Spesifikasi Lengkap dan Harga Infinix Zero 40 Series, HP yang Memiliki Mode Kamera GoPro

Infinix Zero 40 Series (FOTO: Infinix)

Indogamers.com - Perusahaan smartphone atau HP dengan kantor pusat yang berbasis di Tiongkok, Infinix, kembali memperkenalkan produk terbarunya.

Produk terbaru ini adalah sebuah HP dari lini Zero, yaitu Infinix Zero 40 Series yang diperkenalkan pertama kali melalui situs resminya pada, Jumat, 30 Agustus 2024.

Infinix Zero 40 Series hadir dalam dua varian atau model, yaitu Infinix Zero 40 dan Infinix Zero 40 5G.

Infinix Zero 40 akan menjadi salah satu HP mid-range pertama yang mengusung SoC MediaTek Helio G100.

Prosesor Helio G100 sendiri merupakan SoC 4G terbaru dari MediaTek, setelah sekian lama berkutat di Helio G99. 

Untuk lebih jelasnya lagi, kamu bisa simak spesifikasi dan harga dari Infinix Zero 40 Series di bawah ini dikutip dari laman GSMArena.

Baca Juga: Rekomendasi 3 HP Infinix Zero Series Terbaik 2024

Spesifikasi Infinix Zero 40 Series

Infinix Zero 40 Series yang hadir dalam dua varian ini memiliki desain premium menggunakan layar curved AMOLED.

Untuk desain bagian belakangnya, antara Infinix Zero 40 dan Infinix Zero 40 5G dalam Infinix Zero 40 Series ini memiliki perbedaan.

Infinix Zero 40

Secara umum, keduanya sama-sama mengusung modul kamera bulat besar.

Namun model 5G hanya menonjolkan lensa kamera. Berbeda dengan model 4G yang memiliki bingkai kamera hitam, sehingga lensa kameranya tidak begitu kontras.

Untuk sektor layarnya, baik itu Infinix Zero 40 maupun Infinix Zero 40 5G keduanya menggunakan layar seluas 6,78 inci menggunakan panel curved AMOLED dengan resolusi Full HD Plus (1080 x 2436 piksel).

Layar tersebut memiliki kecerahan maksimal hingga 1300 nits, dan memilik pelindung layar Corning Gorilla Glas 5.

Untuk refreshratenya, Infinix Zero 40 maupun Infinix Zero 40 5G memiliki perbedaan.

Pada Infinix Zero 40 hanya mendukung refresh rate hingga 120Hz, sedangkan Infinix Zero 40 5G mendukung refresh rate hingga 144Hz.

Untuk sektor dapur pacunya, Infinix Zero 40 dan Infinix Zero 40 5G dibekali dengan prosesor yang berbeda. Pada Infinix Zero 40 menggunakan prosesor MediaTek Helio G100 dan menjadi salah satu smartphone dengan prosesor terbaru dari MediaTek.

Sementara itu, untuk Infinix Zero 40 5G dibekali dengan prosesor MediaTek Dimensity 8200 yang sudah mendukung konektivitas 5G.

Infinix Zero 40 4G ditawarkan dengan kapasitas RAM sebesar 8GB, sedangkan model Infinix Zero 40 5G sebesar 12GB.

Untuk penyimpanan internalnya kedua model Infinix Zero 40 Series ini sama-sama menggunakan UFS 3.1 dengan opsi kapasitas 256 / 512GB.

Untuk urusan kameranya, kedua model dari Infinix Zero 40 Series ini menggunakan konfigurasi kamera yang sama, yaitu kamera utama 108 MP disertai OIS. Kamera tersebut ditemani dengan kamera ultrawide 50 MP, dan sensor kedalaman 2 MP.

Kedua HP ini juga dibekali mode GoPro. Dengan mode ini, pengguna bisa menghubungkan Infinix Zero 40 series ke kamera GoPro, sehingga layar ponsel bisa dijadikan sebagai viewfinder alias pratinjau untuk melihat obyek yang akan diambil kamera.

Tidak hanya itu, mode tersebut juga bisa dipakai untuk mengatur kamera GoPro, misalnya untuk menentukan mode perekaman. Untuk melengkapinya, kedua smartphone ini juga dibekali aplikasi edit video GoPro Quik secara bawaan.

Infinix Zero 40 5G

Di sektor dayanya, kedua HP dari lini Infinix Zero 40 Series ini mengandalkan baterai berkapasitas 5000 mAh dengan dukungan pengisian daya cepat 45Watt. Namun, untuk model 5Gnya memiliki tambahan fitur yaitu pengisian daya ceprat nirkabel dengan kecepat 20W.

Baca Juga: Usung Kamera Gahar Beresolusi 20,7 MP, Infinix Zero 3 Dibandrol Dengan Harga 2 Jutaan!

Baik Infinix Zero 40 atau Infinix Zero 40 5G, keduanya menggunakan sistem operasi Android 13 yang dilapisi dengan antarmuka XOS 14.5.

Sementara itu, untuk fitur-fitur yang hadir pada dua HP baru Infinix ini meliputi NFC, Gemini AI, serta WiFi 5 untuk versi 4G atau WiFi 6e untuk model 5G.

Harga Infinix Zero 40 Series

Bicara soal harga, karena kedua HP dari lini Infinix Zero 40 Series ini hadir dengan spesifikasi yang berbeda, tentu saja akan ada perbedaan harga.

Dua HP dari infinix Zero 40 Series ini akan hadir dalam tiga varian warna, yaitu Misty Aqua, Blossom Glow, serta Rock Black untuk Infinix Zero 40, dan Violet Garden, Moving Titanium, serta Rock Black untuk Infinix Zero 40 5G.

Di Malaysia, Infinix Zero 40 akan dibanderol dengan harga mulai dari 1.200 ringgit Malaysia atau setara dengan Rp4,2 juta.

Sedangkan untuk Infinix Zero 40 5G akan dibanderol dengan harga mulai dari 1.699 ringgit Malaysia atau setara dengan Rp6 juta.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI