Indogamers.com - iPhone terkenal dengan baterai yang kapasitasnya terbilang cukup kecil, berbeda dengan Android yang kapasitas baterainya rata-rata saat ini di 5000 mAh. Jadi, untuk penggunaan harian iPhone sudah pasti lebih boros dibandingkan dengan Android.
Meskipun demikian, tidak semua iPhone dibekali dengan baterai yang kecil. Beberapa seri iPhone telah dibekali dengan baterai yang lumayan besar, sehingga sangat membantu menunjang aktivitas para penggunanya.
Meskipun secara langsung Apple tidak mengungkapkan secara langsung kapasitas baterai setiap seri iPhone, namun ElectronicHub telah menganalisis dan merangkum setidaknya 10 seri iPhone yang bisa dikatakan memiliki kapasitas baterai terbesar selama lima tahun terakhir, yaitu mulai dari tahun 2018 hingga 2023.
Untuk saat ini, iPhone yang memiliki baterai terbesar adalah iPhone 15 Pro Max dengan kapasitas yang mencapai 4422 mAh dan memungkinkan iPhone seri ini mampu bertahan lebih lama untuk penggunaan harian.
Nah, berikut ini Indogamers.com akan memberikan daftar iPhone dengan kapasitas baterai terbesar yang telah beredar lengkap dengan spesifikasi dan harganya selama lima tahun terakhir.
1. iPhone 15 Pro Max
iPhone 15 Pro Max menjadi iPhone dengan baterai yang paling besar di antara empat daftar yang Indogamers.com berikan. iPhone 15 Pro Max hadir dengan baterai yang berkapasitas 4422 mAh.
Berdasarkan data yang dikutip dari laman Apple, iPhone 15 Pro ini hadir dengan desain industri dirgantara, yaitu Titanium sehingga menghasilkan iPhone varian Pro yang paling ringan.
Untuk sektor layarnya, iPhone 15 Pro Max hadir dengan panel Super Retina XDR canggih dengan ProMotion. Layar tersebut memiliki luas 6,7 inci dengan resolusi 2796 x 1290 piksel pada 460 ppi, refresh rate adaptif hingga 120Hz, HDR, True Tone, Haptic Touch, Kecerahan maks 1.000 nit (umum), kecerahan puncak 1.600 nit (HDR), serta kecerahan puncak 2.000 nit (luar ruangan). Layar iPhone 15 Pro Max juga menggunakan model Dynamic Island untuk menyimpan sensor dan kamera yang ukurannya bisa membesar ataupun mengecil tergantung dari sistem bekerja.
Sektor dapur pacunya sendiri, iPhone 15 Pro Max menggunakan Chip A17 Pro dengan CPU 6‑core baru dengan 2 core performa dan 4 core efisiensi, GPU 6‑core baru, da Neural Engine16‑core baru.
Untuk sektor kameranya sendiri, iPhone 15 Pro Max mengandalkan tiga kamera belakang dan satu kamera selfie dengan konfigurasi sebagai berikut:
Kamera utama : 48 MP, f/1.8, 24mm (wide), 1/1.28", 1.22µm, dual pixel PDAF, sensor-shift OIS
Kamera telefoto : 12 MP, f/2.8, 120mm (periscope telephoto), 1/3.06", 1.12µm, dual pixel PDAF, 3D sensor‑shift OIS, 5x optical zoom
Kamera ultrawide : 12 MP, f/2.2, 13mm, 120˚ (ultrawide), 1/2.55", 1.4µm, dual pixel PDAF
Sensor kedalaman : TOF 3D LiDAR scanner (depth)
Kamera Selfie : 12 MP, f/1.9, 23mm (wide), 1/3.6", PDAF, OIS
Sensor biometrik : SL 3D, (depth/biometrics sensor)
Berdasarkan data dari laman iBox, harganya untuk iPhone 15 Pro Max sendiri, dibanderol mulai dari Rp22,9 jutaan untuk varian 256GB dengan empat varian warna, yaitu Natural Titanium, Blue Titanium, dan Black Titanium. Untuk varian 512GB dibanderol Rp27,9 jutaan dan varian 1TB dibanderol Rp31,9 jutaan.
2. iPhone 15 Plus
iPhone dengan baterai terbesar selanjutnya adalah iPhone 15 Plus yang masih masuk dalam kategori iPhone 15 Series. iPhone 15 Plus sendiri hadir dengan baterai yang berkapasitas 4383 mAh.
Dikutip dari laman resmi Apple, iPhone 15 Plus ini hadir dengan layar seluas 6,7 inci yang menggunakan panel Super Retina XDR OLED. Layar tersebut memiliki resolusi 2796 x 1290 piksel pada 460 ppi,HDR, True Tone, Haptic Touch, Kecerahan maks 1.000 nit (umum), kecerahan puncak 1.600 nit (HDR), serta kecerahan puncak 2.000 nit (luar ruangan).
Layar iPhone 15 Pro Max juga menggunakan model Dynamic Island untuk menyimpan sensor dan kamera yang ukurannya bisa membesar ataupun mengecil tergantung dari sistem bekerja.
Untuk sektor dapur pacunya, iPhone 15 Plus mengandalkan Chip A16 Bionic yang memiliki CPU 6-core dengan 2 core performa dan 4 core efisiensi, GPU 5-core, serta Neural Engine 16-core.
