logo

Asus Rilis Mini PC Nuc 14 Performance, Didukung Grafis Super Cepat

Maverikf14
Kamis 25 Juli 2024, 12:01 WIB
Asus NUC 14 Performance

Asus NUC 14 Performance

Indogamers.com-Asus merilis produk mini PC, Nuc 14 Performance yang mendapat dukungan grafis super cepat.

Berbekal prosesor Intel Core Ultra 9 atau 7 dan grafis NVIDIA GeForce RTX 4070 atau 4060, ASus NUC 14 Performance hadirkan kemampuan komputasi yang memenuhi kebutuhan beban kerja berbasis AI di setiap bisnis.

Baca Juga: 7 Game Android Buatan Indonesia Terbaik, Jangan Sampai Nggak Mainin Lho!

Performa terbaru berbasis AI

Prosesor Intel Core 9 dan 7 series terbaru memanfaatkan teknologi prosesor Intel baru yang meningkatkan performa komputasi sekitar 21,5 persen dibandingkan prosesor generasi sebelumnya serta mengurangi konsumsi daya hingga 40 persen.

Integrasi Neural Processing Unit (NPU) pada prosesor ini meningkatkan performa aplikasi berbasis AI, sehingga memberikan efisiensi energi dan daya tahan yang luar biasa saat menjalankan tugas komputasi AI yang berkelanjutan, misalnya pembuatan gambar dan pengenalan wajah.

Grafis super cepat

Kartu grafis NVIDIA GeForce RTX 4070 terbaru dilengkapi dengan arsitektur NVIDIA Ada Lovelace yang begitu efisien.

Dengan berbekal RAM hingga 64 GB, kartu grafis ini menawarkan ray-tracing super cepat pada adegan virtual sekaligus meningkatkan kecepatan operasional beberapa program secara signifikan.

Dukungan multi-display

ASUS NUC 14 Performance mendukung penggunaan hingga lima layar; satu layar melalui port HDMI 2.1, dua layar melalui port DisplayPort 1.4A, dan dua layar lainnya melalui port Thunderbolt 4 (dengan opsi adaptor splitter Thunderbolt ).

Pengaturan ini sangat cocok dipakai untuk pengembang AI, pelaku fintech, pakar lab, dan pimpinan bisnis yang menjalankan beberapa program secara real-time untuk kinerja multitasking yang efisien.

Selain port yang disebutkan di atas, Asus NUC 14 Performance juga dibekali dengan enam port USB.

Platform adaptif dan dapat disesuaikan

Asus NUC 14 Performance adalah Kit NUC yang dirancang untuk penggunaan aplikasi bisnis yang sangat fleksibel dan tanpa sistem operasi, RAM, atau SSD yang sudah terinstal sebelumnya. Hal tersebut memberikan kebebasan kepada pengguna untuk merancang mini PC sesuai dengan kebutuhannya masing-masing.

Di sisi lain, Asus NUC 14 Performance memiliki desain tanpa logo yang mempermudah pengguna untuk menyertakan logo perusahaan atau bisnisnya masing-masing.

Baca Juga: 15 Game Android Ringan Terbaik di Bawah 50 MB, HP Kentang Sekalipun Bisa Main

Selain itu, bundel stand yang fleksibel membuat perangkat ini dapat ditempatkan secara vertikal maupun horizontal agar dapat diletakkan secara optimal.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Console

19 Rekomendasi Game AAA untuk Dimainkan di Asus ROG Ally

Senin 22 Juli 2024, 13:06 WIB
undefined
Gadget

5 Fakta Menarik Keyboard Gaming Asus ROG Azoth Extreme, Kustom dan Layar Sentuh Full Color OLED

Rabu 24 Juli 2024, 15:20 WIB
undefined
Gadget

Asus ROG Umumkan Kehadiran Keyboard Gaming Azoth Extreme, Kustom dengan Sasis Logam

