5 Kelebihan Samsung Galaxy C55 5G, Smartphone Terbaru yang Miliki Prosesor Performa Tinggi

Samsung Galaxy C55 5G memiliki berbagai kelebihan (FOTO: Gsmarena)

Indogamers.com - Samsung, kembali menghadirkan smartphone terbarunya untuk pasar China pada Senin, 22 April 2024 lalu. Smartphone terbaru ini bernama Galaxy C55 5G dan menjadi Samsung Galaxy C Series pertama setelah hiatus selama tujuh tahunan.

Sebagai informasi, Samsung Galaxy C55 5G ini merupakan hasil dari rebrand produk Samsung lainnya yang dirilis di Brasil pada Maret 2024 lalu, yaitu Samsung Galaxy M55 5G. Hal inilah yang membuat Samsung Galaxy C55 5G yang hadir di China memiliki spesifikasi dan tampilan yang identik dengan Samsung Galaxy M55 5G.

Dengan banderol mulai dari 1.999 Yuan atau setara dengan Rp4,4 juta, tentu saja Samsung Galaxy C55 5G ini memiliki berbagai kelebihan.

Apa saja kelebihannya? Langsung saja, simak selengkapnya di bawah ini.

1. Desain bodi keren yang dibalut dengan kulit vegan

Salah satu kelebihan yang hadir pada smartphone terbaru Samsung ini ada pada desain bodi belakangnya yang keren dengan balutan kulit vegan premium. Kulit ini hiasi dengan desain jahitan yang membuatnya terasa lembut saat disentuh dan tersedia dalam dua varian warna, yaitu orange (Colorful Orange) dan hitam (Fashion Black).

Untuk dimensinya sendiri, Samsung Galaxy C55 5G hadir dengan ukuran 163,9 x 76,5 x 7,8 mm dan berat sekitar 180 gram. Bagian depannya menggunakan kaca dan framenya menggunakan plastik.

2. Dapur pacu dengan performa unggulan dari Snapdragon 7 Gen 1

Kelebihan selanjutnya dari Samsung Galaxy C55 5G adalah sektor dapur pacunya yang memiliki performa unggulan. Hal ini didapatkan karena penggunaan prosesor Qualcomm Snapdragon 7 Gen 1 yang memiliki fabrikasi 4 nm, CPU Octa-core, memiliki 1 inti Cortex-A710 pada 2400 MHz, 3 inti Cortex-A710 pada 2360 MHz, dan 4 inti Cortex-A510 pada 1800 MHz.

Berdasarkan data dari Nanoreview, prosesor tersebut memiliki skor hingga 667696 dengan pengujian menggunakan AnTuTu 10. Sedangkan untuk skor inti-tunggalnya ada di 964 dan skor multi-intinya ada di 2761 yang diuji menggunakan GeekBench 6.

Prosesor ini merupakan prosesor yang mampu menghadirkan game seluler yang epik dengan konektivitas berkecepatan tinggi, serta memiliki audio dan visual yang cukup memukau.

3. Kamera serbaguna

Sektor kamera dari Samsung Galaxy C55 5G juga menjadi salah satu aspek unggulannya. Kamera tersebut cukup serbaguna dengan kamera 50 MP untuk kamera utama di belakang dan kamera selfie 50 MP. Dengan pengaturan kamera yang diperbarui dan fitur-fitur fotografi terbaru, pengguna dapat mengambil foto dan video berkualitas tinggi dengan mudah.

Pengalaman fotografi yang superior ini tidak hanya memungkinkan pengguna untuk mengabadikan momen-momen penting dengan detail luar biasa, tetapi juga memungkinkan kreativitas yang tak terbatas dalam menghasilkan konten visual yang menarik.

4. Layar dengan refresh rate tinggi

Selain beberapa aspek di atas, kelebihan lain yang dimiliki oleh Samsung Galaxy C55 5G adalah sektor layarnya yang memiliki refresh rate tinggi, yaitu hingga 120Hz.

Layar tersebut menggunakan panel Super AMOLED Plus seluas 6,7 inci dengan resolusi FHD+ (1080 x 2400 piksel), rasio 20:9, kecerahan 1000 nit, serta screen-to-body ratio 86,4%.

5. Baterai besar dengan pengisian cepat

Kelebihan terakhir dari Samsung Galaxy C55 5G adalah baterainya yang berkapasitas cukup besar, yaitu 5000 mAh dan didukung dengan fitur pengisian daya cepat hingga 45W.

Urusan daya tahan, baterai 5000 mAh dengan kombinasi prosesor Snapdragon 7 Gen 1 yang fabrikasinya hanya 4nm ini tentu tidak perlu diragukan lagi. Baterai tersebut dijamin mampu menemani aktivitas para pengguna sehari-hari baik untuk gaming, multitasking, streaming dan masih banyak lagi.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI