logo

5 Kelebihan Moto Edge 50 Pro yang Dukung Tampilan Visual Game Lebih Halus

PembasmiBocil
Jumat 05 April 2024, 19:31 WIB
Moto Edge 50 Pro yang hadir dengan berbagai kelebihan (FOTO: motorola.in)

Moto Edge 50 Pro yang hadir dengan berbagai kelebihan (FOTO: motorola.in)

Indogamers.com - Pabrikan smartphone ternama asal Amerika Serikat, Motorola merilis smartphone terbarunya yaitu Moto Edge 50 Pro pada Rabu 3 April 2024 kemarin. Smartphone terbaru dari Motorola ini hadir sebagai smartphone mid-range dengan spesifikasi yang sangat menarik.

Smartphone terbaru dari Motorola ini dibandrol mulai dari Rp6,1 jutaan dengan spesifikasi tinggi, seperti prosesor Snapdragon 7 Gen 3, kamera utama 50 MP dan kamera ultrawide 13 MP, dan baterai 4500 mAh dengan dukungan pengisian daya cepat 125W, serta berbagai kelebihan yang bisa kamu simak selengkapnya di bawah ini.

1. Bodi keren dan ramah lingkungan

Salah satu kelebihan yang hadir pada Moto Edge 50 Pro adalah desain bodinya yang keren dan ramah lingkungan. Moto Edge 50 Pro hadir dengan dalam paket ritel bebas plastik dan ramah lingkungan yang terbuat dari 80% bahan daur ulang. Ini termasuk kabel pengisi daya, alat pelepas SIM, wadah pelindung "ramah iklim" yang sesuai dengan warna ponsel cerdas, dan adaptor daya.

Moto Edge 50 Pro memiliki dimensi 161,2 x 72,4 x 8,2 mm dengan berat 186 gram. Bagian depannya terbuat dari kaca, bagian belakang asetat atau silikon, yang dibalut dengan frame alumunium. Smartphone ini juga telah memiliki sertifikasi IP68 dengan ketahanan debu dan air.

2. Layar OLED dengan refresh rate 144Hz

Kelebihan selanjutnya dari Moto Edge 50 Pro adalah adalah penggunaan layar OLED seluas 6,7 inci dan memiliki 1,5K (1220 x 2712 piksel), rasio 20:9 (kepadatan ~446 ppi), refresh rate 144Hz, HDR10+, dan kecerahan hingga 2000 nits.

Layar tersebut mampu menghasilkan gambar yang optimal dan gerakan karakter yang smooth berkat refresh rate tinggi yang mencapai 144Hz.

3. Prosesor dengan kecepatan tinggi Snapdragon 7 Gen 3

Sektor dapur dengan prosesor Snapdragon 7 Gen 3 yang memiliki kecepatan tinggi juga menjadi salah satu kelebihan dari Moto Edge 50 Pro. Snapdragon 7 Gen 3 dengan fabrikasi 4nm. Prosesor octa-core dengan kecepatan hingga 2.63 GHz, perangkat ini menawarkan kinerja yang tangguh dan responsif untuk menjalankan aplikasi dan tugas berat.

Dengan kombinasi satu inti Prime Core pada 2.63 GHz, tiga inti Performance Cores pada 2.4 GHz, dan empat inti Efficiency Cores pada 1.8 GHz, perangkat ini dapat mengoptimalkan daya baterai dan kinerja.

Adreno 720 GPU memastikan pengalaman visual yang halus dan responsif dalam permainan dan aplikasi yang menuntut grafis.

4. Kamera yang fungsionalitas

Kelebihan lainnya dari Moto Edge 50 Pro adalah sektor kameranya yang fungsionalitas. Moto Edge 50 Pro ini hadir dengan tiga kamera belakang dan satu kamera depan dengan kamera utama Pro-Grade Bertenaga AI" 50 MP yang divalidasi Pantone dengan OIS dan aperture f/1.4. Ini digabungkan dengan kamera telefoto 10 MP (OIS, 3x optik, 30x hybrid) dan kamera ultra wide 13 MP (120° FOV).

Kamera ini juga mampu merekam video dalam resolusi 4K pada 30 fps dan Full HD pada 30 fps, memberikan fleksibilitas dalam pengambilan gambar dan video berkualitas tinggi.

Di bagian depan, terdapat kamera selfie 50 MP dengan aperture f/1.9 untuk hasil swafoto yang memukau dan rekaman video UHD yang jernih.

5. Baterai 4500 mAh dengan fast charging 125 Watt

Kelebihan terakhir dari Moto Edge 50 Pro adalah memiliki baterai 5000 mAh yang didukung dengan fitur fast charging 125Watt yang mampu mengisi dayanya hanya dalam waktu 18 menit dari 0 hingga 100 persen.

