logo

Mengenal Secure Folder Samsung Galaxy A55 5G dan Cara Menggunakan, Data Pribadi Aman Terlindungi

Maverikf14
Jumat 03 Mei 2024, 10:04 WIB
Secure Folder Samsung Galaxy A55 5G (FOTO: Dok.Samsung Indonesia)

Secure Folder Samsung Galaxy A55 5G (FOTO: Dok.Samsung Indonesia)

Indogamers.com-Masalah keamanan data pribadi menjadi isu penting dewasa ini. Sebagai perangkat seluler dengan teknologi canggih, Samsung Galaxy A55 5G juga menyediakan fitur Secure Folder.

Secure Folder adalah salah satu fitur keamanan yang didukung Knox Vault, platform keamanan berlapis untuk perangkat Galaxy yang mampu melindungi data sensitif pengguna.

Kehadiran fitur ini makin melengkapi keunggulan Galaxy A55 5G yang memiliki performa gesit, layar Super AMOLED 6,6 inci dengan refresh rate 120Hz, kamera canggih, dan baterai 5.000mAh yang awet seharian.

"Dalam meningkatkan keamanan data para penggunanya, Samsung kembali menghadirkan inovasi awesome melalui Samsung Knox Vault di Galaxy A55 5G.

Salah satu fitur yang sangat berguna bagi pengguna adalah Secure Folder yang tangguh mendukung perlindungan data maupun aplikasi penting pengguna dengan mudah, bantu pengguna bebas khawatir saat beraktivitas digital,” kata Ricky Bunardi, MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia melalui keterangan persnya kepada Indogamers.com.

Baca Juga: Adu Duo Roamer Tengil Warnai Duel Aura vs Rebellion, Siapa jadi Pemenang?

Aman untuk aplikasi, file dan konten pribadimu

Dengan konfigurasi tiga kamera yang canggih, Galaxy A55 5G memang menjadi pilihan ideal untuk kegiatan konten-konten yang seru. Namun, tidak semua konten ingin kita bagikan kepada semua orang.

Untungnya, Secure Folder hadir sebagai solusi aman untuk menyimpan konten-konten pribadi. Secure Folder sendiri adalah ruang pribadi yang terenkripsi dengan memastikan data sensitif seperti file, aplikasi, dan informasi keuangan tetap terlindungi.

Dengan metode otentikasi seperti PIN, pola, atau password, hanya pengguna yang sah yang dapat mengakses dan mengelola folder ini, sehingga memberikan keamanan maksimal terhadap data pribadi.

Selain itu, Secure Folder juga dapat digunakan untuk menyimpan aplikasi penting, seperti aplikasi keuangan, e-commerce, bahkan aplikasi chatting dan gaming.

Semua aktivitas yang dilakukan di dalam Secure Folder terpisah dari yang dilakukan di luar, yang berarti tingkat privasi yang diberikan menjadi lebih tinggi.

Bahkan jika kamu harus mengganti perangkat, Secure Folder menawarkan fitur backup dan restore berbasis cloud, memastikan bahwa data pribadi kamu tetap aman dan dapat dipulihkan dengan mudah di perangkat baru. Dengan Secure Folder, informasi pribadi dan aplikasi penting kamu akan tetap terlindungi, bahkan dalam situasi terburuk seperti kehilangan atau pencurian perangkat.

Baca Juga: Gara-gara Hal ini, Resident Evil 9 Open World Dinilai Jadi Suatu Keniscayaan

Cara menggunakan Secure Folder

Untuk aman tak mesti ribet, Samsung sudah merancang Secure Folder agar mudah untuk di-setup menggunakan Samsung Account.

Berikut cara mudah dan cepat untuk menggunakan Secure Folder di Galaxy A55 5G:

● Cari melalui Homescreen kamu “Secure Folder” dan pilih opsi “Secure Folder” untuk diarahkan langsung ke Pengaturan.

