logo

Ini Bocoran Spesifikasi dan Kisaran Harga Vivo Y100 5G, Sudah Wort It Belum Nih?

PembasmiBocil
Jumat 26 Januari 2024, 09:48 WIB
Vivo Y100 5G (FOTO: Vivo Indonesia)

Vivo Y100 5G (FOTO: Vivo Indonesia)

Indogamers.com - Perusahaan smartphone asal China, Vivo akhirnya merilis smartphone terbarunya di awal tahun 2024 untuk pasar Indonesia. Smartphone baru tersebut adalah Vivo Y100 5G yang memiliki desain premium.

Dilansir dari laman resmi Vivo, Vivo Y100 5G hadir dengan jargon “Mantap Y”. Smartphone dengan desain trendi ini dibalut dengan kulit fiber premium serta teknologi anti stain coating. Hal ini membuat Vivo Y100 5G tampil lebih stylish, premium, anti-kotor, dan anti-licin.

Untuk spesifikasi dan kisaran harga dari Vivo Y100 5G ini bisa kamu lihat selengkapnya di bawah ini seperti dikutip dari laman resmi Vivo.

Spesifikasi Vivo Y100 5G

Vivo Y100 5G hadir dengan dua pilihan warna yaitu Hitam Onyx dan Ungu Anggrek dengan dimensi yang sama namun memiliki bobot yang berbeda. Vivo Y100 5G dengan warna Hitam Onyx memiliki 163.17 X 75.81 X 7.79mm dan memiliki bobot 185.5g. Sedangkan untuk Vivo Y100 5G dengan warna Ungu Anggrek memiliki dimensi 163.17 X 75.81 X 7.99mm dan bobot 191g.

Di sektor layarnya, Vivo Y100 5G menggunakan panel AMOLED dengan resolusi FHD+ (2400 x 1080 piksel), kecerahan hingga 1200 nits, serta refresh rate yang mencapai 120Hz.

Untuk sektor dapur pacunya, Vivo Y100 5G dibekali menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 4 Gen 2 yang memiliki fabrikasi 4nm, dengan CPU Clock Speed 2.2GHz*2+1.95GHz*6. Prosesor tersebut dipadukan dengan RAM 8GB LPDDR4X dan penyimpanan internal 128GB/256GB UFS 2.2. RAM 8GB tersebut masih dapat diperluas hingga 16GB karena memiliki 8GB RAM Extended.

Di bagian kameranya, Vivo Y100 5G ini menggunakan tiga kamera di bagian belakangnya yang terdiri dari kamera utama 50 MP f/1.8, ultrawide 8 MP f/2.2, dan lensa tambahan 2 MP sebagai sensor flicker. Sementara itu, kamera depannya mengandalkan lensa sebesar 8 MP f/2.0

Sedangkan untuk mendukung seluruh kebutuhan dayanya, Vivo Y100 5G ini dibekali dengan baterai 5.000 mAh dengan kemampuan pengisian daya cepat (Flash Charging) 80W.

Fitur lainnya yang ada di smartphone ini yaitu sertifikasi ketahanan dari air dan debu IP54, NFC, konektivitas 5G, dual-nano SIM, WiFi, Bluetooth 5.0, speaker stereo ganda.

Harga Vivo Y100 5G

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, Vivo Y100 5G ini akan hadir dengan dua pilihan warna, Hitam Onyx dan Ungu Anggrek. Kamu bisa mendapatkan smartphone ini dengan cara pre-order mulai Kamis, 25 Januari 2024 di toko online maupun offline Vivo Indonesia. Vivo juga memberikan garansi proteksi baterai sampai empat tahun.

Vivo Y100 5G untuk varian penyimpanan 8GB/128 GB dibanderol dengan harga Rp3.899.000. Sedangkan untuk Vivo Y100 5G varian 8GB/256GB dibanderol dengan harga Rp4.199.000.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Gadget

5 Kelebihan Vivo V30 Lite 5G yang Miliki Desain Elegan dan Menawan

Rabu 10 Januari 2024, 12:22 WIB
undefined
Gadget

Sebentar Lagi Rilis, Vivo Y100 5G Bawa Desain Tampilan yang Belum Pernah Ada

Senin 22 Januari 2024, 20:22 WIB
undefined
Reviews

Spesifikasi dan Harga Vivo G2, Smartphone Vivo Pertama yang Mengisi Seri G

Selasa 23 Januari 2024, 09:06 WIB
undefined
News Update
Guides30 Juni 2024, 21:03 WIB

Cara Bermain Minecraft di PlayStation 5 dengan Mudah

Saat ini para pemilik PlayStation 5 (PS5) akhirnya bisa merasakan keseruan bermain game Minecraft dengan versi Pratinjau yang sudah dirilis oleh Mojang.
Minecraft di PS5. (Sumber: Skycaptin)
Gadget30 Juni 2024, 20:05 WIB

Mengenal Apa Itu Dynamic Island iPhone 15 dan Fungsi Pentingnya

Dynamic Island pada iPhone 15 Series ini merupakan perpaduan antara hardware dan software dengan tampilan yang berwarna hitam dibagian tengah atas layar iPhone.
Dynamic Island iPhone 15 Series (FOTO: macrumors)
Guides30 Juni 2024, 19:01 WIB

Cara Mudah Bikin Album Koleksi Foto dan Postingan di Instagram

Membuat album koleksi foto dan video di Instagram, akan memudahkan kamu untuk menyortir video seusai kategori.
Cara membuat album koleksi di Instagram (FOTO: Indogamers)
Gadget30 Juni 2024, 18:01 WIB

5 Aplikasi Voice Over Terbaik, Bikin Suara Rekaman Konten Makin Bagus

Aplikasi voice over menjadi salah satu aplikasi terbaik yang sangat membantu pengguna dalam pembuatan konten.
Ilustrasi aplikasi voice over (FOTO: Inavoice)
Guides30 Juni 2024, 17:00 WIB

Cara Mendapatkan Screenshot yang Menarik di Minecraft

Ikuti langkah-langkah berikut biar bisa menghasilkan screenshoot gambar sinematik kualitas tinggi.
Game Minecraft. (Sumber: PC GamesN)
News30 Juni 2024, 16:01 WIB

7 Kelebihan Fitur Game Recording di Steam

Fitur Game Recording di Steam menawarkan berbagai kelebihan yang membuat pengalaman bermain semakin menyenangkan. Berikut beberapa kelebihan utama dari fitur rekam game di Steam.
Ilustrasi Game Recording di Steam. (Sumber: Steam)
Gadget30 Juni 2024, 15:04 WIB

Mengenal 5 Fitur Baru YouTube Premium dan Manfaatnya

YouTube menghadirkan 5 fitur baru untuk YouTube Premium yang bisa kamu simak selengkapnya di bawah ini.
YouTube Premium hadir dengan fitur baru (FOTO: YouTube)
News30 Juni 2024, 14:34 WIB

Steam Luncurkan Fitur Game Recording, Bikin Momen Penting Gaming Lebih Mudah Dibagikan

Steam kini menghadirkan fitur baru Game Recording yang secara otomatis merekam video gameplay untuk kemudian dapat diklip, dibagikan, atau diekspor.
Game Recording di Steam. (Sumber: Steam)
Guides30 Juni 2024, 14:05 WIB

Cara Cek Khodam di Google Pakai Tanggal Lahir, Mudah Banget Langkah-langkahnya

Baru-baru ini, tren mengecek khodam menggunakan tanggal lahir menjadi viral di berbagai platform media sosial. Berikut cara mudah untuk mengecek khodam kamu di Google.
Ilustrasi cek khodam. (Sumber: Google Play)
Gadget30 Juni 2024, 12:55 WIB

5 Kelebihan Oppo A3 Pro 5G yang Miliki Sertifikasi Ketahanan Militer

Oppo A3 Pro 5G Indonesia ini akan dibanderol dengan harga sekitar Rp4 jutaan.
Oppo A3 Pro Indonesia, smartphone baru Oppo yang memiliki sertifikasi uji militer (FOTO: Oppo)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.