Untuk sektor kameranya sendiri, iPhone 15 Plus mengandalkan kamera ganda di belakang dan satu kamera selfie dengan konfigurasi sebagai berikut:
Kamera utama : 48 MP, f/1.6, 26mm (wide), 1/1.56", 1.0µm, dual pixel PDAF, sensor-shift OIS
Kamera ultrawide : 12 MP, f/2.4, 13mm, 120˚ (ultrawide)
Kamera selfie : 12 MP, f/1.9, 23mm (wide), 1/3.6", PDAF
Sensor biometrik : SL 3D, (depth/biometrics sensor)
Berdasarkan data dari laman iBox, iPhone 15 Plus ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp15,9 jutaan untuk varian 128GB dengan lima varian warna, yaitu Pink, Yellow, Green, Blue, dan Black. Untuk varian 256GB dibanderol Rp18,9 jutaan dan varian 512GB dibanderol Rp22,9 jutaan.
3. iPhone 13 Pro Max
Urutan ketiga daftar iPhone dengan baterai terbesar adalah iPhone 13 Pro Max. iPhone ini dibekali dengan baterai yang berkapasitas 4352 mAh.
Dikutip dari laman Apple, iPhone 13 Pro Max ini hadir dengan layar seluas 6,7 inci menggunakan panel Super Retina XDR OLED yang memiliki resolusi 2778 x 1284 piksel pada 458 ppi. Layar tersebut memiliki refresh rate adaptif hingga 120Hz, HDR, True Tone, Haptic Touch, Kecerahan maks 1.000 nit (umum), kecerahan puncak 1.600 nit (HDR), serta kecerahan puncak 2.000 nit (luar ruangan).
Untuk sektor dapur pacunya sendiri, iPhone 13 Pro Max ini dibekali dengan Chip A15 Bionic, CPU 6-core baru dengan 2 core performa dan 4 core efisiensi, GPU 5-core baru,serta Neural Engine 16-core baru.
Kemudian sektor kameranya sendiri, iPhone 13 Pro Max mengandalkan tiga kamera belakang dan satu kamera selfie dengan konfigurasi sebagai berikut:
Kamera utama : 12 MP, f/1.5, 26mm (wide), 1/1.7", 1.9µm, dual pixel PDAF, sensor-shift OIS
Kamera telefoto : 12 MP, f/2.8, 77mm (telephoto), PDAF, 1/3.4", 1.0µm, OIS, 3x optical zoom
Kamera ultrawide : 12 MP, f/1.8, 13mm, 120˚ (ultrawide), 1/3.4", 1.0µm, PDAF
Sensor kedalaman : TOF 3D LiDAR scanner (depth)
Kamera Selfie : 12 MP, f/2.2, 23mm (wide), 1/3.6"
Sensor biometrik : SL 3D, (depth/biometrics sensor)
Untuk harganya sendiri, dikutip dari laman Digimap, iPhone 13 Pro Max dibanderol mulai dari Rp17,9 jutaan untuk varian 128GB, dengan lima warna yaitu, Alpine Green, Sierra Blue, Gold, Silver, dan Graphite. Untuk varian lainnya, yaitu 256GB dibanderol Rp18,9 jutaan, varian 512GB Rp21,4 jutaan, dan varian tertinggi 512GB dibanderol Rp22,4 jutaan.
4. iPhone 14 Pro Max
iPhone 14 Pro Max juga masuk dalam daftar iPhone dengan baterai terbesar. iPhone ini hadir dengan baterai yang berkapasitas 4323 mAh. Dikutip dari laman Apple, iPhone 14 Pro Max ini hadir dengan layar seluas 6,7 inci yang menggunakan panel Super Retina XDR OLED yang memiliki resolusi 2796 x 1290 piksel pada 460 ppi. Refresh rate adaptif hingga 120Hz, HDR, True Tone, Haptic Touch, kecerahan maks 1.000 nit (umum), kecerahan puncak 1.600 nit (HDR), serta kecerahan puncak 2.000 nit (luar ruangan).
Layar iPhone 15 Pro Max juga menggunakan model Dynamic Island untuk menyimpan sensor dan kamera yang ukurannya bisa membesar ataupun mengecil tergantung dari sistem bekerja.
Untuk sektor dapur pacunya, iPhone 14 Pro Max ini mengandalkan Chip bionik A16 dengan CPU 6 inti dengan 2 inti performa dan 4 inti efisiensi, GPU 5 inti, serta Mesin Neural 16 inti.
Sementara itu, untuk sektor kameranya menggunakan tiga kamera belakang dan satu kamera selfie dengan konfigurasi sebagai berikut:
Kamera utama : 48 MP, f/1.8, 24mm (wide), 1/1.28", 1.22µm, dual pixel PDAF, sensor-shift OIS
Kamera telefoto : 12 MP, f/2.8, 77mm (telephoto), 1/3.5", 1.0µm, PDAF, OIS, 3x optical zoom
Kamera ultrawide : 12 MP, f/2.2, 13mm, 120˚ (ultrawide), 1/2.55", 1.4µm, dual pixel PDAF
Sensor kedalaman : TOF 3D LiDAR scanner (depth)
Kamera selife : 12 MP, f/1.9, 23mm (wide), 1/3.6", PDAF, OIS
Sensor biometrik : SL 3D, (depth/biometrics sensor)
Untuk harganya sendiri, dikutip dari laman iBox iPhone 14 Pro Max dibanderol mulai dari Rp17,9 jutaan untuk varian 128GB dan memiliki ketersediaan warna Deep Purple, Silver, Gold, dan Space Black.***