logo

Bongkar Lebih Dalam Kinerja Dapur Pacu, Kualitas Kamera dan Daya Tahan Baterai Google Pixel 8a

PembasmiBocil
Kamis 09 Mei 2024, 16:05 WIB
Google Pixel 8A, HP murah terbaru dari Google (FOTO: Gsmarena)

Google Pixel 8A, HP murah terbaru dari Google (FOTO: Gsmarena)

Indogames.com - Google, perusahaan teknologi mesin pencari (search engine) terbesar di dunia ini baru saja menghadirkan HP terbarunya. HP terbaru tersebut adalah Google Pixel 8A yang merupakan HP versi murah dari Google Pixel 8 Series.

HP terbaru tersebut hadir dengan prosesor terbaru dari Google, yaitu Google Tensor G3, kamera belakang beresolusi 64 MP, dan baterai 4492 mAh yang diklaim mampu lebih dari 24 jam dalam pemakaian normal.

Untuk kinerja dapur pacunya, kualitas kamera dan daya tahan baterai dari Google Pixel 8A ini, kamu bisa simak selengkapnya di bawah ini.

Kinerja dapur pacu Google Pixel 8A

HP murah terbaru, Google Pixel 8A ini hadir dengan dapur pacu yang ditenagai menggunakan prosesor buatan Google sendiri, yaitu Google Tensor G3 yang memiliki fabrikasi 4nm dan GPU Immortalis-G715s MC10. Prosesor tersebut, dipadukan menggunakan RAM 8GB LPDDR5X dengan dua pilihan penyimpanan internal, yaitu 128GB dan 256GB UFS 3.1.

Berdasarkan data dari Nanoreview, Google Tensor G3 ini memiliki skor 1142697 dengan pengujian yang dilakukan menggunakan AnTuTu 10. Sementara itu, untuk single-corenya memiliki skor 1760 dan multi-coerenya memiliki skor 4442 yang diuji menggunakan Geekbench 6.

Jika dilihat dari performa yang dihasilkan, prosesor Google Tensor G3 ini setara dengan prosesor MediaTek Dimensity 9000+.

Kualitas kamera Google Pixel 8A

Untuk sektor kamera yang digunakan pada Google Pixel 8A ini memiliki kualitas yang terbilang apik. Kamera belakangnya menggunakan lensa ganda yang masing-masing beresolusi 64 MP (f/1.9) dan 13 MP (f/2.2, ultrawide).

Sedangkan untuk bagian depannya, Google menghadirkan kamera 13 MP (f/2.2) untuk mendukung kegiatan swafoto.

Fitur pendukung fotografi yang ada di ponsel ini mencakup perekaman video 4K 60 fps, Astrophotography Timelapse, 240 fps Slow Motion, Magic Editor, Magic Eraser, Best Take, Photo Unblur, Face Unblur, Real Tone, Top Shot, Live HDR Plus, hingga Ultra HDR.

Daya tahan baterai Google Pixel 8A

Urusan daya tahan baterainya, meskipun kapasitasnya tidak terlalu besar yaitu hanya 4492 mAh saja.

Namun, Google mengklaim jika baterai tersebut bisa tahan lama dalam pemakaian normal lebih dari 24 jam. Google juga menghadirkan fitur pengisian daya cepat hingga 18 watt, serta menghadirkan pengisian daya nirkabel melalui Qi Wireless Charging dengan daya 7,5Watt.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Gadget

Spesifikasi Lengkap Google Pixel 8a, Harganya Tergolong Murah Lho

Kamis 09 Mei 2024, 09:48 WIB
undefined
News

Pembelian Game di Google Play Store Bakal Pakai Autentikasi Biometrik, Ini Penjelasannya

Minggu 21 April 2024, 17:05 WIB
undefined
Guides

Belum Terlalu Paham? Begini Cara Mudah Melihat Google Activity, Menghapus Riwayat, dan Mengelolanya