● Pilih opsi “Secure Folder” dan masuk ke akun Samsung Account.

● Pilih opsi metode kunci yang akan digunakan untuk membuka kunci Secure Folder.

● Secure Folder pun akan muncul di Homescreen dan siap digunakan.

dok.Samsung Indonesia

Aktifkan fitur Secure Folder untuk melindungi datamu

Kamu juga bisa menambah aplikasi ke Secure Folder kamu, berikut caranya:

● Buka Secure Folder lalu pilih ikon “+”.

● Pilih aplikasi yang ingin ditambahkan dari daftar aplikasi yang tersedia untuk dimasukkan ke Secure Folder.

● Kamu juga bisa mengunduh aplikasi yang kamu inginkan langsung di Secure Folder melalui Play Store atau Galaxy Store.

Dok. Samsung Indonesia

Masukkan aplikasi atau data berhargamu untuk mendapatkan perlindungan lebih oleh Secure Folder

Selain aplikasi, kamu juga bisa memasukkan data-data kamu seperti foto, video, audio, dan file ke Secure Folder sesuai keinginan kamu, dengan cara:

● Buka Secure Folder lalu klik pada ikon 3 titik.

● Pilih opsi “Add files” lalu pilih jenis file yang kamu inginkan.

● Pilih copy atau move file yang kamu pilih.

Pindahkan dan amankan file berhargamu di Secure Folder

Begitulah cara Galaxy A55 5G melindungi kamu dari bahaya dan ancaman kejahatan siber.

Saatnya menikmati keamanan dan kenyamanan yang awesome saat mengeksplorasi gaya hidup digital dengan Galaxy A55 5G yang sudah tersedia di berbagai outlet resmi online dan offline dengan dengan pilihan warna menarik seperti Awesome Ice Blue, Awesome Lilac, dan Awesome Navy mulai dari harga Rp 5.999.000.

Jangan sampai ketinggalan promo spesial senilai hingga Rp 1.246.000 yang tersedia hingga 8 Mei 2024, berupa free storage upgrade, bonus kuota Axis sebesar 125GB yang akan menemani keseharian kamu selama 6 bulan penuh, ditambah lagi clear case gratis untuk melindungi Galaxy A55 5G kamu!***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Gadget

Yuk Kulik Daftar Fitur Unggulan Samsung Galaxy A55 5G dan Galaxy A35 5G yang Menakjubkan

Selasa 12 Maret 2024, 17:06 WIB
undefined
Gadget

5 Alasan Galaxy A55 5G adalah HP yang Cocok buat Ngegame sekaligus Ngonten

Kamis 14 Maret 2024, 09:25 WIB
undefined
Gadget

Cara Mengaktifkan Fitur Autoblocker pada Galaxy A55 5G, Supaya Terhindar dari Spam dan Peretasan

Jumat 15 Maret 2024, 17:07 WIB
undefined
Gadget

Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A55 5G, HP yang Pas buat Ngegame dan Ngonten Sekaligus

Kamis 14 Maret 2024, 09:42 WIB
undefined
Gadget

Begini Cara Hubungkan Galaxy A55 5G ke Laptop, Bikin Kamu Makin Produktif

Sabtu 20 April 2024, 15:31 WIB
undefined
News Update
E-Sport21 April 2025, 19:21 WIB

FFWS SEA 2025 Spring: Jadwal, Tim Peserta, Wakil Indonesia, Pembagian Grup, Prizepool, dan Info Terbaru Penting Lainnya

Turnamen ini akan mempertemukan 18 tim terbaik dari kawasan Asia Tenggara, termasuk di antaranya lima tim terkuat dari Indonesia dengan total hadiah USD 375.000.
FFWS SEA 2025 Spring. (FOTO: Garena)
Gadget21 April 2025, 18:04 WIB

Lolos TKDN, Motorola Edge 60 Fusion Segera Hadir di Indonesia?

