logo

Realme C63 Bisa Tetap Teleponan selama 1 Jam meski Baterai 1 Persen, Goks!

Maverikf14
Kamis 06 Juni 2024, 08:31 WIB
Realme C63 resmi meluncur di Indonesia. (FOTO: dok.realme Indonesia)

Realme C63 resmi meluncur di Indonesia. (FOTO: dok.realme Indonesia)

Indogamers.com-Goks alias gokil abis teknologi yang disematkan pada Realme C63. Handphone sejutaan ini memungkinkan pengguna tetap bisa teleponan 1 jam lamanya meski baterai sisa 1 persen.

Kemampuan ini berkat inovasi dengan kehadiran pengisian daya tercepat 45W di segmen harga sejutaan.

Melalui kecepatan pengisian daya ini, pengguna dapat melakukan panggilan telepon selama 1 jam dengan melakukan pengisian daya selama 1 menit pada kondisi baterai berada di angka 1 persen.

Tidak hanya saat melakukan maupun menerima panggilan telepon, pengguna uga dapat tetap terhubung melalui media sosial dan instant messaging.

Baca Juga: Selain Harganya Sejutaan, Ini 5 Alasan Kenapa Realme C63 Wajib Kamu Miliki

Tidak hanya kecepatan di atas rata-rata smartphone lain di harga sejutaan, realme C63 juga menghadirkan pengisian daya tahan lama di kelasnya, dengan masa pakai hingga 1.600 kali pengisian daya. Dengan didasarkan pada satu kali pengisian daya per hari, realme C63 menjamin penggunaan yang tahan lama selama empat tahun.

Pengisian daya cepat pada realme C63 juga telah disertifikasi oleh Safe Fast-Charge System dari TUV Rheinland setelah melalui pengujian yang ketat dan memenuhi standar keamanan tertinggi.

Tidak hanya pada baterai, adaptor, kabel, dan IC pada realme C63 juga diuji secara ketat. Realme ikut menambahkan 38 langkah keamanan untuk menjamin keamanan pengisian daya tinggi, mulai dari pengisi daya, kabel data, antarmuka pengisian daya smartphone, sirkuit pengisian daya hingga baterai.

Didukung fitur unggulan

Selain itu, Realme C63 menghadirkan spesifikasi terdepan yang didukung dengan rangkaian fitur unggulan yang umumnya dihadirkan pada smartphone kelas flagship.

Fitur pertama yang dihadirkan pada realme C63 adalah fitur Air Gestures, yang memungkinkan smartphone ini secara cerdas mengenali gerakan pengguna dengan memanfaatkan sensor dan kemampuan pada kamera depan serta algoritma AI yang disempurnakan.

Melalui fitur ini, pengguna dapat mengendalikan smartphone tanpa harus melakukan sentuhan, seperti pada skenario tangan sedang dalam keadaan kotor dan tidak memungkinkan untuk memegang smartphone.

Baca Juga: Realme C63 Resmi Meluncur di Indonesia, HP Sejutaan yang Banjir Fitur Canggih

Realme C63 juga menghadirkan fitur Rainwater Smart Touch yang dapat memungkinkan layar dapat dioperasikan secara normal saat layar terkena tetesan air atau saat tangan pengguna berada dalam keadaan basah. Mini Capsule 2.0 juga turut dihadirkan untuk memberikan pengguna tampilan notifikasi yang lebih intuitif dan menarik.

Demi menjamin kelancaran penggunaan, Realme C63 juga menghadirkan fitur AI Boost yang mampu mendukung kelancaran performa smartphone ini. Fitur ini dapat meningkatkan kelancaran sistem melalui opsi Smooth Boost dan meningkatkan performa saat bermain game melalui opsi Game Boost.

Sektor kamera pada realme C63 juga tidak tertinggal dari dukungan AI. 50MP AI Camera pada realme C63 memungkinkan smartphone ini dapat mengabadikan setiap momen dengan lebih detail dan jernih dibandingkan dengan smartphone lain pada umumnya.

