Samsung Rilis Galaxy Book 5 Pro 360 dengan Copilot Plus, Apa Saja Keunggulannya?

Samsung Galaxy Book 5 Pro 360 (FOTO: Samsung)

Indogamers.com - Samsung resmi merilis perangkat terbarunya yang bernama Galaxy Book 5 Pro 360, sebuah laptop seri terbaru Samsung dari lini laptop convertible yang juga dibekali dengan kemampuan AI.

Laptop ini hadir bersamaan dengan diumumkannya Intel Core Ultra terbaru “Lunar Lake”.

Sebagai laptop yang dibekali dengan kemampuan AI, Galaxy Book 5 Pro 360 ini memiliki fitur-fitur AI di lebih dari 100 aplikasi, dalam berbagai kategori, termasuk produktivitas, entertainment, hingga gaming.

Menggunakan layar luas yang bisa diputar 360 derajat

Samsung Galaxy Book 5 Pro 360 hadir dengan layarnya yang cukup luas yaitu, 16 inci menggunakan panel AMOLED yang sudah mendukung fitur touch screen.

Baca Juga: 5 HP Samsung Galaxy M Series Termurah dengan RAM 8GB

Karena laptop ini adalah laptop convertible atau 2 in 1, maka  layar dari Samsung Galaxy Book 5 Pro 360 ini dilengkapi dengan engsel yang bisa diputar hingga 360 derajat sehingga bisa beralih fungsi layaknya sebuah tablet.

Untuk resolusi layar ini juga tebing tinggi, layar tersebut memiliki resolusi WQXGA+ (2.880 x 1.800, aspect ratio 16:10), 10-point multi-touch input, kecerahan maksimal 400 nits (typical), dan variable refresh rate hingga 120 Hz, serta turut mendukung penggunaan stylus S Pen.

Dengan resolusi dan refresh rate yang tinggi, para pengguna bisa menikmati berbagai aktivitas dengan laptop ini menjadi semakin menarik, halus, dan tajam.

Dapur pacu bertenaga dari prosesor terbaru Intel

Dapur pacu pada Samsung Galaxy Book 5 Pro 360 juga terbilang cukup bertenaga. Sebab, laptop ini menggunakan prosesor terbaru dari Intel, yatu Intel Core Ultra 7 Processor 256V dari keluarga Lunar Lake yang juga baru diperkenalkan.

Prosesor ini memiliki daya NPU 4 kali lebih besar dari versi sebelumnya, untuk mendukung berbagai fitur AI yang membuatnya makin canggih.  Dengan dukungan Intel® ARC™ GPU, performa grafis meningkat 17%.

Dengan performa yang kencang tersebut, laptop ini diklaim bisa menjalankan hingga lebih dari 300 fitur yang dipercepat AI di berbagai aplikasi.

Memiliki fitur-fitur Galaxy AI

Samsung Galaxy Book 5 Pro 360 juga dilengkapi dengan fitur-fitur Galaxy AI, seperti Circle-to-Search, Interpreter, dan Live Translate. Hal ini tentu saja membuat laptop ini terasa makin canggih karena bisa merasakan fitur yang terdapat pada HP Samsung Galaxy Series.

Untuk memanfaatkan fitur Galaxy AI tersebut, pengguna harus menggunakan fitur Microsoft Phone Link dan menghubungkan perangkat smartphone Galaxy yang sudah mendukung, untuk memungkinkan pengguna mengakses fitur tersebut pada layar PC.

Baterai tahan lama dan audio yang mengesankan

Untuk urusan ketahanan baterainya, Samsung Galaxy Book 5 Pro 360 ini sudah tidak perlu diragukan lagi.

Berkat penggunaan prosesor yang diklaim paling hemat daya ini, Galaxy Book 5 Pro 360 diklaim bisa mendukung penggunaan hingga 25 jam pemutaran video dengan daya tahan baterai sepanjang hari, serta pengisian daya super cepat untuk produktivitas tambahan.

Baca Juga: Daftar Harga Samsung AI TV 2024 yang Beri Pengalaman Ngegame Terbaik, Bonus Galaxy S24 Ultra

Selain itu, Samsung juga turut menyematkan audio yang mengesankan pada laptop convertible satu ini.

Di mana laptop ini dilengkapi dengan speaker Quad yang didukung Dolby Atmos dan woofer yang lebih baik untuk suara bass yang lebih kaya dan mendalam.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI