logo

5 Alasan Mengapa Infinix GTBOOK Jadi Laptop Gaming Paling Worth-it saat Ini

Molsky
Selasa 16 Juli 2024, 18:05 WIB
Infinix GTBOOK. (Sumber: Infinix)

Infinix GTBOOK. (Sumber: Infinix)

Indogamers.com - Infinix GTBOOK saat ini lagi jadi sorotan di kalangan gamers. Sebab perangkat ini merupakan laptop gaming Infinix yang pertama kali diluncurkan perusahaan.

Sebagai laptop dengan spesifikasi yang gahar, Infinix GTBOOK dijual dengan harga mulai Rp12,9 juta guys. Tapi emangnya seperti apa sih spesifikasi dan keunggulannya?

Berikut adalah lima alasan mengapa Infinix GTBOOK jadi laptop gaming paling worth-it di kelasnya dan rekomendasi banget buat dimiliki para gamers. Simak sampai habis ya!

Baca Juga: Trailer Kedua GTA 6 Diyakini akan Dibagikan Rockstar Games Bulan Depan

1. Dibekali prosesor tangguh

Infinix GTBOOK tersedia dalam dua varian yakni GTBOOK i9 dengan CPU Intel Core i9 dan GTBOOK i5 dengan Intel Core i5. Pertama, untuk versi i9 grafisnya sangat kece badai berkat NVIDIA® GeForce RTX™ 4060 dengan VRAM GDDR6 8GB.

Infinix GTBOOK i9 juga menggunakan RAM 16GB LPDDR5X yang dipadukan dengan storage SSD 512GB PCle 4 yang menghadirkan eksekusi ekstra cepat untuk segala jenis aktivitas di laptop.

Sementara itu, Infinix GTBOOK i5 juga diperkuat dengan NVIDIA® GeForce RTX™ 3050, serta fitur lainnya yang serupa dengan GTBOOK i9.

Baca Juga: Skil Kemampuan yang Dimiliki Hero Lu bu Honor of Kings, Kekuatan Besar Untuk Pertempuran Tim

2. Enggak mudah panas

Main game kadang bisa menghabiskan waktu berjam-jam yang bisa bikin laptop panas. Tapi dengan Infinix GTBOOK, perangkat yang panas dijamin enggak akan terjadi lagi.

Sebab, Infinix GTBOOK dilengkapi dengan sistem pendingin ICE Storm 3.0 Dual-Fan Cooling System yang menjaga suhu tetap stabil.

3. Desain yang cantik

Semakin pede kalau dibawa kemana-mana menjadi keunggulan Infinix GTBOOK yang selanjutnya. Sebab, perangkat ini didesain penuh estetika khas desain mecha yang telah menjadi ciri khas dari GT Verse.

Baca Juga: Forspoken dan Hogwarts Legacy Diduga akan Ditambahkan PlayStation Plus pada Bulan Ini

Elemen futuristik dan stylish ini diterapkan tidak hanya pada bodi dengan mecha loop yang mencuri perhatian, tetapi juga pada keyboard GTBOOK yang dilengkapi dengan backlit RGB, sehingga atmosfer gaming semakin maksimal.

4. Layar yang mumpuni

Kurang puas rasanya kalau main game di laptop tapi layarnya mungil. Nah dengan Infinix GTBOOK, kamu bisa merasakan keseruan beragam game karena layarnya menggunakan panel IPS berukuran 16 inci dengan aspek rasio 16:10 dan 300 nits peak brightness.

Infinix GTBOOK juga hadir dengan display 16 inch 100% sRGB, serta 120Hz refresh rate untuk kombinasi pengalaman visual yang imersif, tingkat ketajaman layar serta kontras warna yang tinggi, dan nyaman di mata saat bermain game.

Baca Juga: Cara agar Penyimpanan WhatsApp Tidak Penuh, Kosongkan dengan Cara ini

5. Enggak berat bobotnya

Kapan lagi punya laptop gaming yang ringan dan praktis dibawa kemana-mana? Nah, Infinix GTBOOK adalah jawabannya karena perangkat ini memakai material AD Aluminium Alloy yang tangguh dan anti korosi.

Beratnya cuma 1,99kg dan ketebalan 19mm sehingga membuat laptop ini tetap mudah dan nyaman dibawa oleh pengguna dengan mobilitas tinggi.

Kalau urusan baterai, enggak usah diragukan lagi karena Infinix GTBOOK dilengkapi dengan baterai 70Wh dan adapter 190 watt.

