3 HP Terbaru dengan Fitur Wireless Charging, Kenyamanan Isi Daya Tanpa Kabel

HP Wireless Charging (Foto: YouTube/DIY Pinto)

Indogamers.com - Wireless charging merupakan pengisian daya baterai smartphone menggunakan induksi magnetik.

Anda hanya perlu menempatkan ponsel di atas wireless charger, dan baterai ponsel akan terisi secara otomatis.

Fitur ini sangat praktis karena menghilangkan kebutuhan untuk membawa kabel charger.

Baca Juga: 3 Rekomendasi HP Xiaomi dengan Sensor Sidik Jari Terjangkau, Pilihan Hemat dan Aman

Berikut adalah 3 HP terbaru dengan fitur wireless charging

1. Samsung Galaxy Z Fold 6 5G

Samsung Galaxy Z Fold 6, HP lipat terbaru Samsung dengan berbagai kelebihan

Samsung Galaxy Z Fold 6 5G hadir dengan layar Foldable Dynamic AMOLED 2X berukuran 7,6 inci dan mendukung refresh rate 1-120 Hz.

Ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3, smartphone ini menawarkan pilihan RAM 12 GB dan penyimpanan internal yang bervariasi, yaitu 256 GB, 512 GB, atau 1 TB.

Untuk fotografi, Galaxy Z Fold 6 5G dilengkapi dengan kamera utama 50 MP, kamera telephoto 10 MP, dan kamera ultrawide 12 MP.

Baca Juga: 3 Game Zombie Paling Seru dan Terbaik untuk Android, Aksi Menegangkan dan Keseruan Tanpa Henti

Varian dengan RAM 12 GB dan penyimpanan 256 GB dibanderol dengan harga Rp23.671.000.

Samsung Galaxy Z Fold 6 5G mendukung pengisian daya nirkabel dengan kekuatan 15W menggunakan protokol QC.2.

2. Vivo X Fold 3 Pro

Vivo X Fold 3 Pro (Foto: Blibli)

Vivo X Fold 3 Pro hadir dengan layar Foldable LTPO AMOLED berukuran 8,03 inci dan didukung oleh chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3. Smartphone ini menawarkan konfigurasi RAM 16 GB dengan pilihan penyimpanan internal 512 GB atau 1 TB.

Untuk fotografi, Vivo X Fold3 Pro dilengkapi dengan kamera utama 50 MP, kamera ultrawide 50 MP, dan kamera periscope telephoto 64 MP.

Varian dengan RAM 16 GB dan penyimpanan 512 GB dibanderol dengan harga Rp26.999.000. Vivo X Fold3 Pro mendukung pengisian daya cepat 100 Watt serta pengisian daya nirkabel cepat 50 Watt.

Baca Juga: Manyala Abangkuh! Football Manager 2024 Gratis di Epic Games Store

3. ASUS Zenfone 11 Ultra

ASUS Zenfone 11 Ultra (Foto: YouTube/9to9trends)

ASUS Zenfone 11 Ultra dilengkapi dengan layar LTPO AMOLED berukuran 6,78 inci dan ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3.

Smartphone ini menawarkan opsi RAM 12 GB atau 16 GB dan memori internal 256 GB atau 512 GB. Untuk fotografi, Zenfone 11 Ultra memiliki kamera utama 50 MP, kamera ultrawide 13 MP, dan kamera telephoto 32 MP.

Varian dengan RAM 12 GB dan penyimpanan 256 GB dipasarkan dengan harga Rp9.479.000.

ASUS Zenfone 11 Ultra mendukung pengisian daya cepat 65 Watt yang sangat efisien (mengisi dari 0-100 persen dalam sekitar 39 menit), serta pengisian daya nirkabel 15W (Qi) dan pengisian daya terbalik 10W.

Itulah 3 HP terbaru dengan fitur wireless charging terbaru.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI