. (Sumber: Steam)
News01 April 2025, 14:30 WIB

5 Game PC Klasik yang Masih Aktif dan Banyak Peminatnya sampai Sekarang

Beberapa game klasik nyatanya tetap bertahan dan terus memiliki basis pemain aktif sampai sekarang.
Payday 2. (Sumber: Steam)
News01 April 2025, 12:01 WIB

5 Game Open World dengan Lanskap Terindah, Pemandangannya Bikin Jatuh Cinta

Mulai dari alam liar penuh pepohonan sampai kota-kota futuristik, pemandangan dalam lima game berikut siap bikin kamu jatuh cinta.
No Mans Sky. (Sumber: Steam)
News31 Maret 2025, 20:06 WIB

5 Game Detektif Terbaik yang Mengajakmu Memecahkan Kasus

Game dengan tema detektif menawarkan keseruan memecah misteri melalui pencarian petunjuk dan interogasi tersangka.
Disco Elysium, salah satu game detektif terbaik. (Sumber: Steam)
News31 Maret 2025, 18:05 WIB

Rekomendasi 7 Franchise Game Action-Adventure Terbaik

Action-adventure genre yang luas di mana semua game dengan aksi seru plus petualangan masuk ke dalam kategori ini.
Uncharted 4: A Thief’s End (FOTO: Uncharted 4: A Thief’s End)
Mobile31 Maret 2025, 16:00 WIB

Rekomendasi 6 Game Bertema Puzzle yang Bisa Mengasah Otak

Nah, buat kamu yang ingin tetap cerdas sambil bersenang-senang, berikut enam game puzzle mobile yang enggak cuma menantang, tapi juga bikin ketagihan.
Monument Valley (FOTO: www.monumentvalleygame.com)
Mobile31 Maret 2025, 14:01 WIB

Rekomendasi 5 Game Moba yang Cocok Buat Ngisi Libur Lebaran

Nah, buat kamu yang doyan adu strategi dan kerja sama tim, berikut lima game MOBA mobile terbaik yang wajib kamu coba.
League of Legends, salah satu game yang pernah meramaikan esports Indonesia sebelum Mobile Legends (Sumber: epicgames.com) (FOTO: epicgames.com)
Mobile31 Maret 2025, 11:05 WIB

Rekomendasi 5 Game Bertema Buah-buahan yang Seru Buat Dimainkan Waktu Idulfitri

Nah, dirangkum dari berbagai sumber, buat kamu yang pengen nyari hiburan ringan tapi tetap asyik, berikut beberapa rekomendasi game bertema buah yang bisa kamu coba.
Fruit ninja. (Sumber: Playstore)
Mobile31 Maret 2025, 08:35 WIB

Bisa Dicoba, Ini 5 Game Mobile yang Cocok Dipakai Mabar saat Lebaran

Nah, biar suasana makin asyik, berikut lima game mobile yang bisa kamu mainkan bersama keluarga saat Lebaran.
Rotasi farming (FOTO: Mobile Legends)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

redaksi@indogamers.com

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.