Selain itu, smartphone ini juga telah didukung dengan pengisian daya nirkabel TurboPower 7 50W juga disematkan pada Moto Edge 50 Pro ini. Baterai 4500 mAh pada Moto Edge 50 Pro ini mampu menyediakan daya hingga 40 jam.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
News

Motorola Akan Luncurkan Moto E 13 Mei?

Kamis 05 Juni 2014, 00:00 WIB
undefined
Gadget

Spesifikasi Motorola Moto G24 Power dengan Baterai Jumbo, Cek Harganya yang Menarik

Senin 05 Februari 2024, 19:20 WIB
undefined
Gadget

Membedah Lebih Dalam Kinerja Dapur Pacu, Kualitas Kamera dan Daya Tahan Baterai Jumbo Motorola Moto G24 Power

Senin 05 Februari 2024, 20:15 WIB
undefined
Gadget

Spesifikasi Lengkap Moto Edge 50 Pro dengan Kamera 50 MP, Berapa Harganya Nih?

Jumat 05 April 2024, 18:23 WIB
undefined
News Update
E-Sport04 Juli 2024, 13:38 WIB

Jadwal EWC MSC 2024 Fase Grup Hari Kedua, EVOS Glory Tanding 2 Kali

Kompetisi akbar kelas dunia Mobile Legends: Bang Bang bertajuk MSC 2024 X Esports World Cup telah resmi digelar. Indonesia diwakili oleh EVOS Glory dan Fnatic ONIC yang sebelumnya berhasil melaju hingga babak grand final MPL Indonesia season 13.
MSC 2024. (Sumber: Instagram.com/@mpl.id.official)
Console04 Juli 2024, 13:31 WIB

Ini Dia Rekomendasi Permainan Gratis di Xbox Series X

Berikut adalah rekomendadi game gratis yang dapat kamu mainkan di Xbox Series X
Xbox Series X. (Sumber: Xbox)
Guides04 Juli 2024, 13:05 WIB

Panduan Praktis Backup Data Gunakan Google Drive di HP

Berikut adalah langkah-langkah mudah untuk melakukan backup data di HP menggunakan google drive
Ilustrasi backup data HP. (FOTO: Samsung)
Console04 Juli 2024, 12:31 WIB

Bisa Buat Mabar, ini 3 Game AirConsole yang Bisa Kamu Mainkan Bersama Teman

Game AirConsole adalah sebuah platform pilihan untuk memainkan game bersama teman-temanmu
Tampilan Game AirConsole (FOTO: AirConsole)
News04 Juli 2024, 12:00 WIB

Game Resident Evil Jadi Inspirasi Film Resident Evil dari Waktu ke Waktu

Sebagaimana kepopulerannya sebagai game, Resident Evil juga menuai kesuksesan di layar kaca.
Resident Evil 5 (Sumber: Capcom)
PC04 Juli 2024, 11:48 WIB

Cosplay Hewan, ini Rekomendasi Game PC Berlatar Dunia Hewan

Berikut ini adalah game PC yang memberikan sensasi pada pemainnya untuk memainkan peran sebagai hewan.
Ilustrasi Game Berlatarbelakang Hewan (FOTO: Pexels/Gustavo Fring)
Guides04 Juli 2024, 11:41 WIB

Ngga Perlu Panik, Begini Cara Ampuh Pulihkan Akun Instagram yang Hilang

Akun Instagram yang hilang bisa terjadi karena berbagai macam hal, dan kamu bisa memulihkannya dengan cara berikut.
Ilustrasi akun Instagram pirbadi (FOTO: Instagram)
Guides04 Juli 2024, 11:30 WIB

Panduan Praktis Backup Data di Laptop Gunakan Cloud

Berikut adalah langkah mudah untuk backup data di laptop yang bisa dilakukan sendiri menggunakan cloud.
Laptop gaming terbaru Lenovo LOQ 15IAX9I (FOTO: Lenovo)
E-Sport04 Juli 2024, 11:29 WIB

Hasil Pertandingan Fase Grup Hari Pertama MSC 2024, Dua Wakil Indonesia Beri Kejutan

Ajang MSC 2024 yang berlangsung di Arab Saudi, akhirnya telah dimulai dari babak grup, di mana Indonesia diwakili oleh Fnatic ONIC dan EVOS GLORY.
MSC 2024. (Sumber: Instagram.com/@mpl.id.official)
Gadget04 Juli 2024, 11:14 WIB

Teknologi VR atau Virtual Reality, Pengalaman Baru dalam Dunia Game. Kamu Sudah Coba?

VR atau Virtual Reality hadir sebagai salah satu teknologi terbaru yang menambah kesan mendalam bagi para gamers. Berikut ini manfaat bermain game menggunakan VR
Ilustrasi anak main game VR. (Sumber: Barberena)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.