Baca Juga: Solusi Cepat Mengatasi Lupa Password Instagram, Dijamin Instagram Kamu Balik Lagi

Itu dia beberapa keunggulan Infinix GTBOOK yang sudah bisa kamu beli melalui platform resmi perusahaan dan berbagai marketplace.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Gadget

Harga Spesial Infinix Note 40 Series Racing Edition, Smartphone dengan Elemen Sport Car BMW

Rabu 10 Juli 2024, 20:09 WIB
undefined
Gadget

Mulai Sejutaan, Ini 4 Rekomendasi HP Infinix Buat Pelajar dan Mahasiswa

Rabu 10 Juli 2024, 20:17 WIB
undefined
PC

5 Fakta Penting Laptop Gaming Infinix GT Book, Laptop Pertama dari Infinix untuk Pasar Indonesia

Sabtu 06 Juli 2024, 14:26 WIB
undefined
News Update
E-Sport23 Desember 2024, 21:10 WIB

Profil Kid Bomba EXP Laner Team Spirit yang Hobi Taunting

Untuk lebih mengenal player yang satu ini, berikut profil dari Kid Bomba.
Kid Bomba EXP Laner tim Spirit (FOTO: Indogamers.com/Ica Juniyanti)
News23 Desember 2024, 21:10 WIB

5 Fakta Game Baru Free City dari Garena yang Belum Hadir di Indonesia

Game Free City disebut-sebut mirip GTA 5 baik dari segi grafis maupun gameplay.
Free City, game baru dari Garena. (Sumber: Garena)
News23 Desember 2024, 21:04 WIB

5 Fakta Penting Kunjungan Menteri Perdagangan ke Developer Game Agate: Siap Go Global!

Mendag Budi Santoso mengunjungi kantor developer game Agate di Bandung, Jawa Barat, Senin (23/12/2024).
Menteri Perdagangan (Mendag) Budi Santoso berkunjung ke kantor developer game Agate di Bandung, Senin (23/12/2024). (Sumber: Kementerian Perdagangan)
Gadget23 Desember 2024, 21:02 WIB

Rekomendasi 4 HP Mid-range 2024 yang Mendukung eSIM

Bagi kamu yang mencari HP mid-range yang sudah mendukung eSIM, kamu bisa pilih HP mid-range dengan eSIM yang Indogamers.com rekomendasikan berikut.
Samsung Galaxy A55 5G, salah satu HP mid-range dengan eSIM di tahun 2024. (FOTO: Dok. Samsung Indonesia)
Guides23 Desember 2024, 21:00 WIB

Gaming dan Mata Lelah, Cara Sederhana Melindungi Mata Saat Marathon Game, Tips PAFI Kabupaten Kepulauan Mentawai

Jaga kesehatan mata saat marathon gaming dengan tips sederhana dari PAFI Kabupaten Kepulauan Mentawai. Temukan cara efektif melindungi mata dari lelah dan tetap fokus saat bermain game!
Gaming dan Mata Lelah, Cara Sederhana Melindungi Mata Saat Marathon Game, Tips PAFI Kabupaten Kepulauan Mentawai(FOTO: pinterest.com)
E-Sport23 Desember 2024, 20:49 WIB

Hero Favorit Kid Bomba EXP Lane Team Spirit, Bisa Kamu Jadikan Inspirasi

Kepada Indogamers.com, Kid Bomba mengaku mempunyai beberapa hero yang menjadi pilihan favorit yang benar-benar dia sukai dan yang sering digunakan untuk bermain.
Kid Bomba EXP Laner tim Spirit (FOTO: Indogamers.com/Ica Juniyanti)
Gadget23 Desember 2024, 20:41 WIB

5 Manfaat eSIM Bagi Para Pengguna HP di Indonesia

eSIM (Embedded Subscriber Identity Module) merupakan fitur penting yang ada di beberapa HP yang memiliki banyak manfaat.
Ilustrasi penggunaan eSIM di HP (FOTO: AXIS)
Console23 Desember 2024, 19:09 WIB

Petualangan dari Dunia Buku ke Dunia Nyata The Plucky Squire

The Plucky Squire adalah game yang menawarkan pengalaman bermain yang unik antara dunia buku dan dunia nyata.
The Plucky Squire (FOTO: Steam)
E-Sport23 Desember 2024, 19:01 WIB

Dikenal Dengan Julukan Manusia 9k, Berikut Daftar Prestasi RRQ Sutsujin

Sutsujin dikenal dengan julukan manusia 9k hal tersebut karena prestasinya yang mampu mencapai rank tertinggi dalam permainan Mobile Legends.
Sutsujin, dua kali terpilih sebagai MVP di MPL ID Season 14. (FOTO: Instagram/rrq_sutsujin)
Guides23 Desember 2024, 18:00 WIB

Efek Positif Bermain Game pada Kesehatan Mental yang Jarang Orang Ketahui, Tips dari PAFI Kabupaten Kepahiang

Temukan bagaimana bermain game bisa membantu mengurangi stres, meningkatkan mood, dan melatih otak! Simak tips dari PAFI Kabupaten Kepahiang untuk menjaga kesehatan mental sambil menikmati waktu bermain game favoritmu.
camilan sehat saat main game (FOTO: freepik.com)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.