Smartphone terbaru dari Motorola lolos sertifikasi TKDN, Motorola Edge 60 Fusion segera hadir untuk pasar Indonesia.
Motorola Edge 60 Fusion. (FOTO: India Today)
Gadget21 April 2025, 17:02 WIB

Aspire 7 Pro, Laptop Gaming Acer yang Dibekali Sistem Pendingin Kipas Ganda

Acer Aspire 7 Pro menawarkan sistem pendingin yang cukup optimal menggunakan kipas ganda yang mampu menjaga suhu tetap stabil saat digunakan dalam intensitas tinggi.
Acer Aspire 7 Pro, laptop gaming terbaru dari Acer. (FOTO: Acer)
Gadget21 April 2025, 16:33 WIB

Daftar 3 HP Termurah dengan Kamera 200 MP

HP dengan kamera 200 MP termurah menjadi pilihan terbaik saat kamu membutuhkan HP murah yang mampu menghasilkan foto berkualitas tinggi.
Redmi Note 13 Pro 5G (FOTO: Xiaomi)
Guides21 April 2025, 15:02 WIB

Cara Membeli Bibit di Harvest Moon Back to Nature yang Langka

Bibit langka di Harvest Moon Back to Nature bisa didapatkan dengan cara yang cukup ribet seperti berikut.
Ilustrasi mendapatkan bibit langka di Harvest Moon Back to Nature. (FOTO: youtube.com/rental PS chanel)
Mobile21 April 2025, 14:42 WIB

10 Game Mobile Gila di 2025 yang Bikin Kamu Lupa Realitas

Dari game survival dengan Pokemon bersenjata hingga shooter taktis ala Rainbow Six, tahun ini penuh dengan game yang siap bikin kamu ketagihan. Tapi hati-hati, nggak semua game bakal sesukses yang diharapkan.
10 Game Mobile Keren di 2025 (Foto: YouTube/ANDROID GAMES CAPITAL)
Mobile21 April 2025, 14:15 WIB

Prince of Persia: Lost Crown Akhirnya Rilis di Playstore Indonesia! Cek Gameplay dan Harganya di Sini!

Prince of Persia: Lost Crown resmi rilis di Playstore Indonesia! Game side-scrolling action RPG ini hadir dengan grafis keren dan gameplay seru. Simak review singkat, harga, dan kesan pertama main versi mobile-nya di sini!
Prince of Persia: Lost Crown Akhirnya Rilis di Playstore Indonesia! Cek Gameplay dan Harganya di Sini!(FOTO: Youtube Lein Xceed)
News21 April 2025, 14:11 WIB

Cara Mendapatkan Power Berry di Harvest Moon: Back to Nature

Di Harvest Moon Back to Nature, kamu bisa mendapatkan Power Berry untuk meningkatkan stamina di 10 lokasi dengan cara berikut.
Ilustrasi mendapatkan Power Berry di Harvest Moon Back to Nature. (FOTO: gamerzenith.com)
News21 April 2025, 13:03 WIB

Samsung Kembali Buka Program 'Samsung Solve for Tomorrow' bagi Pelajar dan Mahasiswa, Ini Jadwal dan Pendaftarannya

Untuk anak sekolah menengah atas, kejuruan, madrasah aliyah dan setingkat, serta para mahasiswa di perguruan tinggi.
Potret kantor Samsung. (FOTO: via Clay)
Guides21 April 2025, 12:46 WIB

Tips Crashlands 2: Cara Dapatkan & Gunakan Juice Jems, Plus Lokasi Terbaik!

Bingung cari Juice Jems di Crashlands 2? Simak panduan lengkapnya di sini! Temukan lokasi tersembunyi, cara buat Popcorn Docks, dan tips upgrade Infinis Suit dengan mudah. Jangan sampai kelewatan!
Tips Crashlands 2: Cara Dapatkan & Gunakan Juice Jems, Plus Lokasi Terbaik!(FOTO: AlphaZin Gaming)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.