Rabu 24 Juli 2024, 14:11 WIB
undefined
Gadget

Spesifikasi ASUS ROG Zephyrus M16, Lengkap dengan Harga

Kamis 25 Juli 2024, 01:37 WIB
undefined
Gadget

ASUS TUF Gaming F15: Laptop Ngebut Berkat Prosesor Intel Core Generasi ke-10 dan VGA NVIDIA GeForce GTX 16

Rabu 24 Juli 2024, 19:34 WIB
undefined
News Update
Mobile05 November 2024, 11:15 WIB

4 Game Baseball Android Paling Seru dan Menantang, Kamu Harus Coba

Berikut adalah 4 rekomendasi game baseball paling seru dan menantang di android
Game Baseball Star (Foto: playus soft)
Mobile05 November 2024, 10:25 WIB

4 Game Tenis Meja Mobile yang Wajib Dimainkan oleh Penggemar Ping Pong

Game tenis meja menjadi salah satu pilihan game olahraga yang banyak dimainkan di perangkat android
Game Virtual Table Tennis (Foto: SenseDevil Games)
Mobile05 November 2024, 09:59 WIB

4 Game Billiard Terbaik di Android dengan Grafis Menarik

Berikut adalah 4 rekomendasi game billiard terbaik di Android yang wajib kamu coba
Game 8 Pool Billiards (Foto: uptodown)
E-Sport05 November 2024, 09:17 WIB

Klarifikasi BTR Psychoo atas Tuduhan Kasus Kekerasan oleh Mantan Kekasih

Saat ini, kasus dugaan kekerasan yang melibatkan pro player Teguh "Psychoo" Imam Firdaus
BTR Psychoo. (Sumber: Instagram.com/@teguh.pyscho)
E-Sport05 November 2024, 09:05 WIB

Profil dan Biodata BTR Psychoo, Karier hingga Kasus Dugaan Kekerasan

Psychoo adalah seorang pro player Mobile Legends berbakat yang telah sukses
BTR Psychoo. (Sumber: Instagram.com/@teguh.pyscho)
E-Sport05 November 2024, 08:49 WIB

Buntut Dugaan Kekerasan terhadap Pacar, Psychoo Langsung Disanksi Bigetron

Kabar mengejutkan datang dari pro player Bigetron Esports, Psychoo yang diduga telah melakukan tindakan kekerasan.
BTR Psychoo. (Sumber: Instagram.com/@teguh.pyscho)
E-Sport05 November 2024, 08:02 WIB

5 Fakta Menarik IESF World Esports Championships 2024 (WEC24) Riyadh, Pertama Kali Edisi MLBB Women

Untuk kedua kalinya dalam setahun ini Riyadh menjadi tuan rumah kejuaraan dunia esports.
Trofi IESF World Esports Championships 2024 Riyadh. (FOTO: Instagram/iesf_official)
E-Sport05 November 2024, 08:01 WIB

Keren, 2 Caster asal Indonesia Tampil di IESF World Esports Championships 2024 Riyadh

Kepastian penampilan keduanya diumumkan di IG resmi International Esports Federation (IESF) @iesf_official.
Dua caster Indonesia tampil di IESF World Esports Championships 2024 Riyadh. (FOTO: Instagram/aeternaaaa)
E-Sport05 November 2024, 07:08 WIB

Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia MLBB Women IESF World Esports Championships 2024 Riyadh

Lolos ke ajang IESF World Esports Championships 2024 Riyadh, timnas Indonesia MLBB Women berharap bisa berbicara banyak di ajang ini.
Momen timnas Indonesia MLBB Women meraih emas SEA Games 2023. Akankah prestasi manis terulang di IESF World Esports Championships 2024 Riyadh? (FOTO: Instagram/viorelleval_)
E-Sport05 November 2024, 06:14 WIB

Tergabung di Grup A, Ini Jadwal Timnas Indonesia MLBB Men IESF World Esports Championships 2024 Riyadh

Diperkuat roster terbaik, timnas Indonesia berharap bisa membawa pulang trofi juara setelah pada 2023 puas sebagai runner-up.
Alberttt, salah satu roster Indonesia di MLBB Men. (FOTO: Instagram/albertttiskndr)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.