3 Fakta Menarik Realme Note 60 yang Dijual Rp1 Jutaan, Ada ArmorShell Protectionnya!

Realme Note 60. (FOTO: dok.realme Indonesia)

Indogamers.com-Sejumlah fakta menarik Realme Note 60 yang dijual Rp1 jutaan. Selain mengandalkan ArmorShell Protection, handphone (HP) entry-level ini ternyara memiliki fitur melimpah.

Kalau selama ini segmen HP entry-level menawarkan fitur dan teknologi seadanya. Tidak demikian dengan Realme Note 60.

Selain mengandalkan ArmorShell Protection, teknologi yang diklaim pertama dunia untuk menjadikan HP tahan banting, Realme Note 60 juga menjamin performa lancar untuk pemakaian harian.

Berikut Indogamers sajikan 3 fakta menariknya:

1. Performa lancar dengan memori besar

Tidak hanya mengusung proteksi maksimal dalam hal ketahanan fisik, realme melalui realme Note 60 juga menghadirkan performa terdepan di segmen harga sejutaan.

Smartphone terbaru dari realme ini akan hadir dengan menyematkan prosesor octa-core serta memori besar dengan RAM hingga 8GB yang dapat diperluas sebanyak 16GB dengan RAM Dinamis, serta memori penyimpanan hingga 256GB.

2. Desain tipis, ringan, dan premium

Perpaduan prosesor terdepan dengan memori besar pada realme Note 60 akan memungkinkan pengguna mengoperasikan smartphone dengan lancar untuk kebutuhan harian, bahkan pada jangka waktu yang lebih lama.

Konsisten dalam menghadirkan desain yang menembus batasan desain smartphone konvensional, realme Note 60 yang hadir di segmen harga sejutaan juga akan mengadopsi bahasa desain yang stylish khas smartphone premium.

Realme Note Series terbaru dari realme ini akan hadir dengan desain yang tipis dan ringan sehingga nyaman untuk digenggam dan digunakan seharian.

Realme Note 60, HP Rp1 jutaan dengan ArmorShell Protection

3. ArmorShell Protection pertama di industri gadget

Smartphone dengan daya tahan tinggi yang dapat diandalkan untuk usia pakai yang lebih lama merupakan salah satu keresahan anak muda yang dijawab oleh realme melalui realme Note 60 yang menghadirkan ArmorShell Protection.

ArmorShell Protection pada realme Note 60 menghadirkan delapan peningkatan struktural utama, seperti struktur rangka bagian dalam smartphone yang lebih diperkokoh dengan menggunakan bahan aluminium die-cast, bantalan untuk menyerap dampak benturan, hingga lapisan film untuk perlindungan berlapis serta layar dengan daya tahan tinggi.

Realme Note 60 akan secara resmi meluncur di Indonesia pada tanggal 28 Agustus 2024.

Smartphone terbaru dari realme ini juga akan hadir dengan spesial pada tanggal 30 Agustus 2024, mulai pukul 00:00 wib.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI

PC

10 Game Tower Defense Terbaik di PC Selasa 27 Agustus 2024, 11:01 WIB