Senin 22 April 2024, 19:06 WIB
undefined
Guides

Cara Pasang dan Menemukan Titik Koordinat Tempat Tanpa Nama di Google Maps

Sabtu 27 April 2024, 09:05 WIB
undefined
News Update
Accessories25 April 2025, 20:00 WIB

Rekomendasi VR Headset Terbaik untuk Smartphone Android

Pengguna smartphone Android yang membutuhkan VR headset terbaik, kamu bisa pilih VR headset yang di rekomendasikan berikut.
Meta Quest 3 (FOTO: Meta Store)
Mobile25 April 2025, 19:01 WIB

Cara Mendapatkan Permen Langka di Pokemon Go

Untuk mendapatkan permen langka di Pokemon Go ini ada beberapa cara yang bisa dilakukan seperti berikut.
Ilustrasi mendapatkan permen langka di Pokemon GO. (FOTO: thegamer.com)
Mobile25 April 2025, 19:01 WIB

Mau Chicken Dinner Tiap Main PUBG Mobile? Coba 5 Cara Ini Guys!

Enggak perlu jadi jagoan buat sering-sering dapet Chicken Dinner di PUBG Mobile.
Game PUBG. (FOTO: pubg.com)
Mobile25 April 2025, 18:04 WIB

Once Human Mobile Tersedia Secara Global Hari Ini, Ada Event Petualangan bersama Ed Stafford

Once Human bekerja sama dengan ahli bertahan hidup Ed Stafford untuk menantang para pemain di seluruh dunia dalam sebuah kamp pelatihan bertahan hidup.
Once Human tersedia di mobile secara global mulai Jumat (25/4/2025). (FOTO: NetEase Games)
PC25 April 2025, 17:35 WIB

Upgrade PC, Bonus Game Gratis! MSI Bagi-Bagi Game Clair Obscur: Expedition 33 Cuma-Cuma

Enggak semua hari kamu dikasih kesempatan buat rakit PC keren dan langsung dapet game RPG kece secara cuma-cuma. Tapi MSI lagi bagi-bagi rezeki guys.
Clair Obscur: Expedition x MSI. (Sumber: MSI)
News25 April 2025, 16:01 WIB

5 Cara Menangkap Rayquaza Pokemon Emerald

Sebagai pemain kamu harus tahu bagaimana cara untuk menangkap Rayquaza Pokemon Emerald.
Rayquaza, salah satu Pokemon Legendaris. (FOTO: pokemongo.com)
E-Sport25 April 2025, 15:49 WIB

MSI Gandeng LCP, Siapkan Gear Gahar Buat Arena Esports di Taipei

Baru-baru ini, MSI resmi diumumkan sebagai partner PC dan monitor untuk League of Legends Championship Pacific (LCP).
MSI x LCP. (Sumber: MSI)
Lifestyle25 April 2025, 15:08 WIB

Minecraft Movie Catatkan Pendapatan Rp11 Triliun di Box Office Global

Setelah tiga akhir pekan, film ini telah melampaui USD 700 juta atau sekitar Rp11 triliun lebih di box office global dengan total saat ini sebesar USD 717,83 juta.
A  Minecraft Movie (FOTO: Dok.Minecraft)
Mobile25 April 2025, 14:01 WIB

Cara Top Up dan Beli Koin Pokemon Go untuk Pemula

Di game Pokemon GO para pemain harus mencari, menangkap, melatih, hingga melawan makhluk virtual yang disebut sebagai Pokemon.
Pokemon Go (FOTO: Niantic)
Mobile25 April 2025, 13:32 WIB

Jurus Rahasia Pakai Senjata Tajam di PUBG Mobile: Biar Enggak Cuma Jadi Pajangan

Siapa sangka, senjata tajam di PUBG Mobile bisa jadi senjata mematikan kalau kamu tahu cara pakainya.
Senjata jarak dekat PUBG. (Sumber: PUBG)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.