Selanjutnya ada AI Noise Reduction yang mampu mengurangi kebisingan latar belakang selama panggilan telepon, memberikan pengalaman komunikasi yang lebih jernih dan imersif.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Gadget

Tak Hanya Pengisian Daya Lebih Cepat, Ini Deretan Kelebihan Realme GT 6T

Selasa 28 Mei 2024, 11:03 WIB
undefined
Gadget

Realme Umumkan Kembalinya GT Series, Bakal Dibekali Teknonologi AI

Kamis 30 Mei 2024, 10:23 WIB
undefined
Gadget

Selain Harganya Sejutaan, Ini 5 Alasan Kenapa Realme C63 Wajib Kamu Miliki

Rabu 05 Juni 2024, 13:00 WIB
undefined
Gadget

Siap-siap! Realme GT 6 Bakal Diluncurkan secara Global pada 20 Juni

Selasa 04 Juni 2024, 06:41 WIB
undefined
Gadget

Realme C63 Resmi Meluncur di Indonesia, HP Sejutaan yang Banjir Fitur Canggih

Rabu 05 Juni 2024, 12:17 WIB
undefined
News Update
Gadget02 April 2025, 11:02 WIB

Rekomendasi 3 HP dengan Kamera Terbaik Harga Rp15 Jutaan, Abadikan Momen Penting Selama Lebaran

HP dengan kamera terbaik menjadi perangkat yang cocok untuk menemanimu mengabadikan momen Lebaran.
iQOO 13 5G (FOTO: iQOO)
Accessories02 April 2025, 09:03 WIB

Rekomendasi 3 Smartwatch di Bawah Rp1 Jutaan yang Bikin Penampilanmu Makin Kece

Smartwatch ini tetap memiliki fungsi seperti smartwatch mahal.
JETE AM 2 Series, salah satu smartwatch dengan harga dibawah Rp1 jutaan. (FOTO: JETE)
News02 April 2025, 08:03 WIB

Rekomendasi 7 Game Survival Terbaik, Kamu Harus Mulai dari Nol Tanpa Bekal

Beberapa game survival memberi starter pack di awal game, tapi ada juga yang benar-benar memulai dari nol tanpa bekal.
Game Rust. (Sumber: Steam)
PC01 April 2025, 20:01 WIB

5 Game PC Terbaik yang Diadaptasi dari Film

Selain menghubungkan cerita di film, ada juga game-game adaptasi yang mengajak kamu merasakan dunia baru dari flim inspirasinya.
Alien: Isolation. (Sumber: Epic Games)
Accessories01 April 2025, 20:01 WIB

Rekomendasi 3 Power Bank Murah untuk Arus Balik Lebaran 2025, Nggak Sampai Rp300 Ribuan

Powerbank menjadi perangkat yang sangat penting dimiliki untuk menemani perjalana arus balik Lebaran 2025.
Robot Powerbank 20.000mAh RT23 (FOTO: shopee)
Mobile01 April 2025, 18:01 WIB

10 Game Strategi Mobile Offline Terbaik

Dari perang luar angkasa sampai taktik menaklukkan kerajaan, semuanya bisa kamu mainkan kapan saja tanpa koneksi internet.
Ilustrasi main game mobile. (Sumber: Cozzy Alpaca)
PC01 April 2025, 16:01 WIB

5 Game PC Open-World yang Wajib Dimainkan karena Ceritanya Bagus Banget!

Beberapa game PC open world punya cerita begitu kuat hingga jadi alasan utama untuk memainkannya.
The Vanishing of Ethan Carter. (Sumber: Steam)
News01 April 2025, 14:30 WIB

5 Game PC Klasik yang Masih Aktif dan Banyak Peminatnya sampai Sekarang

Beberapa game klasik nyatanya tetap bertahan dan terus memiliki basis pemain aktif sampai sekarang.
Payday 2. (Sumber: Steam)
News01 April 2025, 12:01 WIB

5 Game Open World dengan Lanskap Terindah, Pemandangannya Bikin Jatuh Cinta

Mulai dari alam liar penuh pepohonan sampai kota-kota futuristik, pemandangan dalam lima game berikut siap bikin kamu jatuh cinta.
No Mans Sky. (Sumber: Steam)
News31 Maret 2025, 20:06 WIB

5 Game Detektif Terbaik yang Mengajakmu Memecahkan Kasus

Game dengan tema detektif menawarkan keseruan memecah misteri melalui pencarian petunjuk dan interogasi tersangka.
Disco Elysium, salah satu game detektif terbaik. (Sumber: Steam)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.