Indogamers.com - Bose merilis produk terbarunya yaitu earbuds nirkabel bluetooth yang memiliki desain open-ear. Earbuds dengan desain open-ear sendiri, belakangan ini memang tengah ramai digunakan oleh merek-merek lainnya.
Dikutip dari rilis, Bose Ultra Open Earbuds ini akan hadir di Indonesia pada 26 Maret 2024 mendatang.
Bose Ultra Open Earbuds sendiri hadir dengan desain berbentuk U dengan bagian housing yang diletakkan di dalam telinga, dan semacam tabung kecil yang menggantung di luar, yang terhubung oleh bahan karet lembut. Tabung kecil tersebut memiliki tombol untuk berbagai macam fitur dan juga navigasi pemutaran audio.
Bose Ultra Ope Earbuds ini memiliki beberapa keunggulan seperti berikut ini.
1. Nyaman digunakan dalam waktu yang lama
Salah satu keunggulan yang dimiliki oleh Bose Ulta Open Earbud adalah nyaman digunakan dalam waktu yang lama. Dikutip dari laman The Verge, bagi pecinta musik yang memiliki playlist untuk setiap suasana hati dan momen, Bose Ulta Open Earbud ini sangat cocok digunakan. Desain Open-earnya yang brilian memberikan kenyamanan bagi para pengguna selama sepanjang hari.
2. Cukup ippy untuk berlari dan berolahraga
Bose Ultra Ope Earbuds juga memiliki kelebihan lainnya yaitu cukup grippy untuk digunakan berlari maupun berolahraga. Hal ini berkat desainnya yang memiliki cengkraman lebih fleksibel, dan ringan. Bahkan setelah digunakan dalam waktu yang lama, pengguna bisa tidak merasa jika mereka tengah menggunakan earbuds ini.
Bahkan cengkraman kuat pada telinga pengguna, juga memuat Bose Ultra Ope Earbuds ini tidak akan terjatuh meskipun pengguna menggelengkan kepala dengan kuat. Jadi, Bose Ultra Ope Earbuds sangat cocok untuk berlari maupun berolahraga.
3. Daya tahan baterai yang baik
Daya tahan baterai yang dimiliki Bose Ultra Ope Earbuds juga merupakan salah satu kelebihan dari earbuds baru ini. Bose Ultra Open Earbuds memiliki daya tahan baterai klaim sekitar 7,5 jam dalam sekali pengisian daya yang dilakukan melalui casing atau box-nya.
Nah, untuk casing atau box-nya sendiri setiap kali terisi penuh, mampu digunakan untuk mengisi earbuds ini hingga 27 jam.
4. Memiliki fitur immersive audio
Bose Ultra Open Earbuds tidak hanya feel good and look good, namun juga membawa pengguna untuk lebih dekat dengan musik. Berkat kemampuannya menciptakan audio spasial, Bose Immersive Audio menghasilkan impresi bahwa musik yang kamu dengarkan seolah bukan melalui earbuds. Sehingga, kamu tidak sekadar mendengarkan musik, tapi betul-betul berada di dalamnya seperti menonton konser.
5. Memiliki fitur Adjustable EQ
Pengguna dapat melakukan personalisasi sejauh mungkin pada sisi equalizer menggunakan pengaturan Adjustable EQ melalui aplikasi Bose Music. Atur level bass, mid-range, dan treble kapan saja dan di mana saja.
Itulah beberapa kelebihan Bose Ultra Open Earbuds yang dibanderol 299 dolar Amerika Serikat atau setara dengan Rp.4,6 juta.***